InvesYuk

IHSG Dibuka Menguat pada Perdagangan Awal Agustus

IHSG Dibuka Menguat pada Perdagangan Awal Agustus

MOMSMONEY.ID - Mengawali perdagangan bulan Agustus 2024, Indeks Harga Saham Gabungan atau IHSG dibuka pada zona hijau. 

IHSG pada pembukaan Kamis (1/8) pukul 09.00 tercatat di level 7.274 atau menguat sebesar 19 poin dibanding penutupan sehari sebelumnya. 

Kemarin, IHSG ditutup menguat tipis dengan posisi yang mengalami pergerakan sideways untuk minor-term.

Analis Mandiri Sekuritas dalam risetnya berpendapat, IHSG mengalami pergerakan sideways untuk jangka pendek dan menengah.

Baca Juga: Ini 6 Saham Yang Direkomendasikan Beli oleh BNI Sekuritas Hari Ini, 1 Agustus 2024

IHSG juga mengalami pergerakan sideways dalam rectangle area di 7.200-7.300.

Pergerakan IHSG hari ini, analis Mandiri Sekuritas memproyeksikan, akan bergerak dengan rentang support di 7.205 dan resistance di 7.305.

Pergerakan IHSG dalam jangka menengah akan bergerak dalam range 7.200-7.460.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News