M O M S M O N E Y I D
Santai

Serial One Piece Live Action Siap Tayang, Cek Jadwal Tayang di Netflix

Serial One Piece Live Action Siap Tayang, Cek Jadwal Tayang di Netflix
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID - Para pecinta serial animasi pasti sudah tak asing dengan One Piece. Catat, jadwal tayang One Piece live action di Netflix berikut ini.

Ya, Netflix bersama dengan Shueisha membagikan surat dari Eiichiro Oda, kreator serial manga One Piece yang paling legendaris dan tenar sepanjang sejarah.

Surat ini ditujukan kepada para penggemar untuk memberi kabar tentang versi One Piece live action yang amat dinanti-nantikan.

"Cari layar yang sebesar mungkin, kencangkan volumenya, dan tonton berapa kali pun yang kalian mau," tulis Oda.

Netflix juga menghadirkan trailer video berbahasa Jepang yang menampilkan aktor suara anime Straw Hat orisinal.

Yakni, Mayumi Tanaka, Kazuya Nakai, Akemi Okamura, Kappei Yamaguchi, dan Hiroaki Hirata, yang akan menyuarakan kembali karakter mereka dalam versi One Piece live action ini.

Baca Juga: 3 Tontonan Terbaru Netflix Rilis Minggu Ini, Cek Jadwal Tayang One Piece

Baru-baru ini, Netflix telah mengumumkan berlangsungnya 10 acara perayaan penggemar One Piece di seluruh dunia, yaitu Amerika Serikat, Prancis, Indonesia, Jepang, Italia, Filipina, Thailand, Jerman, Brasil, dan Meksiko.

Akan mulai tayang pada 31 Agustus, One Piece adalah karya fenomenal Eiichiro Oda dan menjadi salah satu seri manga terlaris sepanjang masa dengan jutaan penggemar di seluruh dunia.

Kisahnya mengikuti Monkey D. Luffy, sang petualang muda yang selalu mendambakan kebebasan. Ia berangkat dari desa kecilnya dalam sebuah perjalanan untuk menemukan harta karun berharga, One Piece, demi menjadi Raja Bajak Laut.

Namun, untuk menemukan harta karun tersebut, Luffy harus membentuk kawanan kru ideal sebelum mendapatkan kapal untuk berlayar dan menjelajahi lautan, menyalip tentara angkatan laut, serta mengatasi segala ancaman dari musuh.

Serial live action garapan Netflix ini menggandeng Oda sebagai produser eksekutif dan akan dimulai dari awal kisah Luffy.

Baca Juga: Di Luar Nalar, 6 Drakor Supranatural Ini Bisa Ditonton di Netflix

Pemeran yang bermain di serial ini antara lain adalah Iñaki Godoy (Monkey D. Luffy), Mackenyu (Roronoa Zoro), Emily Rudd (Nami), Jacob Romero Gibson (Usopp), Taz Skylar (Sanji). 

Kemudian, Vincent Regan, Ilia Isorelýs Paulino, Morgan Davies, Aidan Scott, Langley Kirkwood, Jeff Ward, Celeste Loots, Alexander Maniatis, McKinley Belcher III, Craig Fairbrass, Steven Ward, Chioma Umeala, dan Michael Dorman.

Matt Owens dan Steven Maeda bertindak sebagai penulis, produser eksekutif, dan showrunner.

Jangan lewatkan petualangan si bajak laut dalam serial live action One Piece yang layak dinanti ini ya.

Baca Juga: 7 Film Terpopuler Studio Ghibli Ini Bisa Ditonton di Netflix

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Nikita Willy Bagi Tips Pilih Fesyen untuk Kegiatan Sehari-hari, yuk Simak

Artis Nikita Willy dan suaminya Indra Priawan membagikan tips dan rekomendasi pakaian yang nyaman untuk aktivitas sehari-hari

Hasil Thailand Masters 2026, 12 Wakil Indonesia Melaju ke Perempatfinal

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (29/1), 12 wakil Indonesia menembus partai perempatfinal turnamen BWF Super 300 ini.

4 Tips Parenting Anak Gen Alpha, Bantu Anak Tumbuh Seimbang di Era Digital

Membesarkan anak Gen Alpha menghadirkan tantangan unik yang belum pernah dihadapi generasi orang tua sebelumnya.

Estetika Ruangan Semakin Meningkat Drastis, Ini Rekomendasi Model Tirai Modern

Cek tren tirai jendela yang sudah usang dan temukan solusi modern agar rumah terasa lebih terang, nyaman, dan relevan dengan gaya hidup sekarang.

Beberapa Kesalahan Fatal Ini Akan Hancurkan Keuangan Pengantin Baru, Catat Sekarang

Kesalahan mengatur keuangan sering dialami pengantin baru. Simak panduan ini agar finansial rumah tangga kamu lebih stabil sejak awal.  

Hujan Turun Sejak Subuh, Ini Prakiraan Cuaca Besok (30/1) di Jakarta dari BMKG

Cek prakiraan BMKG cuaca besok Jumat (30/1) di Jakarta dengan hujan intensitas sedang berpotensi kembali turun di subuh dan pagi hari.

Data Pribadi Kamu Terancam? Hindari 7 Kebiasaan Buruk saat Pakai Mobile Banking

Simak yuk, panduan agar transaksi mobile banking Anda tetap aman dari penipuan digital dan kebocoran data di era serba online.

Rumah Terlihat Kuno Tanpa Disadari? Ini 7 Detail Interior yang Perlu Segera Diganti

Rumah terasa jadul padahal tak direnovasi? Ini solusi cerdas mengganti detail interior yang bikin tampilan terlihat tua, yuk simak.

Kebutuhan Mendesak: KTA atau Multiguna, Mana yang Paling Tepat untuk Anda?

Punya aset tapi bingung mau jaminan atau tidak? Kredit multiguna tawarkan plafon besar. Hitung keuntungannya sebelum mengajukan.

Tren Warna Cat Rumah 2026 yang Diprediksi Mendominasi, Lebih Cozy dan Menonjol

Tren warna cat rumah 2026 hadir lebih hangat dan berani, yuk, cek inspirasi lengkapnya agar hunian Anda terasa hidup dan kekinian.