M O M S M O N E Y I D
Santai

Norma: Antara Mertua dan Menantu Puncaki Top Film Netflix Indonesia Hari Ini (18/8)

Norma: Antara Mertua dan Menantu Puncaki Top Film Netflix Indonesia Hari Ini (18/8)
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Beragam judul film dari dalam dan luar negeri bersaing untuk bisa mendapatkan popularitas tinggi di Netflix dan masuk dalam jajaran top film Netflix, lo. Norma: Antara Mertua dan Menantu urutan berapa?

Jajaran top film Netflix adalah film-film yang banyak ditonton oleh pengguna Netflix hingga menjadi populer.

Yuk, langsung cek film apa saja yang masuk jajaran top film Netflix hari ini (18/8) di sini.

Baca Juga: 6 Film Indonesia Remake Negara Lain, Panggil Aku Ayah Raih 350.000 Penonton Lebih

Norma: Antara Mertua dan Menantu

Norma yang pendiam dan pemalu merasa beruntung bisa menikah dengan cinta pertamanya, Irfan. Kehidupan pernikahan mereka bahagia, Irfan menghujani Norma dengan cinta. Irfan bahkan menyayangi orang tua Norma, Abdul dan Rina.

Siapa sangka, di balik ketampanan Irfan, ia ternyata selingkuh. Patah hati Norma, keluarga besarnya pun turut terpukul saat mengetahui Irfan ternyata selingkuh dengan Rina, ibu Norma sendiri. Film Indonesia yang baru masuk ini langsung menempati peringkat pertama top film Netflix.

Pabrik Gula

Pabrik Gula menempati peringkat kedua setelah akhirnya rilis di Netflix. Bintang papan atas Indonesia, seperti Arbani Yasiz, Ersa Aurelia, dan Erika Carlina didapuk menjadi pemeran utama di film horor komedi ini.

Setiap tahun pabrik gula mempekerjakan masyarakat dari desa sekitar untuk mempercepat proses penggilingan tebu saat musim panen. Awalnya, semua berjalan lancar tanpa ada keanehan.

Hingga pada suatu malam, salah satu dari mereka terbangun dan meninggalkan tempat penginapannya untuk mengikuti sosok misterius.

Baca Juga: 4 Rekomendasi Film Thriller Indonesia Menegangkan di Netflix

KPop Demon Hunters

Selanjutnya peringkat ketiga diisi film animasi dari Korea. Dalam film ini, tiga anggota grup K-pop, Rumi, Mira, dan Zoey, menggunakan identitas rahasia mereka sebagai pemburu demon untuk melindungi penggemar mereka dari ancaman supernatural.

Mereka harus menghadapi musuh terbesar mereka, yaitu boy band rival yang ternyata adalah demon yang menyamar.

Isolated

Isolated di peringkat keempat top film Netflix adalah film thriller horor psikologis tentang seorang perawat yang mengambil pekerjaan merawat pria tua aneh di rumah terpencil.

Saat menjalani tugasnya, ia mengalami penglihatan yang mengganggu dan merasakan ketakutan, menyadari bahwa mereka mungkin tidak sendirian saat seorang penyerang kekerasan mulai memburu mereka.

Komang

Diangkat dari lagu populer berjudul Komang karya Raim Laode, film ini menyuguhkan perjalanan kisah cintanya dengan sang istri. Ode adalah seorang pemuda asal Buton yang jatuh cinta pada Ade, seorang perantau asal Bali.

Mereka bertemu di Sulawesi Tenggara dan jatuh cinta. Namun tantangan beda agama yang begitu besar menjadi penghalang cinta mereka. Film Komang menempati peringkat kelima.

Nah, itulah tadi beberapa judul film yang berhasil masuk jajaran top film Netflix hari ini (18/8). Sudah nonton semua?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

15 Twibbon Hari Amal Bhakti Kemenag 2026 Gratis Pakai Buat Foto Profil

Inilah beragam desain link twibbon Hari Amal Bhakti Kemenag 2026 gratis yang bisa juga dipakai sebagai foto profil Anda.

25 Ucapan Hari Amal Bhakti Kemenag Ke-80 Tahun 2026

Ucapan Hari Amal Bhakti Kemenag 2026 berikut ini dapat Anda gunakan untuk dikirimkan kepada rekan kerja hingga media sosial.​

Jadwal KRL Solo–Jogja untuk 3-4 Januari 2026, Ini Akhir Jam Tambahannya

Berikut jadwal KRL Solo Jogja yang berangkat dari Stasiun Palur menuju Yogyakarta untuk 3-4 Januari 2026. Cek akhir jam tambahannya.

Agak Laen: Menyala Pantiku! di Puncak, Ini 10 Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa

Tembus 10,25 juta penonton, film Agak Laen: Menyala Pantiku! menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa.

Awali Tahun Dengan Membangun Kebiasaan Sehat ala Planet Sports

Planet Sports memberikan kiat untuk membangun kebiasaan sehat di 2026 yang bisa Anda lakukan.       

Hujan Sangat Deras di Provinsi Ini, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (3/1)

BMKG memberikkan peringatan dini cuaca besok Sabtu 3 Januari 2026 dan dan Minggu 4 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi ini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (3/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Sini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Sabtu (3/1) dan Minggu (4/1) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat di wilayah berikut ini.

Tiga Gim Roblox yang Wajib Dicoba di POCO Pad M1

Rekomendasi tiga gim di Roblox dengan berbagai genre yang wajib dicoba di POCO Pad M1, ini detilnya   

Melanggar Aturan Dekorasi Rumah Justru Bikin Hunian Lebih Nyaman, Ini Alasannya

Simak cara cerdas mendekorasi rumah dengan melanggar aturan lama agar hunian Anda terasa lebih nyaman, personal, dan relevan ke depan.

Inspirasi Menata Garasi Rumah biar Lebih Rapi, Fungsional dan Mudah Dirawat

Cek yuk, beberapa ide menata garasi agar rapi dan fungsional. Solusi penyimpanan modern ini bikin rumah lebih nyaman dan mudah dirawat.