M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Ini 8 Warna Pintu yang Cocok Untuk Dinding Batu Bata di Rumah

Ini 8 Warna Pintu yang Cocok Untuk Dinding Batu Bata di Rumah
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID - Rumah dengan mengekspos warna merah batu bata memberikan kesan indah tersendiri. Namun, kira-kira warna pintu apa yang cocok untuk dinding batu bata ini? 

Rumah dengan dinding batu bata memang tidak bisa dipandang sebelah mata. Eksterior tradisional ini memberikan tampilan kombinasi tekstur dan warna yang kaya pada rumah, memperkuat karakter rumah tersebut. 

Melansir Rhythms of The Home, saat memiliki rumah dengan dinding batu bata, Anda perlu mempertimbangkan warna pintu yang paling tepat. Sebab tak semua gaya pintu rumah cocok dengan warna merah batu bata. Jika salah pilih, dinding batu bata Anda justru tak akan memberikan tampilan visual yang menarik. 

Baca Juga: Cara Menghapus Lem yang Menempel Sangat Kuat, Gunakan 3 Benda Ini

Berikut 8 warna pintu yang cocok untuk dinding batu bata di rumah
1. Coklat

Apabila Anda memiliki rumah dengan dinding batu bata bergaya tradisional, mengecat pintu dengan warna coklat adalah pilihan yang paling aman. Namun dalam memilih warna coklat, Anda juga perlu mempertimbangkan kecerahan dinding batu bata Anda. 
Warna coklat gelap akan lebih cocok untuk dinding batu bata yang cerah. Ini akan memberikan efek kontras dan highlight yang cantik. 

2. Putih

Warna putih adalah warna klasik yang netral dan dapat difungsikan sebagai penyeimbang warna merah cerah dari rumah berdinding batu bata.Selain memiliki kemampuan yang serba guna, warna putih juga bisa menonjolkan pintu depan rumah Anda dan membuat rumah jadi lebih ramah. 

Pintu putih pada rumah batu bata Anda juga akan memberikan kesan cerah pada rumah Anda. Cocok dipadukan dengan batu bata, namun sebaiknya tebalkan garis putih pada dinding Anda supaya lebih imbang perpaduannya.

3. Kuning

Pintu warna kuning cocok bagi Anda yang ingin membuat rumah batu bata Anda jadi lebih unik dan mudah terlihat. Warna kuning dapat melengkapi warna merah dari dinding batu bata Anda. 
Kuning mungkin terlihat sebagai pilihan yang baik karena warnanya yang terlalu terang dengan nuansa yang ceria. Sehingga akan lebih baik jika Anda memilih warna kuning yang kalem seperti mustard atau warna kayu dengan tone kuning. 

4. Hitam
Pintu warna hitam juga cocok dipadukan dengan dinding batu bata karena memberikan sentuhan yang anggun dan elegan. Sangat cocok jika rumah Anda juga menampilkan detail arsitektur tradisional.
Pintu dengan warna hitam juga memberikan tampilan yang menakjubkan dan segar jika dipadukan dengan warna batu bata yang lebih merah. Ini akan meningkatkan semangat alami bata merah tradisional. 

5. Merah
Pintu warna merah bisa memberikan kesan yang menonjol dibandingkan dengan rumah-rumah yang memiliki eksterior netral lainnya. Namun warna merah yang intens ini akan memberikan kesan unik dan berbeda. 
Energi dari pintu warna merah ini cocok memberikan kesan pertama yang luar biasa bagi tamu yang datang. Tidak ada warna yang lebih hangat dibandingkan warna merah, sehingga akan mudah meningkatkan daya tarik rumah Anda. 

6. Pink
Pintu dengan warna pink mungkin jadi pilihan yang tidak terduga saat dipadukan dengan rumah batu bata. Namun jika Anda mencari gaya unik, pintu warna pink bisa masuk dalam daftar pilihan Anda. 

7. Biru
Jika Anda ingin membuat kesan rumah yang tenang, Anda bisa memilih pintu berwarna biru untuk menjinakkan intensitas berapi-api dari dinding bata merah Anda. 
Warna biru klasik atau biru keungu-unguan bisa menjadi pilihan yang aman. Bahkan warna biru tebal juga direkomendasikan untuk memberikan tampilan yang lebih modern. 

8. Abu-abu
Jika rumah Anda menampilkan dinding batu bata dengan warna merah yang dalam, Anda akan menyukai warna pintu yang netral. Saat putih sudah terlalu umum, namun memiliki kontras yang cukup tajam, coba warna abu-abu.
Warna pintu abu-abu yang dipadukan dengan dinding batu bata akan memberikan suasana yang sejuk dan bersahaja. Adapun, abu-abu tua cocok digunakan untuk dinding batu bata yang tidak terlalu dalam.

Baca Juga: Jangan Berhenti Olahraga saat Haid, Ini 4 Manfaat yang Bisa Anda Rasakan
Demikian informasi 8 warna pintu yang cocok untuk dinding batu bata rumah Anda. Semoga informasi ini bermanfaat bagi Anda. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Diskon Katsu 30% di Kimukatsu Cek Angka 2 atau 6 di Tanggal Lahir Anda

Promo Kimukatsu Beef Katsu Cheese Set hanya dengan Rp 58.000. Cek tanggal lahir Anda, diskon 30% menanti jika ada angka 2 atau 6.

IHSG Diproyeksi Menguat, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Senin (12/1)

IHSG punya peluang menguat terbatas pada perdagangan Senin (12/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Meroket, Harga Emas Antam Hari Ini Senin 12 Januari 2026 Cetak Rekor Baru

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.631.000 Senin (12/1/2026), melonjak Rp 29.000 dibanding hari sebelumnya.

IHSG Berpotensi Lanjut Menguat, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Senin (12/1)

IHSG berpotensi melanjutkan penguatan pada perdagangan Senin (12/1/2026). Berikut daftar saham pilihan BNI Sekuritas ​untuk hari ini.

Rahasia Hidup Tenang, 6 Tontonan Netflix Ini Ubah Pola Pikir Anda

Dari tata krama di meja makan hingga berbenah, rekomendasi tontonan ini akan meningkatkan kesadaran diri dan etiket Anda.

Promo Mako Bakery Semua Whole Cake & Menu Baru Korean Salt Bread Serba Hemat Sekarang

Promo Mako Bakery Whole Cake diskon besar-besaran, Black Forest dan Chantilly turun harga. Ada juga menu baru Korean Sald Bread.

IHSG Berpeluang Menguat, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas untuk Senin (12/1)

IHSG masih berpeluang melanjutkan penguatan pada perdagangan Senin (12/1). Cek rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas​ hari ini.

6 Drakor Ini Bongkar Kisah Nyata Hidup Kaum Difabel

Pengacara autis IQ 164, hingga sindrom Asperger. Drakor ini menyajikan perspektif unik perjuangan difabel lo.

Daftar HP Samsung Turun Harga Januari 2026: Galaxy S, A, dan Z Diskon Besar

Awal 2026 jadi momen tepat beli HP baru. Simak daftar lengkap HP Samsung Galaxy S, A, dan Z Series yang mengalami penurunan harga di Januari.

Promo Flavor Saver Wingstop 12–18 Januari, 14 Ayam Goreng Harga Bersahabat

Beli ayam di Wingstop pekan ini jauh lebih hemat. Promo Paket Flavor Saver isi 14 ayam hanya Rp 70.000 saja. Cek masa berlakunya.