M O M S M O N E Y I D
Santai

Daftar Tempat Makan Bakso Enak dan Legendaris di Kota Malang

Daftar Tempat Makan Bakso Enak dan Legendaris di Kota Malang
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Tak hanya destinasi wisata, Malang juga merupakan daerah yang miliki kuliner enak dan wajib dicoba ketika berkunjung.  

Salah satunya adalah bakso. Bakso merupakan makanan khas Malang dengan cita rasanya yang khas.

Liburan ke Malang terasa kurang lengkap jika Anda sampai melewatkan beberapa rekomendasi bakso enak di Malang ini.

Baca Juga: 7 Kuliner Hidden Gems Legendaris Malang yang Wajib Dicoba Semua

Bakso bakar ABM Trowulan

Bakso bakar yang berlokasi di daerah kampus ABM Trowulan ini tentunya sudah pasti masuk dalam list makanan wajib coba ketika di Malang.

Rasa bakso bakar yang pedas dan gurih dengan bumbu rahasia ini membuat bakso bakar Trowulan kerap juga dijadikan oleh-oleh bagi siapa pun yang merindukan rasa khas bakso Malang.

Bakso Cak Toha

Bakso Cak Toha yang berada di pusat Kota Malang yaitu di dekat stasiun Kota Baru Malang dan di Jalan Semeru ini juga wajib dicoba ketika ke Malang.

Pilihan bakso yang beragam dan rasa yang nikmat membuat bakso ini masuk jajaran bakso enak di Malang. Tak perlu diragukan lagi untuk rasanya, bakso yang selalu ramai pengunjung dari dalam dan luar kota ini miliki rasa yang nikmat untuk dinikmati saat di Malang.

Baca Juga: Rekomendasi 6 Kafe Pastry Enak di Malang Ini Wajib Dikunjungi ya

Bakso sayur UM

Bakso sayur yang berada di area Universitas Negeri Malang ini merupakan bakso sayur yang wajib dikunjungi ketika berkunjung ke Malang.

Selain harganya yang murah dan miliki variasi seperti daging dan telur puyuh, bakso sayur ini juga tentunya memiliki rasa pentol yang enak dan empuk. Hingga orang-orang lanjut usia pun masih bisa menikmatinya.

Bakso Pak Samut

Bakso Pak Samut ini merupakan tempat makan bakso yang menyajikan bakso dalam gaya prasmanan. Tak pernah sepi, bakso pak Samut ini juga selalu menyediakan banyak porsi bakso lengkap.

Seperti gorengan, siomay, tahu, dan pentol. Yang menjadi favorit dari bakso ini adalah rasa bakso, siomay, dan juga gorengan bulatnya yang cepat ludes.

Nah, jika sudah tahu, jangan sampai lupa untuk mencicipi bakso enak dan legendaris di Kota Malang itu tadi, ya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Peringatan Dini BMKG Cuaca Hari Ini (21/1): Awas Hujan Ekstrem di Jakarta Sekitarnya!

Peringatan dini BMKG cuaca hari ini Rabu (21/1) di Jabodetabek dengan status Awas hujan sangat lebat hingga ekstrem di wilayah berikut ini.

Psikis Terguncang, Kenali 4 Bahaya Ghosting untuk Kesehatan Mental

Menyalahkan diri sendiri setelah di-ghosting? Bukan salah Anda! Pahami efek psikologis ghosting dan langkah untuk pulih.  

Hemat Awal Tahun, Shihlin Tawarkan Promo New Year New Favorite Cuma Rp 30.000/Menu

Awal tahun, Shihlin tawarkan promo New Year New Favorite! Nikmati snack pilihan mulai Rp 30.000/menu. Cek syarat lengkapnya agar tak ketinggalan!

Waspada Tingkat Tinggi! Hujan dan Cuaca Ekstrem di Provinsi Ini Jelang Akhir Januari

BMKG memperkirakan, sebagian wilayah Indonesia mengalami peningkatan intensitas hujan dan cuaca ekstrem menjelang akhir Januari 2026.

Wajib Tonton Deretan Film Horor Asia Netflix Terbaru, Bikin Adrenalin Terpacu

Netflix punya deretan film Asia paling menyeramkan. Temukan yang pas untuk uji nyali Anda di artikel ini.  

6 Drakor Penyamaran Terbaik, Siap Ungkap Misteri dan Teka-Teki?

Pilihan drakor penyamaran ini jamin adegan mendebarkan. Dari murid sekolah hingga suami istri, siapakah yang paling lihai?

Jerawat Cepat Kempis, Ini Rahasia Pakai Obat Totol yang Benar

Ingin jerawat cepat hilang? Memakai obat totol yang salah justru bisa memperparah. Temukan panduan lengkap agar hasilnya maksimal.  

Indonesia Masters 2026 Terapkan Time Clock, Apa Itu dan Bagaimana Pengaruhnya?

Mulai hari pertama, Indonesia Masters 2026 menerapkan time clock. Ini dia detail aturan baru yang membatasi waktu antar reli permainan.

Simak Rekomendasi Teknikal Mirae Sekuritas untuk AMRT, SMDR & GOTO Rabu (2/1)

Mari simak rekomendasi teknikal dari Mirae Sekuritas untuk saham AMRT, SMDR & GOTO hari ini Rabu (2/1).

Detail Kamera HP Oppo 2 Jutaan: Mana yang Paling Cocok untuk Anda?

Beli HP Oppo 2 jutaan pekan ini? Jangan terpaku megapiksel! Sensor kamera lebih besar kunci kualitas foto. Pahami bedanya sebelum menyesal.