M O M S M O N E Y I D
Santai

Rekomendasi Tempat Makan Bernuansa Alam di Bogor, Cocok untuk Liburan

Rekomendasi Tempat Makan Bernuansa Alam di Bogor, Cocok untuk Liburan
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Bosan dengan suasana hiruk pikuk Jakarta tapi tak banyak waktu untuk bisa berlibur? Yuk, intip 3 rekomendasi wisata dan tempat makan di Bogor berikut ini. 

Rekomendasi wisata dan tempat makan di Bogor ini cocok untuk Anda yang senang dengan suasana hijau alam dan udara yang sejuk.

Anda bisa mengunjungi 3 tempat ini bersama keluarga untuk bersantap di suasana yang beda dari Jakarta. 

Baca Juga: 5 Tips Pedicure di Rumah yang Murah dan Cepat Dilakukan

Rekomendasi tempat makan saat liburan di Bogor

1. The Hills by Daong

Melansir Chope Indonesia, The Hills by Daong adalah tempat makan dengan konsep hutan. Di restoran ini, Moms bisa mencicipi menu mereka yang bernuansa masakan Asia.


The Hills by Daong terletak di Daong Hills, Jalan Caringin, Pancawati, Bogor. Di akhir pekan, Sabtu-Minggu restoran ini buka dari jam 10 pagi hingga 9 malam. 

Jika ke sana, Anda wajib mencicipi lumpia kulit tahu, soto kecombrang, ayam betutu, tenderloin saus jeruk, udang goreng sambal papua, dan pandan lava cake. 

2. Akasha Hambalang Citeureup

Rekomendasi tempat wisata kedua adalah Akasha Hambalang. Sebuah cafe yang dilengkapi dengan restoran dan vila di Desa Hambalang, Bogor. Tempat ini menawarkan kehangatan suasana dan pemandangan yang indah.

Jika berkunjung ke Akasha, Moms wajib mencicipi Pacific Grilled Octopus, Sirloin Sharmila, Grilled Konro Makasar dan Parijoto Cheese Cake. 

Baca Juga: Mau Mulai Investasi? Ini Cara Investasi Obligasi & Reksa Dana di MyBCA

3. Terra Thai by Mythai

Cari masakan Thailand dengan suasana yang berbeda? Maka rekomendasi wisata selanjutnya adalah Terra Thai by Mythai. Restoran ini cocok untuk menyantap hidangan bersama keluarga. 

Jika ke Terra, Anda wajib mencicipi Green Curry, Seafood Padthai. Terra Fried Nood;e. Thai Shrimp Roll dan Mango Sticky Rice.

Demikian informasi mengenai rekomendasi tempat makan yang cocok untuk berlibur di Bogor. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Tips Mudah Menurunkan Asam Urat Tinggi pada Anak, Ikuti Panduan Berikut

Tips mudah menurunkan asam urat tinggi pada anak harus dilakukan saat muncul beberapa gejala. Asam urat yang terlalu tinggi harus segera diobati.

Rekomendasi Tablet Murah Infinix XPad 20, Harga Rp 1 Jutaan dengan Daya 7000 mAh

Tak hanya merilis Infinix XPad, Infinix juga meluncurkan tablet murah Infinix XPad 20 yang bawa kapasitas daya 7000 mAh. 

Rekomendasi Bedak Tabur Terbaik yang Anti Longsor, Cocok buat Kerja dan Magang

Bedak tabur terbaik yang anti longsor akan sangat dibutuhkan saat kondangan atau buat kamu yang kerja di luar ruangan.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Hari Ini (7/1), Provinsi Ini Alami Hujan Sangat Lebat

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca hari ini Rabu 7 Januari 2026 dan besok Kamis 8 Januari 2026 dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Tengok Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Rabu 7 Januari 2026

Simak ramalan zodiak keuangan dan karier hari ini Rabu 7 Januari 2026, mulai peluang kerja, strategi tim, hingga arah profesional Anda.  

7 Daftar Film Populer Tentang Friendzone, Awas Jadi Baper

Jika ingin tahu lebih dalam tentang betapa rumitnya hubungan friendzone, rekomendasi film berikut ini bisa dijadikan tontonannya.

4 Jenis Insecurity yang Paling Umum Dirasakan, Kenali Tanda dan Penyebabnya di Sini

Agar lebih memahami perasaan tidak aman, kenali beberapa jenis insecurity beserta penyebab dan tandanya di sini.​

Jadwal Malaysia Open 2026: 8 Wakil Indonesia Bertanding, 1 Tiket 16 Besar di Tangan

Jadwal Malaysia Open 2026 Babak 32 Besar hari kedua Rabu (7/1), delapan wakil Indonesia bertanding. 

Kapan Tanggal Merah di Januari 2026? Ada Long Weekend di Pertengahan Bulan

Di Januari 2026 ini, Anda masih bisa menikmati momen libur tanggal merah. Bahkan, momen itu adalah long weekend yang ada di pertengahan bulan.

Promo A&W WednesDeal Januari 2026, 2 Double Cheeseburger Mulai Rp 37 Ribuan

Promo A&W WednesDeal hadir kembali selama Januari 2026. Anda bisa mendapatkan 2 Double Cheeseburger mulai Rp 37.000-an saja.