M O M S M O N E Y I D
AturUang

Begini Cara Transfer BCA ke Shopeepay lewat BCA Mobile, KlikBCA, dan ATM

Begini Cara Transfer BCA ke Shopeepay lewat BCA Mobile, KlikBCA, dan ATM
Reporter: Bimo Adi Kresnomurti  |  Editor: Bimo Kresnomurti


MOMSMONEY.ID - Inilah tahapan dan cara transfer BCA ke Shopeepay melalui ATM hingga m-banking. ShopeePay menjadi dompet elektronik dan digital yang digunakan untuk berbagai transaksi.

Pembayaran belanja lewat Shopee turut menguntungkan pengguna dengan banyak promo menarik saat menggunakan ShopeePay.

ShopeePay merupakan sistem pembayaran digital yang dimiliki oleh Shopee, sebuah platform perdagangan elektronik atau e-commerce yang populer.

Nah, ShopeePay dapat digunakan untuk melakukan pembelian dan pembayaran secara online, dan juga untuk melakukan transfer uang antar pengguna ShopeePay.

Baca Juga: Daftar Kode Virtual Account BCA di Berbagai Dompet Digital beserta Cara Bayarnya

Cara transfer BCA ke Shopeepay
Cara transfer BCA ke Shopeepay

ShopeePay menawarkan berbagai keuntungan, seperti kemudahan penggunaan, kecepatan, dan keamanan. Saldo dari ShopeePay dapat digunakan di berbagai jenis toko online, seperti toko yang menjual produk fisik, digital, maupun layanan.

Selain itu, ShopeePay juga menawarkan berbagai promosi dan diskon menarik untuk para penggunanya. Setiap pengguna wajib top up atau transfer BCA ke ShopeePay untuk layanan pembayaran saat belanja di aplikasi Shopee.

Nasabah Bank Central Asia bisa melakukan transfer BCA ke ShopeePay menggunakan layanan perbankan. Nah, biaya layanan dari transfer BCA ke ShopeePay bisa dilakukan dengan biaya admin Rp 500.

Selain itu, ada  minimum top up ShopeePay lewat BCA adalah sebesar Rp 10.000. Transaksi top up ShopeePay dengan nominal lebih dari Rp 20.000.000 hanya melalui KlikBCA atau ATM BCA.

Baca Juga: Konser Coldplay di Jakarta, Ini Jadwal Penjualan Tiket BCA Presale

Tapi, tidak ada syarat khusus akun Shopee Plus untuk melakukan transaksi transfer BCA ke ShopeePay. Intip kembali nomor virtual account sudah sesuai dengan format kode bank + nomor HP terdaftar (122 + 08XXXXXXXXXX).

Inilah petunjuk dari cara transfer BCA ke Shopeepay lewat ATM hingga KlikBCA yang bisa diterapkan.

Cara transfer BCA ke Shopeepay bagi nasabah

1. Cara transfer BCA ke Shopeepay lewat ATM

Pilihan pertama, pengguna dapat menerapkan cara transfer BCA ke ShopeePay melalui layanan ATM BCA:

  • Datang ke ATM BCA.
  • Masukkan kartu ATM dan PIN BCA.
  • Pilih Bahasa di mesin ATM.
  • Pilih Transaksi Lainnya.
  • Klik Transfer.
  • Pilih BCA Virtual Account.
  • Masukkan No. Virtual Account.
  • Klik Benar.
  • Masukkan nominal saldo.
  • Periksa informasi yang tertera di layar.
  • Klik Ya saat konfirmasi username akun Shopee.
  • Tunggu notifikasi isi saldo ShopeePay berhasil.

2. Cara transfer BCA ke Shopeepay lewat BCA mobile

Selanjutnya, tahapan berikut bisa dipakai sebagai petunjuk transfer BCA ke ShopeePay lewat m-banking:

  • Buka BCA mobile.
  • Login m-BCA.
  • Pilih m-Transfer.
  • Klik BCA Virtual Account.
  • Masukkan Nomor Virtual Account ShopeePay.
  • Klik Send.
  • Masukkan nominal isi saldo ShopeePay.
  • Cek jumlah saldo ShopeePay dan akun Shopee.
  • Klik OK.
  • Masukkan PIN m-BCA.
  • Klik OK.
  • Tunggu notifikasi isi saldo ShopeePay berhasil.

Baca Juga: 23 Pilihan HP Harga 1 Jutaan Terbaik 2023, dari Samsung hingga Infinix

3. Cara transfer BCA ke Shopeepay lewat KlikBCA

Selain itu, pengguna juga dapat memanfaatkan cara transfer BCA ke ShopeePay melalui layanan KlikBCA:

  • Buka https://ibank.klikbca.com/ pada browser.
  • Login akun KlikBCA.
  • Pilih Transfer Dana.
  • Klik Transfer ke BCA Virtual Account.
  • Masukkan nomor Virtual Account ShopeePay.
  • Klik Lanjutkan.
  • Masukkan nominal isi saldo ShopeePay.
  • Cek nama dan saldo sudah sesuai dengan akun ShopeePay.
  • Klik Lanjutkan.
  • Masukkan kode respon KeyBCA.
  • Klik Kirim.
  • Tunggu notifikasi isi saldo ShopeePay berhasil.

4. Cara transfer BCA ke Shopeepay via m-banking Sim Tool Kit

Terakhir, bagi pengguna yang memiliki fitur (Sim Tool Kit) bisa dipakai untuk cara transfer BCA ke Shopeepay:

  • Buka menu Simcard pada HP.
  • Klik m-BCA pada Simcard.
  • Pilih menu m-Payment.
  • Pilih others.
  • Ketik TVA.
  • Klik OK.
  • Masukkan nomor Virtual Account Shopeepay.
  • Ketik jumlah pengisian.
  • Masukkan PIN BCA.
  • Tunggu SMS konfirmasi diterima.

Cek dan periksa kembali setiap transaksi top up ShopeePay untuk cek pertambahan nominal saldo pada akun Shopee.

Melalui beberapa cara transfer BCA ke ShopeePay lewat BCA ATM, m-banking BCA, dan KlikBCA agar mudah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

IHSG Anjlok, Ini Saham-saham Paling Banyak Dijual Asing di Sesi I (28/1)

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) merosot pada perdagangan Rabu, 28 Januari 2026 sampai lebih dari 8%. 

Pecah Rekor Baru, Harga Emas Hari Ini Tembus ke atas US$ 5.200

Harga emas hari ini di pasar global naik 1,7% mencapai rekor tertinggi US$ 5.268,58 per troi ons pukul 14.08 WIB. Simak pemicunya!

Tetap Tenang, Begini Tips Investor Menyikapi Momentum Pasar yang Fluktuatif

BNI Sekuritas membagikan tips investor dalam menyikapi momentum pasar domestik yang fluktuatif. Simak ulasannya di sini! 

AirAsia Move Ajak Traveler Jelajah Hidden Gems di Kawasan ASEAN, Begini Caranya

Lewat kampanye Travel More for Less, AirAsia Move mengajak traveler mengenal sisi lain Asia Tenggara lewat destinasi-destinasi tersembunyi.​

Promo Es Krim Alfamart: Borong Wall's dan Campina, Beli 2 Gratis 1!

Banyak yang belum tahu, promo es krim Alfamart berakhir 31 Januari 2026. Cek daftar merek yang diskon besar sekarang juga!

Diskon 45% Skincare di Alfamart? Cek Promo Alfamart Personal Care Fair Ini!

Diskon Alfamart Personal Care Fair hingga 45% berlaku sampai 31 Januari 2026. Dapatkan produk perawatan wajah dan tubuh dengan harga terbaik.

Katalog Promo Alfamart Gantung (Gajian Untung) Periode 28 Januari-3 Februari 2026

Manfaatkan Promo Alfamart Gantung Periode 28 Januari-3 Februari 2026 untuk belanja hemat selama musim gajian ini.

Trading Halt Dicabut, IHSG Lanjut Melorot Lebih dari 8%

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) melanjutkan penurunan setelah tading halt. IHSG turun 8,25% ke level 8.239 pada pukul 8:14 WIB. 

Trading Halt! BEI Bekukan Perdagangan Sementara Setelah IHSG Anjlok 8%

Tindakan ini dilakukan karena terdapat penurunan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang mencapai 8%

Hasil Thailand Masters 2026, 5 Wakil Indonesia Amankan Tiket 16 Besar

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 32 Besar hari kedua Rabu (28/1), 5 wakil Indonesia sudah mengamankan tiket 16 besar.