M O M S M O N E Y I D
InvesYuk

Harga Emas Hari Ini Naik Ditopang Optimisme Penurunan Suku Bunga The Fed

Harga Emas Hari Ini Naik Ditopang Optimisme Penurunan Suku Bunga The Fed
Reporter: Dupla Kartini  |  Editor: Dupla Kartini


MOMSMONEY.ID - Harga emas hari ini di pasar global naik setelah melonjak pada sesi sebelumnya. Pernyataan gubernur The Fed meningkatkan keyakinan bahwa bank sentral AS akan memangkas suku bunga bulan depan.

Mengutip Bloomberg, Selasa (25/11), harga emas spot diperdangakan US$ 4.145,70 per troi ons pada pukul 11.29 WIB. Harga emas hari ini naik tipis 0,2%, setelah pada sesi kemarin ditutup naik hampir 2%.

Lonjakan harga emas pada Senin, didorong oleh komentar Gubernur Federal Reserves Christopher Waller, yang menganjurkan pemangkasan suku bunga pada Desember, karena pasar tenaga kerja AS melemah. Emas cenderung diuntungkan oleh suku bunga yang lebih rendah karena tidak menghasilkan bunga.

Penutupan pemerintah selama enam minggu telah menunda rilis data-data penting, menjadikan pernyataan para bankir di bank sentral sebagai sedikit petunjuk bagi para pedagang ketika memprediksi langkah The Fed selanjutnya. Pada Jumat, Presiden The Fed New York, John William juga mengatakan bahwa ia melihat ruang dalam jangka pendek untuk penurunan suku bunga.

Kini, pasar swap memperkirakan peluang hampir 80% terjadinya pemotongan suku bunga sebesar 25 bps pada pertemuan terakhir The Fed tahun ini.

Baca Juga: Harga Emas Hari Ini Turun Tipis, Peluang Penurunan Suku Bunga The Fed Masih Ketat

Luca Bindelli Kepala strategi investasi di Bangque Lombard Odier & Cie SA., mengatakan, pasar telah membuat beberapa perubahan tajam baru-baru ini sebagai respons terhdap komentar tersebut. "Ini hanya memberi gambaran betapa sensitifnya pasar terhadap perbincangan The Fed baru-baru ini," katanya, melansir Bloomberg, hari ini.

Selanjutnya, para pedagang akan mencermati rilis data ekonomi yang tertunda minggu ini. Data penjualan ritel dan harga produsen bulan September akan dirilis pada Selasa, diikuti rilis data klaim pengangguran mingguan pada hari berikutnya. Komentar apapun dari pejabat The Fed kemungkinan akan menjadi yang terakhir sebelum komunikasi eksternal dihentikan mulai 29 November.

Harga emas terkonsolidasi, setelah turun dari rekor tertinggi bulan lalu di atas US$ 4.380, karena beberapa investor khawatir reli tersebut terlalu jauh dan terlalu cepat. Namun, emas masih naik hampir 60% tahun ini dan berada pada jalur kenaikan tahunan terbaik sejak 1979.

Selanjutnya: Regulasi Ojol Terbaru: Wamenaker Ungkap Bagi Hasil Adil

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.

Promo Burger Bangor Januari Tawarkan Paket Brand New Year Mulai Rp 46.000

Jangan lewatkan Promo Burger Bangor Brand New Year (10-11 Januari) khusus GoFood di jam-jam tertentu. Ada juga paket Jantastic hingga akhir bulan.

Pencinta Ketenangan? Ini 7 Negara Paling Cocok untuk Introvert Traveling

Mencari tempat liburan sepi, aman, dan penuh keindahan? Dari Sisilia hingga New Zealand, inilah daftar negara impian introvert untuk traveling.

4 Resep Sup Ayam Ala Devina Hermawan yang Cocok Disantap saat Musim Hujan

Saat cuaca dingin melanda, kehangatan sup ayam buatan sendiri jadi penyelamat. Resep praktis Devina Hermawan ini siap manjakan lidah keluarga.  

Panduan Lengkap Menggunakan Fitur Live Photos di Aplikasi TikTok

Fitur tersembunyi TikTok: Ubah momen spontan menjadi konten visual dinamis menggunakan Live Photos. Ikuti petunjuk lengkap cara membuatnya di sini

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Sabtu 10 Januari 2026, Cek Yuk

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier hari ini Sabtu 10 Januari 2026, cek peluang kerja, kolaborasi, dan arah rezekimu.  

Promo HokBen dan Yup Januari, Nikmati Menu Baru Irodori Platter Cuma Rp 9.000

Jangan sampai terlewat! HokBen dan Yup tawarkan paket Irodori Platter hanya Rp 9.000 untuk pengguna baru. Simak cara klaimnya berikut.

Sudah Hidup Sehat Tapi Asam Urat Masih Tinggi? In Penyebab Gejalanya

Sudah hidup sehat tapi asam urat masih tinggi? Ada beberapa risiko yang memicu gejalanya meski Anda sudah menjalani pola makan dan hidup sehat. 

Mengapa Ikan Penting? Turunkan Risiko Stroke dan Depresi

Penelitian menunjukkan manfaat konsumsi ikan rutin menurunkan risiko serangan jantung, stroke, dan gangguan autoimun.