M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Cara Terbaik Simpan 6 Bahan Makanan Ini agar Tetap Segar dan Tak Busuk

Cara Terbaik Simpan 6 Bahan Makanan Ini agar Tetap Segar dan Tak Busuk
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Membeli aneka macam bahan makanan dalam jumlah yang banyak sering dilakukan ibu rumah tangga. tapi terkadang, ada beberapa bahan tertentu yang akan cepat membusuk jika tak segera diolah.

Beberapa bahan makanan ini memang sedikit tricky sehingga perlu ekstra pengawasan agar tetap segar.

Nah, berikut ini MomsMoney akan berikan cara terbaik menyimpan beragam bahan makanan agar tetap segar. Dilansir dari Kraft dan Save The Student, berikut selengkapnya!

Baca Juga: Rekomendasi 6 Saus BBQ Murah dan Lezat untuk Olahan Daging Kurban

Keju

Keju mozarella
Keju mozarella

Cara terbaik untuk menyimpan bahan makanan seperti keju agar tak membusuk adalah dengan membungkusnya dengan kertas berpori, seperti kertas roti.

Cara lain adalah dengan membungkus keju dengan handuk bersih yang telah ditaburi cuka. Ini berguna untuk membunuh bakteri yang terbentuk di permukaan keju.

Baca Juga: Cumi Buatanmu Alot? Ini 4 Cara Masak Cumi Supaya Empuk dan Tak Susah Dikunyah

Daging

Cara terbaik agar daging tetap terjaga kualitasnya adalah dengan tidak membuka kemasan plastiknya.

Membuka kemasan daging namun tak segera dimasak hanya akan membuat bakteri dari luar kemasan lebih mudah mengontaminasi daging.

Jika ingin dimasukkan ke kulkas, ada baiknya berganti kemasan plastik agar kulkas tak kotor dan mencemari makanan lainnya.

Baca Juga: Hindari Kontaminasi Bakteri, Ini 5 Bahan Makanan yang Tidak Boleh Dicuci

Telur

Cara terbaik menyimpan telur agar tak mudah busuk adalah dengan mencucinya terlebih dahulu, lalu dikeringkan sebelum disimpan.

Rempah

Rempah rempah
Rempah rempah

Baca Juga: 4 Cara Belanja Makanan Agar Tetap Higienis dan Terhindar dari Kuman

Cara terbaik agar rempah-rempah tak gampang membusuk dan tetap segar adalah dengan membungkusnya dengan kertas koran sebelum dimasukkan ke lemari es. Ini akan membuat rempah tetap kering dan mencegahnya terlalu dingin.

Cara lain adalah dengan mengikat rempah pada bagian batang dan menggantungnya di dekat jendela di tempat yang kering. Rempah yang berminyak seperti Timi sangat cocok disimpan dengan metode yang stau ini.

Baca Juga: Lebih Hemat Pengeluaran, 4 Tips Ini Efektif Cegah Makanan Terbuang Sia-sia

Brokoli

Cara terbaik menyimpan brokoli agar tetap segar adalah dengan membungkusnya dengan tin foil.

Bungkuslah dengan erat dan masukkan ke lemari es. Dengan cara ini, brokoli akan tahan hingga 4 minggu.

Ini karena kertas timah akan menjaga sayuran tetap bersih dan segar sekaligus cukup berpori sehingga memungkinkan hormon etilen (hormon pematangan) tetap keluar.

Baca Juga: Daftar 7 Bahan Makanan yang Sebaiknya Tak Perlu Disimpan dalam Kulkas

Pisang

Pisangmu jadi kecoklatan hanya dalam sekejap? Untuk bisa mencegahnya, Moms harus ikuti tips yang berikut ini.

Cara terbaik mencegah pisang jadi kecoklatan adalah dengan memisahkan pisang dari jenis buah lainnya. Buah lain yang berdekatan dengan pisang akan membuat mempercepat hormon kematangan pisang sehingga pisang jadi kecoklatan.

Selain itu, Anda bisa membungkus batang-batang pisang dengan cling film wrap dengan erat. Lepaskan satu per satu jika pisang akan dimakan. Cara ini akan membantu pisang awet sampai 5 hari.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Oppo Find X9 Ultra Pakai Baterai Sel Ganda yang Lebih Besar dari Find X8 Ultra

Oppo Find X9 Ultra memulai debutnya dengan baterai sel ganda berkapasitas lebih besar dari Oppo Find X8 Ultra. 

Kumpulan Promo Shihlin Khusus Member Tribinapoint, 2 Snacks Favorit Cuma Rp 22.000

Shihlin hadirkan beragam promo spesial khusus member Tribinapoint. Nikmati snack hingga minuman favorit dengan harga yang lebih hemat.

Warga Sorong Kini Bisa Nikmati Pengalaman Belanja Interaktif Ala Ohsome

Ohsome melengkapi kehadirannya di lima pulau besar Indonesia melalui pembukaan toko di Sorong, Papua Barat Daya.

iPhone 17 Disokong Apple 19 yang Jago Mainkan Game Port AAA, Apakah Worth It?

IPhone 17 disokong chipset Apple 19 yang jago mainkan game port AAA. Sementara, saudaranya yang lain yakni iPhone 17 pro pakai Apple 19 Pro.

Tunasdigital.id Jadi Panduan Praktis buat Moms Melindungi Anak dari Konten Berbahaya

Pemerintah meluncurkan situs Tunasdigital.id yang menjadi panduan praktis para orangtua Indonesia untuk menjaga anak di dunia maya.

Review Daya Tahan Baterai iPhone Air, Ini Informasi Lengkapnya!

Apple mengklaim iPhone Air tawarkan daya baterai seharian. Apple memasang layar OLED 6,5 inci dalam desain tipis ini.

Promo Ojol Yoshinoya Terbaru, Nikmati 3 Paket H/O/T Cuma Rp 27.000-an Per Orang

Promo Yoshinoya Ojol yang bisa dinikmati bareng-bareng. Ada paket 3 menu H/O/T hanya dengan Rp 27.000-an saja per orang.

Musim Hujan November 2025-Februari 2026, Waspada Banjir & Longsor di Wilayah Ini

Musim hujan tiba, BMKG menghimbau masyarakat agar selalu siaga dengan potensi bencana yang hadir. Mulai dari kesehatan sampai infrastruktur. 

Promo Kesamber Bakmi GM November 2025, 3 Pilihan Paket Komplit Mulai Rp 36.000-an

Bakmi GM hadirkan promo Kesamber selama November 2025. Tersedia 3 pilihan paket komplit untuk sendiri atau bareng-bareng mulai Rp 36.000-an.  

Daftar 5 Film Time Travel Komedi Populer, Lucu dan Menghibur Banget

Bukan cuma tentang teknologi, ada juga film komedi lucu yang mengambil tema time travel. Seperti beberapa rekomendasi berikut ini.​