M O M S M O N E Y I D
Santai

Indonesia vs Bahrain, Ada Jersey Timnas dengan Harga Murah di Indomaret

Indonesia vs Bahrain, Ada Jersey Timnas dengan Harga Murah di Indomaret
Reporter: SS. Kurniawan  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - Malam ini (25/3) partai laga hidup mati Indonesia vs Bahrain di GBK. Untuk mendukung Timnas, Anda bisa membeli cheers jersey Timnas Indonesia dengan harga murah di Indomaret lo.

Gerai Indomaret mulai menjual cheers jersey Timnas Indonesia setelah berstatus official modern retail and minimarket partner Tim Nasional Indonesia.

PSSI melalui PT Garuda Sepak Bola Indonesia (GSI) menjalin kerjasama strategis dengan PT Indomarco Prismatama atau Indomaret sebagai official modern retail and minimarket partner Tim Nasional Indonesia. 

Kemitraan ini, PSSI umumkan dalam acara signing ceremony antara kedua pihak di Menara Indomaret, Jakarta, Senin (17/3).

Perjanjian kerjasama ini ditandatangani oleh Coordinator Director PT Indomarco Prismatama Wiwiek Yusuf dan Direktur Utama PT Garuda Sepak Bola Indonesia Marsal Masita. 

Jersey Timnas Indonesia di Indomaret
Jersey Timnas Indonesia di Indomaret

Baca Juga: Apresiasi Timnas Indonesia, Indomilk Luncurkan Kemasan Edisi Spesial

"Indomaret merupakan mitra strategis yang memiliki jaringan ritel modern terbesar di Indonesia dengan lebih dari 23.000 gerai yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia," kata Marsal Masita, dikutip dari laman PSSI, Kamis (20/3).

"Melalui kemitraan ini, Tim Nasional Indonesia akan menjangkau lebih banyak fans suporter pendukung Timnas Garuda di seluruh Indonesia," ujar Marsal Masita.

Lewat Kerjasama ini, Indomaret menjual official merchandise cheers jersey Timnas Indonesia dengan harga lebih terjangkau, hanya Rp 139.000, yang secara ekslusif hanya akan tersedia di Indomaret khususnya di toko-toko Indomaret Fresh.

"Kami sangat antusias dapat berkolaborasi dengan PSSI untuk mendukung Timnas Indonesia," ungkap Marketing Director PT Indomarco Prismatama Darmawie Alie.

Baca Juga: Indomaret Jual Jersey Timnas Indonesia dengan Harga Murah, Ini Harganya

"Salah satunya, dengan memberikan kemudahan bagi masyarakat yang ingin mendapatkan Jersey Official Erspo Timnas Indonesia melalui gerai-gerai Indomaret Fresh," imbuh dia.

Perbedaan cheers jersey dan suporter issue

Menurut Erspo, perbedaan cheers jersey dan suporter issue terletak pada materi baju dan emblem Garuda di dada.

Untuk cheers jersey, bentuknya memang seperti kaus, tapi bahannya bukan katun. Material cheers jersey adalah bahan jersey dry fit dengan motif yang sama dengan jersey suporter issue.

Sementara emblem lambang Garuda di dada untuk jersey suporter issue merupakan waterbase. Sedang cheers jersey hanya berbahan silicon

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Daerah Ini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Senin (12/1) dan Selasa (12/1) di Jabodetabek hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.

Provinsi Ini Dilanda Hujan Sangat Lebat, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (12/1)

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Senin 12 Januari 2026 dan Selasa 13 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi berikut ini.

Fres & Natural Kolaborasi dengan Vilo Gelato, Tawarkan Wangi Baru untuk Anak Muda

​Kebutuhan anak muda akan wewangian yang fresh, manis, dan nyaman mendorong Fres & Natural menghadirkan inovasi baru dalam Dessert Collection.

Dari Spelling Bee ke Prestasi Akademik, Begini Cara Anak Mengasah Bahasa Inggris

​Lebih dari sekadar lomba mengeja, Spelling Bee menjadi ruang belajar anak mengasah bahasa, mental, dan kesiapan akademik.

12 Kebiasaan di Malam Hari yang Bikin Susah Kurus, Apa Saja?

Ternyata ini, lho, kebiasaan di malam hari yang bikin susah kurus. Pejuang diet harus hindari, ya!  

7 Alasan Ilmiah Mengapa Manfaat Memancing Ampuh Redakan Stres dan PTSD

Rutin memancing dapat meningkatkan kesabaran, menambah asupan Vitamin D, dan melatih kekuatan tubuh? Simak manfaat memancing lengkapnya di sini.

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Minggu (11/1/2026) kompak naik. Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.622.000, emas UBS 1 gr Rp 2.676.000

Stop Menunda! Terapkan 4 Trik Psikologis Ini untuk Lawan Procrastination

Ingin lebih produktif? Terapkan 4 strategi dari para ahli untuk meminimalisir procrastination dan menyelesaikan kewajiban tepat waktu.

15 Makanan Diet yang Mengenyangkan untuk Mengganti Nasi

Ini dia beberapa makanan diet yang mengenyangkan untuk mengganti nasi. Kira-kira ada apa saja?          

Cara Bersihkan Emas Titanium yang Kusam agar Kembali Kuning dan Terlihat Segar

Emas titanium tampak kusam? Simak panduan ini untuk membersihkan dan merawatnya agar kembali kuning dan nyaman dipakai sehari-hari.