Santai

Bisa Kurangi Depresi, Simak 5 Keuntungan Bangun Pagi

Bisa Kurangi Depresi, Simak 5 Keuntungan Bangun Pagi

MOMSMONEY.ID - Apakah Anda punya kebiasaan bangun pagi? Jika tidak, ketahui beberapa manfaat bangun pagi dulu ini.

Membiasakan diri untuk memiliki kebiasaan bangun pagi merupakan salah satu kebiasaan baik yang harus terus dilakukan.

Karena selain bisa menikmati udara segar di pagi hari, ternyata bangun pagi juga memiliki banyak manfaat lainnya.

Seperti beberapa manfaat dari bangun pagi berikut ini yang sebaiknya Anda ketahui.

Baca Juga: Auto Glowing, Ini 5 Manfaat Seks untuk Kecantikan Perempuan

Tidur lebih baik

Siapa sangka dengan bangun lebih pagi bisa membantu seseorang untuk mendapatkan kualitas tidur yang lebih baik. Karena orang-orang yang bangun lebih pagi akan memiliki kebiasaan lain yaitu tidur lebih awal.

Sehingga, kualitas tidur pun bisa dibantu untuk ditingkatkan secara tidak langsung. Istirahat yang cukup juga bisa membantu untuk memperbaiki mood, menambah konsentrasi, dan membantu tubuh untuk terhindar dari penyakit kronis juga.

Mengurangi risiko depresi

Orang-orang yang bangun lebih pagi di pagi hari akan mendapatkan banyak asupan cahaya matahari dan udara segar. Yang ternyata, menurut laman Well and Good, bisa berdampak pada asupan energi seseorang.

Semakin banyak energi yang diserap seseorang dari cahaya Matahari dapat membuat seseorang merasa lebih bersemangat dan mengurangi risiko dari depresi yang juga dipengaruhi oleh perubahan mood karena minimnya energi.

Baca Juga: 7 Arti Kepribadian dari Warna Favorit, Ada Kelir Kesukaan Anda?

Membantu memperbaiki gizi

Sarapan merupakan salah satu aktivitas yang kerap dilupakan oleh banyak orang. Padahal sarapan adalah hal terpenting yang harus dilakukan untuk mengisi tenaga tubuh sebelum memulai aktivitas.

Menyiapkan makanan pagi atau sarapan yang berkualitas dan memiliki nutrisi tinggi juga perlu untuk dilakukan. Dengan bangun pagi, siapa pun akan memiliki banyak waktu untuk menyiapkan sarapan yang sehat dan bergizi.

Sehingga, tentu saja keperluan gizi dan nutrisi tubuh bisa terpenuhi dengan baik.

Memiliki waktu untuk berolah raga

Melansir dari laman Health Line, olahraga di pagi hari dapat membantu untuk meningkatkan endorphin dalam tubuh yang bisa membantu memperbaiki mood, meredakan stres dan kecemasan, dan meningkatkan energi.

Selain itu, olahraga di pagi hari juga merupakan waktu yang ideal bagi orang-orang sibuk yang tidak memiliki waktu untuk berolah raga. Karena biasanya, orang-orang dengan aktivitas yang padat akan cenderung mengabaikan olahraga karena sudah terlalu lelah.

Nah, itulah beberapa manfaat bangun pagi yang baik bagi kesehatan. Tertarik mencoba?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News