M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Mengenal Sederet Perbedaan Sushi, Sashimi, Maki, dan Nigiri

Mengenal Sederet Perbedaan Sushi, Sashimi, Maki, dan Nigiri
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Jika Anda pergi ke kedai sushi, Anda akan disuguhkan dengan aneka ragam jenis sushi mulai dari maki, nigiri, hingga sashimi.

Bagi Anda yang bingung mau beli jenis sushi yang mana, simak perbedaan Sushi, Sashimi, Maki, dan Nigiri yang dirangkum dari Suggest, Kobe Teppanyaki, dan Diffen, selengkapnya!

Sushi

Bahan terpenting yang harus ada pada Sushi adalah nasi, ikan (mentah ataupun matang), dan nori serta sayuran yang opsional, bergantung pada jenis sushi yang ingin dibuat.

Ciri khas dari sushi adalah nasi yang direndam cuka. Faktanya, kata “sushi” berasal dari bahasa Jepang yang berarti “nasi asam”. Nasi adalah komponen penting untuk sushi.

Sushi tradisional biasanya berisi nasi dan makanan laut yang mentah. Sementara sushi modern dapat mencangkup berbagai jenis daging, sayuran, dan makanan laut yang dimasak bersama bahan tambahan lain seperti alpukat dan mentimun.

Baca Juga: Kiat Cerdas Potong Setengah Anggaran Belanja Makanan Jadi Lebih Hemat

Sashimi

Sashimi
Sashimi

Sashimi mengacu pada irisan ikan atau daging segar yang disajikan dalam keadaan mentah, tanpa menggunakan nasi sama sekali. Biasanya, sashimi terdiri atas daging salmon, tuna, udang, hingga gurita.

Kata “sashimi”, menurut Roka Akor, diterjemahkan sebagai “tubuh yang ditindik” atau “daging yang ditusuk”.

Sashimi sendiri bukanlah bagian dari kelompok sushi. Namun begitu, Anda masih sering bisa menemukan hidangan sashimi di berbagai restoran sushi.

Baca Juga: Beda Tekstur Daging hingga Warna, Ini Perbedaan Ayam Kampung dan Ayam Negeri

Nigiri

Shrimp Nigiri Sushi
Shrimp Nigiri Sushi

Nigiri merupakan kombinasi dari Sushi dan Sashimi. Nigiri merupakan hidangan yang berisi irisan ikan mentah (sashimi) yang disajikan di atas nasi cuka (sushi) yang dibentuk lonjong.

Karena Nigiri menggunakan Nasi Cuka, maka Nigiri tergolong dalam jenis sushi. Melansir dari Roka Akor, Nigiri memiliki arti “Dua Jari”. Ini karena hidangan Nigiri seukuran 2 jari.

Sajian nigiri selalu beragam, mulai dari salmon, tuna, gurita, udang, hingga cumi. Sebagian dari sajikan nigiri bisa disajikan mentah, bisa juga dibakar.

Baca Juga: Mengenal 6 Jenis Diet Plant Based, Pola Makan Nabati yang Menyehatkan Tubuh

Maki

Maki
Maki

Maki adalah bagian dari sushi. Maki terbuat dari nasi yang diisi dengan daging ikan di bagian tengahnya, lalu digulung oleh rumput laut.

Apabila Anda memakan sushi tradisional yang digulung, maka kemungkinan besar yang Anda makan adalah Maki.

Maki memiliki banyak varian. Ada Temaki, yakni sushi dengan aneka isian dan digulung oleh nori dengan bentuk kerucut. Orang-orang menyebutnya Hand Roll Sushi.

Baca Juga: 5 Tips Simpan Buah Stroberi agar Tetap Segar dan Tak Cepat Layu

Ada Tekkamaki yang bentuknya mirip maki namun hanya berisi 1 bahan ikan plus nasi saja. Contohnya Tuna Roll, Salmon Roll, dan Mentimun Roll.

Ada Futomaki, yakni sushi gulung tradisional yang tebal dan gemuk. Biasanya Futomaki berisi sayuran hingga unagi yang diisi di bagian tengahnya. Contoh dari Futomaki ini adalah California Roll.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Investasi Sejak Dini, 9 Kebiasaan Sehat Usia 30-an yang Membantu Hidup Lebih Panjang

Beberapa kebiasaan sehat di usia 30-an ini bisa membantu Anda untuk hidup lebih sehat. Dari jogging rutin sampai mengelola stres secara baik.

Konsumsi Rutin 6 Makanan Ini Jika Ingin Punya Kulit Glowing dan Awet Muda

Ada alpukat, ini daftar beberapa makanan yang bisa membantu untuk merawat kesehatan kulit agar tetap awet muda.

Lengkapi Kebutuhan Rumah Tanpa Jauh-Jauh, Azko Buka Gerai di Batulicin

Kehadiran Azko di Batulicin menandai ekspansi jaringan ritel kebutuhan rumah ke wilayah dengan aktivitas ekonomi dan hunian yang terus berkembang.

Makin Banyak Investor Pemula, Ini Cara Kelola Dana Saham Secara Digital

Melalui bluRDN, blu by BCA Digital menawarkan proses pembukaan reksadana yang terintegrasi dan praktis.

Lantaran Harga Melompat Tinggi, BEI Suspensi 5 Saham Pelayaran & Logistik Ini

Lantaran harga-harganya melompat tinggi, Bursa Efek Indonesia (BEI) menghentikan sementara atau suspensi lima saham untuk hari ini 

IHSG Berpotensi Lanjut Menguat, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Senin (5/1)

IHSG diperkirakan berpeluang melanjutkan penguatan pada perdagangan Senin (5/1/2026).​ Berikut rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas hari ini.​

Perawatan Kulit Bayi di Iklim Tropis Perlu Pendekatan Khusus, Ini Tips dari Dexter

Dexter membagikan tips perawatan bayi di iklim tropis Asia yang memerlukan pendekatan khusus. Simak, yuk.

Bridgerton dan 5 Buku Klasik untuk Mahasiswa Jurusan Bahasa Inggris, Wajib Baca

Beberapa buku bacaan klasik bahasa Inggris berikut ini wajib menjadi bacaan mahasiswa sastra Inggris dan juga peminat sastra.​

Tak Bergerak, Simak Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Senin Hari Ini (5/1)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Senin (5/1) kompak stagnan. Emas Galeri 24 1 gram di Rp 2.522.000, emas UBS Rp 2.559.000.

5 Manfaat Journaling yang Bagus Buat Kesehatan Mental, Biasakan di Tahun 2026 Ini

Semakin banyak diminati, ika mau tahu apa saja manfaat journaling untuk kesehatan mental, intip jawabannya di sini.​