MOMSMONEY.ID - Jepara punya makanan khas laut yang cukup terkenal, namanya Pindang Serani. Pindang Serani sendiri merupakan sup ikan yang menyajikan rasa menyegarkan dan terasa ringan di lidah.
Jika biasanya hidangan Pindang Serani memakai bahan berupa ikan laut, maka kini bahan utamanya adalah ikan bandeng agar mudah didapat.
Tapi jangan salah, bagi yang menganggap hidangan ini sulit dibuat, Anda salah besar. Pindang Serani adalah masakan yang tergolong mudah dibuat. Waktu memasaknya bisa dilakukan selama 20 menit saja.
Langsung intip resep Pindang Serani khas Jepara yang dilansir dari Indofood Solutions, berikut ini!
Baca Juga: Resep Kesegaran Sup Ikan Kakap Merah yang Bergizi Lengkap, Bikin Ketagihan!
Bahan:
- 3 ekor ikan bandeng
- 2 buah belimbing wuluh, potong jadi 2 bagian
- 3 siung bawang putih, bakar dan memarkan
- 7 siung bawang merah, bakar dan memarkan
- 1 ruas kunyit, bakar dan memarkan
- 2 buah tomat, potong jadi 4 bagian
- 700 ml air
- 2 lembar daun salam
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
- 2 sdm minyak kedelai
- 20 buah cabai rawit merah
Baca Juga: 6 Makanan Berbahan Dasar Ikan di Seluruh Dunia, Sudah Pernah Coba?
Cara membuat:
- Bersihkan ikan bandeng dan potong-potong menjadi 3 bagian. Lumuri ikan dengan garam dan air jeruk nipis. Sisihkan.
- Masukkan air dalam panci, didihkan. Masukkan semua bumbu dan 2 sdm minyak kedelai. Biarkan mendidih kembali.
- Masukkan ikan bandeng. Masak sampai mendidih, lalu kecilkan api. Biarkan sampai ikan matang dan bumbu meresap.
- Angkat dan Pindang Serani Khas Jepara siap hidangkan.
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News