M O M S M O N E Y I D
Santai

Punya Dampak, Ini 5 Efek Jangka Panjang Trauma bagi Korban

Punya Dampak, Ini 5 Efek Jangka Panjang Trauma bagi Korban
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Berpengaruh pada kesehatan mental dan fisik, berikut ini adalah beberapa dampak panjang trauma yang kerap kali dirasakan oleh korban.

Mengalami kejadian traumatis, tentunya membuat seseorang menjadi trauma terhadap situasi tertentu jika terulang kembali.

Pengaruh atau dampak trauma pada seseorang, ternyata tak hanya terjadi pada saat itu saja. Melainkan juga bisa berdampak panjang bagi para korbannya.

Berikut adalah beberapa dampak panjang trauma yang mungkin dirasakan penderitanya:

Baca Juga: 4 Tanda Orang Kesepian, Salah Satunya Suka Nonton Serial

Gangguan tidur

Akibat lainnya juga yang disebabkan karena trauma adalah gangguan tidur. Orang yang mengalami trauma dalam jangka panjang rentan mengalami gangguan tidur.

Kesulitan tidur di malam hari atau bahkan kebanyakan tidur adalah tanda dari orang yang mengalami trauma.

Susah tidur disebabkan karena perasaan terlalu cemas dan ketakutan mendapatkan mimpi buruk atau flashback. Sedangkan terlalu banyak tidur digunakan sebagai cara untuk “kabur” dari situasi yang dirasa traumatis.

Gangguan kesehatan

Masalah lain yang mungkin timbul akibat trauma jangka panjang adalah gangguan kesehatan. Beberapa orang dengan trauma akan lebih mudah mengalami anxiety atau keresahan, stres, hingga depresi.

Tentu saja, hal-hal tersebut memiliki pengaruh bagi kesehatan yang membuat beberapa peradangan di area tubuh. Akhirnya, permasalahan kesehatan seperti masalah jantung hingga kekebalan tubuh bisa ikut terganggu.

Baca Juga: Coba 4 Cara Ini Untuk Kurangi Waktu Main Sosmed dan Atasi Kecanduan Gadget

Perubahan tingkah laku

Dampak jangka panjang trauma juga bisa terlihat dari adanya perubahan tingkah laku pada penderitanya.

Mengutip dari laman Mind, perubahan tingkah laku seperti menjauhkan diri dari lingkungan, sering melamun, dan merasa rendah diri adalah beberapa dampak jangka panjang dari trauma.

Hal tersebut dianggap dan dilakukan sebagai cara untuk menghadapi stres berlebihan akibat trauma.

Anxiety

Anxiety atau keresahan adalah dampak yang mungkin dirasakan seseorang dengan trauma. Tingkat keresahan yang tinggi biasanya muncul dan didapatkan setelah seseorang mengalami kejadian traumatis.

Dampak ini pun juga bisa mempengaruhi seseorang dalam melakukan fungsi sehari-hari yang membuat orang tersebut terperangkap dalam situasi fight or flight.

Mengalami flashback

Mengalami kejadian flashback atau kembali mengingat suatu kejadian atau situasi juga bisa disebut sebagai dampak dari trauma.

Melansir dari laman Institute of Advanced Psychiatry, tak hanya mengingat kejadian secara sekelebat, tapi flashback karena trauma juga bisa membuat penderitanya merasakan emosi yang sama dari situasi yang telah terjadi tersebut.

Bahkan, membuat penderitanya mengalami kesulitan hingga mimpi buruk.

Memiliki pengaruh yang besar, itulah tadi beberapa akibat atau dampak panjang trauma yang mungkin dirasakan penderitanya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Biaya Spotify Premium Mahal? Cek Langkah Resmi Pembatalan Akun

Merasa biaya Spotify Premium terlalu mahal? Membatalkannya ternyata sangat mudah, tapi jangan cari tombolnya di aplikasi. Ini cara cepatnya.

Promo 15 Tahun Chatime Serba Rp 15.000 & Kopi Kenangan Rilis Tiramisu Series

Merayakan 15 tahun Chatime, ada promo spesial 3 minuman favorit serba Rp 15.000. Selain itu, Kopi Kenangan merilis menu barunya Tiramisu Series.

Jadwal India Open 2026, Dua Wakil Indonesia Berlaga Menuju Babak 16 Besar

Jadwal India Open 2026 Babak 32 Besar hari pertama Selasa (13/1), dua wakil Indonesia bertanding memperebutkan tiket babak 16 besar.

Spring Fever dan 6 Drakor Romcom Terbaru dengan Kisah Manis Bikin Kesengsem

Bagi fans K-drama berikut ini ada beberapa rekomendasi drama Korea romcom lucu dan romantis populer yang wajib ditonton.

Katalog Promo Superindo Weekday Diskon hingga 40% Periode 12-15 Januari 2026

Pear Pakam diskon 40%, Brokoli diskon 35%! Cek semua penawaran Cumi Fresh dan Daging Rendang yang harganya turun signifikan di Superindo hari ini.

HP Oppo 2 Jutaan Terbaik Januari 2026: Spek Gahar, Mulai dari Oppo A6

Butuh HP 2 jutaan dengan Dimensity 6020 dan kamera 50 MP? Ini dia 5 daftar HP Oppo terbaik di Januari 2026 yang wajib dipertimbangkan sebelum beli

Seorang Pria Seimbangkan Asam Urat Cuma Modal Air Putih dan Cuka Apel

Nick berhasil menurunkan asam urat tinggi dalam 2,5 bulan. Kunci suksesnya: hindari dehidrasi dan konsumsi cuka apel rutin. 

Dessert di Burger King Mulai Rp 5.000, Cek Promo Kupon Januari 2026 Ini

Ingin makan ayam dan nasi di Burger King yang hemat? Semua harga paket individual, camilan, dan minuman terangkum lengkap di sini.  

Kaleidoscope Sampai Money Heist, Ini 6 Tontonan Perampokan Paling Seru di Netflix

Money Heist bukan satu-satunya! Ada beberapa tontonan perampokan lain yang tak kalah populer dan penuh aksi di Netflix.

Cushion Wardah Terbaik untuk Lapangan, Tahan Keringat Suhu 35°C

Cushion yang bagus harus non-komedogenik agar tidak jerawatan. Ini cara memilih shade yang tepat untuk tone kulit netral Anda.