CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
Santai

Inilah 4 Langkah Cara Membuat Link WhatsApp Grup hingga Chat Otomatis

Inilah 4 Langkah Cara Membuat Link WhatsApp Grup hingga Chat Otomatis
Reporter: Bimo Adi Kresnomurti  |  Editor: Bimo Kresnomurti


MOMSMONEY.ID. Simak, berikut ini panduan cara membuat link WhatsApp Grup dan chat personal.

Pemilik WA atau WhatsApp bisa memakai berbagai fitur kirim pesan, telepon, hingga video call tanpa simpan nomor.

WhatsApp merupakan salah satu aplikasi kirim pesan teks, suara, hingga video secara online yang punya keamanan terinkripsi. 

Pengguna bisa akses berbagai fitur penting untuk mengakses link untuk keperluan grup maupun chat personal.

Link WhatsApp tentu menjadi sebuah tautan yang dapat digunakan untuk mengundang orang lain bergabung ke grup maupun membuka obrolan.

Baca Juga: WhatsApp Ngelag Setelah Menerima Pesan? Simak Cara Mengatasi Virtex WA

WhatsApp
WhatsApp

Ketika tautan ini dibagikan, orang lain dapat mengakses ke dalam grup maupun membuka halaman chat tanpa simpan nomor.

Untuk tautan WhatsApp Grup biasanya terdiri dari serangkaian angka dan huruf yang unik dan disediakan oleh admin grup. 

Pengguna bisa dengan mudah berbagi link WhatsApp hanya dengan nomor HP yang terdaftar dalam kontak.

Sekarang, ada cara membuat link WhatsApp yang praktis untuk banyak keperluan pengguna.

Adapun cara membuat link WhatsApp untuk Grup hingga Nomor HP sendiri ini juga memudahkan pengguna lain.

Sebagai catatan, untuk memasukkan nomor WhatsApp di link WA dengan format 628xxxxxx tanpa angka 0.

Selain itu, pelaku bisnis online shop juga bisa memanfaatkan fitur link WhatsApp untuk pesan otomatis. 

Cek tahapan dan cara membuat link WhatsApp Grup hingga chat tanpa simpan nomor HP.

Baca Juga: Cara Mengembalikan Pesan WhatsApp yang Dihapus atau Hilang, Ini Tipsnya

Cara membuat link WhatsApp untuk undagan Grup

Pertama, ada cara membuat link WhatsApp untuk Grup yang bisa dilakukan oleh persetujuan admin:

  1. Buka chatroom akan dibuatkan link WA.
  2. Pastikan memiliki akses sebagai admin untuk grup ini.
  3. Klik ikon tiga titik di pojok kanan atas.
  4. Pilih Group info.
  5. Klik Invite via Link.
  6. Pilih Copy Link, Share Link atau Send Link via WhatsApp untuk membagikan link tersebut.

Cara membuat link WhatsApp.me untuk Chat tanpa simpan kontak

Untuk kali ini berbeda, tahapan berikut adalah untuk membuat link WhatsApp Me yang membuka obrolan tanpa simpan nomor:

  1. Buka link https://wa.me/ pada browser.
  2. Masukkan nomor WhatsApp dengan format 62xxxxxxxxx.
  3. Muncul link https://wa.me/62xxxxxxxxx.
  4. Salin link tersebut untuk dibagikan.

Baca Juga: Simak Ciri-ciri WhatsApp Disadap, Begini Cara Mencegah agar Tetap Aman

Cara membuat link WhatsApp untuk Chat melalui link

Selanjutnya, ada juga cara membuat link WhatsApp untuk Nomor HP dengan format Bitly. Sehingga orang hanya bisa melihat nomor WA saat mengunjungi link tersebut:

  1. Buka situs web Bitly melalui: https://bitly.com/ pada browser.
  2. Masukkan link Whatsapp.
  3. Masukkan format https://api.whatsapp.com/send?phone=6289xxxxxxx.
  4. Klik Shorten.
  5. Link WhatsApp versi pendek bisa disalin dan dibagikan.

Cara membuat link WhatsApp untuk balas chat otomatis

Bagi pelaku bisnis juga bisa membuat link WhatsApp untuk pesan otomatis ke nomor HP Pemilik:

  1. Buka https://www.wasap.at/ pada browser.
  2. Masukkan Nomor HP Online Shop.
  3. Masukkan isi pesan otomatis yang bisa dikirimkan customer.
  4. Klik Buat Link.
  5. Salin link ke halaman profil Online Shop.

Melalui petunjuk dari cara membuat link WhatsApp untuk bergabung dengan grup hingga chat mudah untuk dilakukan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jadwal Australian Open 2025, 11 Wakil Indonesia Menatap Babak Perempat Final

Jadwal Australian Open 2025 Babak 16 Besar Kamis (20/11), ada 11 wakil Indonesia yang bertarung untuk maju ke babak perempat final.

12 Cara Simpel Agar Dapur Anda Lebih Nyaman, Fungsional, dan Bikin Betah

Berikut ide bikin dapur makin hangat dan nyaman tanpa renovasi besar supaya area masak terasa lebih hidup dan enak buat kumpul keluarga.  

Tips Pilih Asuransi Bermotor dengan Premi Lebih Ringan untuk Lindungi Kendaraanmu

Simak cara hemat lindungi kendaraan dengan asuransi bermotor agar berkendara tetap tenang dan keuangan tetap aman setiap saat.  

6 Jenis Tabungan yang Perlu Kamu Siapkan Sekarang agar Masa Depan Terjamin

Simak cara menyiapkan tabungan sejak muda supaya hidup lebih aman dan tenang. Simak panduan tentang finansial yang lengkap di sini.

10 Barang Lama dalam Dekorasi Rumah yang Sebaiknya Kamu Tinggalkan di Tahun 2026

Berikut beberapa inspirasi dekorasi terbaru supaya rumah terasa makin nyaman, kekinian dan siap sambut tren tahun 2026. Ini dia ulasannya.  

5 Penempatan Blush On Sesuai Bentuk Wajah, Bikin Tirus dalam Sekejap!

Jangan asal pakai, blush on harus diaplikasikan dengan benar. Ikuti 5 penempatan blush on sesuai bentuk wajah ini.  

Gemini 3 Pro Hadir, AI Terbaru Google yang Siap Bantu Aktivitasmu Jadi Lebih Mudah

Cek kabar terbaru tentang Gemini 3 Pro yang membawa lompatan besar AI dengan pengalaman lebih cepat, cerdas, dan relevan. Simak ulasannya berikut.  

5 Makanan yang Tidak Boleh Dikonsumsi bersama Kopi

Tahukah bahwa ada beberapa makanan yang tidak boleh dikonsumsi bersama kopi, lho. Apa sajakah itu?    

12 Cara Simpel Biar Dapur Anda Lebih Nyaman, Fungsional, dan Bikin Betah

Berikut ide bikin dapur makin hangat dan nyaman tanpa renovasi besar supaya area masak terasa lebih hidup dan enak buat kumpul keluarga.  

5 Cara Pakai Pensil Alis untuk Hasil Natural, Cocok bagi Pemula!

Mau alis cetar tapi tetap natural? Berikut 5 cara pakai pensil alis untuk hasil natural yang bisa Anda praktikkan.