M O M S M O N E Y I D
Bugar

Luar Biasa! Ini Sederet Manfaat Infused Water yang Diminum sebelum Olahraga

Luar Biasa! Ini Sederet Manfaat Infused Water yang Diminum sebelum Olahraga
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah sederet manfaat infused water yang diminum sebelum olahraga yang bisa Anda coba lakukan.

Infused water adalah minuman dari campuran air putih dan buah-buahan yang direndam selama beberapa jam atau dibiarkan semalaman di kulkas. 

Tak hanya terasa menyegarkan, infused water sangat populer dan dikenal sebagai minuman yang berkhasiat sebagai detoksifikasi. 

Minuman ini juga baik dikonsumsi untuk mencukupi kebutuhan cairan dan elektrolit tubuh serta mencegah dehidrasi. 

Dilansir dari Health Focus, berikut adalah sederet manfaat infused water yang diminum sebelum olahraga yang bisa Anda coba lakukan, antara lain: 

Baca Juga: WOW, Ini Manfaat Infused Water untuk Kesehatan Jika Dikonsumsi Secara Rutin

1. Membantu menurunkan berat badan

Manfaat infused water yang diminum sebelum olahraga pertama bisa membantu menurunkan berat badan. 

Jika Anda ingin olahraga untuk menurunkan berat badan, infused water bisa membantu.

Dengan cara menahan keinginan untuk minum minuman manis dan beraroma, yang tinggi kalori.  

Mengganti minuman manis tinggi kalori dengan infused water dapat membantu mengurangi asupan karbohidrat.

Secara tidak langsung, ini akan membantu Anda mencapai penurunan berat badan yang berkelanjutan.  

2. Meningkatkan suasana hati dan energi

Manfaat infused water yang diminum sebelum olahraga kedua bisa meningkatkan suasana hati dan energi. 

Bahkan dehidrasi yang ringan dapat memengaruhi suasana hati, konsentrasi, dan tingkat energi.

Dehidrasi juga dapat menyebabkan sakit kepala, dan masalah serius lainnya. Minum infused water sebelum olahraga bisa membantu tubuh tetap terhidrasi.

Ini juga bisa meningkatkan suasana hati dan tingkat energi, sehingga Anda bisa tetap prima selama sesi olahraga.  

Baca Juga: Ingin Tubuh Tetap Fit? Ini 5 Makanan untuk Detoks Tubuh secara Alami

3. Mencegah dehidrasi

Manfaat infused water yang diminum sebelum olahraga ketiga adalah mencegah dehidrasi. Lebih dari setengah berat badan manusia terdiri dari air.

Jadi, tubuh membutuhkan air untuk mempertahankan berfungsinya setiap organ dan sel. Saat berolahraga, air juga membantu mengatur suhu tubuh.

Jika Anda tidak minum cukup air selama sesi olahraga, ada risiko yang lebih besar untuk dehidrasi dan komplikasi lebih lanjut. 

Jika diminum sebelum olahraga, ini juga bisa mencegah terjadinya dehidrasi dan berbagai komplikasi serius.  

Jika Anda mengalami dehidrasi saat berolahraga, otot akan mulai lelah. Anda mungkin mengalami kram, kelemahan, dan kehilangan koordinasi. 

Selain sebelum olahraga, minuman ini juga baik dikonsumsi kapan saja. Minum air yang cukup juga dapat meningkatkan kesehatan pencernaan dan mencegah sembelit.  

Itulah sederet manfaat infused water yang diminum sebelum olahraga yang bisa Anda coba lakukan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026: Big Match Persaingan Juara di Premier League

Simak big match Arsenal vs Liverpool Jumat 9 Januari 2026 pukul 03.00 WIB di Emirates Stadium, duel penentu puncak Premier League.

5 Aturan Makan Malam untuk Menurunkan Berat Badan dengan Cepat, Diet Jadi Maksimal!

Ingin berat badan cepat turun? Jangan lupa untuk menerapkan 5 aturan makan malam untuk menurunkan berat badan dengan cepat ini.

Benarkah Kadar Gula Darah yang Tinggi Sudah Pasti Diabetes atau Bukan? Ini Jawabannya

Banyak ditanyakan, benarkah kadar gula darah yang tinggi sudah pasti diabetes atau bukan? Ini dia jawabannya.  

Anak Suka Ngupil? Ini 5 Cara Menghentikan Kebiasaan Ngupil pada Anak

Tak perlu khawatir kalau anak suka ngupil. Berikut MomsMoney bagikan 5 cara menghentikan kebiasaan ngupil pada anak.

8 Masalah Kesehatan yang Disebabkan Kurang Tidur

Ternyata ini beberapa masalah kesehatan yang disebabkan kurang tidur lo. Intip ada apa saja di sini.   

7 Makanan yang Bisa Bikin Pembuluh Darah Tersumbat, Cek di Sini

Hati-hati! Ini, lo, beberapa makanan yang bisa bikin pembuluh darah tersumbat. Apa saja, ya?          

Hasil Malaysia Open 2026, 5 Wakil Indonesia Menembus Babak Perempat Final

Hasil Malaysia Open 2026 Babak 16 Besar Kamis (8/1), lima wakil Indonesia maju ke perempat final.   

Ternyata Ini Penyebab dan Faktor Risiko Serangan Jantung yang Penting Diketahui

Apa saja penyebab dan faktor risiko serangan jantung, ya? Yuk, cari tahu selengkapnya di sini!        

10 Pilihan Jus Penurun Kolesterol Alami Paling Cepat yang Layak Dicoba

Mari intip sejumlah pilihan jus penurun kolesterol alami paling cepat yang layak dicoba di sini.          

Rebusan Daun Apa untuk Turunkan Kadar Kolesterol yang Tinggi, ya? Ini Daftarnya

Sebenarnya, rebusan daun apa untuk turunkan kadar kolesterol yang tinggi, ya? Intip daftarnya berikut ini.