MOMSMONEY.ID - Film-film berikut ini adalah beberapa rekomendasi film yang mengisahkan persahabatan antara robot dan manusia.
Salah satu karakter yang kerap digunakan dalam pembuatan film adalah karakter robot. Banyak film yang menggunakan karakter robot karena masih berhubungan erat dengan manusia
Hingga muncullah beberapa judul film yang mengangkat kisah persahabatan antara manusia dan robot.
Kisah persahabatan yang unik dan manis juga dijadikan tema dalam beberapa film robot. Ini beberapa rekomendasinya.
Baca Juga: 5 Tontonan Netflix Tentang Bahaya Kemajuan Teknologi dan Internet
Transformers
Transformers adalah salah satu film robot yang memiliki popularitas tinggi. Film ini mengisahkan tentang karakternya Sam dan mobilnya. Ia tak pernah menyangka bahwa mobil yang ia miliki ternyata adalah autobot.
Kehadiran autobot tersebut memicu autobot yang lain datang ke Bumi untuk mencari Allspark yang mengakibatkan perang besar di bumi. Sam bersama robot dan juga kekasihnya kemudian mencari cara dan mengatur rencana untuk menyelamatkan bumi dari serangan robot.
Stand By Me Doraemon
Persahabatan antara Nobita dan Doraemon adalah kisah persahabatan legendaris antara manusia dan robot. Stand By Me Doraemon bahkan menjadi film animasi populer dan dicintai banyak orang dari berbagai kalangan dan juga umur.
Film Stand By Me Doraemon menceritakan tentang kisah hidup Nobita dewasa yang ternyata masih membutuhkan bantuan Doraemon untuk menyelesaikan permasalahan hidupnya.
Namun kesedihan mulai menghampiri Nobita ketika ia harus mengetahui hidupnya akan menjadi jauh dari Doraemon.
Baca Juga: Daftar Judul Episode Black Mirror Season 7 Lengkap dengan Ringkasan Cerita
Big Hero 6
Film persahabatan antara Hiro Hamada dan robot Baymax ini merupakan salah satu film persahabatan manusia dan robot yang ikonik. Karakter Baymax yang ikonik bahkan juga memiliki penggemarnya sendiri dalam jumlah yang banyak saat film ini dirilis.
Film ini menceritakan tentang Hiro Hamada dan robot Baymax yang bersahabat dan saling melindungi satu sama lain. Mereka bahkan juga membuat tim penumpas kejahatan yang beranggotakan robot bersama teman-teman Hiro lainnya.
Bumblebee
Kisah persahabatan antara manusia dan robot selanjutnya ditampilkan dalam film yang berjudul Bumblebee. Bumblebee sendiri merupakan sebuah film spin off dari film Transformer.
Di tahun 1987, Bumbleebee ditemukan pada sebuah tumpukan sampah di pantai California. Ia ditemukan oleh seorang gadis bernama Charlie Watson yang kemudian mereka bersahabat dan bekerja sama untuk melawan musuh autobot jahat yang mengancam dunia.
Ex Machina
Film thriller fiksi ilmiah ini mengeksplorasi implikasi etis dari penciptaan kecerdasan buatan, khususnya melalui sudut pandang seorang programmer yang mengembangkan AI yang hidup dalam wujud seorang wanita.
Film ini menyelidiki pertanyaan tentang kesadaran, identitas, dan potensi manusia dan mesin untuk membentuk hubungan yang bermakna.
Demikian tadi adalah beberapa judul rekomendasi film-film tentang persahabatan manusia dengan robot. Sudah nonton semua?
Selanjutnya: ESDM Sebut Mundurnya LG Tak Ganggu Hilirisasi Nikel
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News