Keluarga

Anti Kolesterol, 5 Cara Memasak Daging Ini Bikin Masakanmu Jadi Lebih Sehat

Anti Kolesterol, 5 Cara Memasak Daging Ini Bikin Masakanmu Jadi Lebih Sehat

MOMSMONEY.ID - Siapa bilang daging adalah sumber kolesterol? Kini, Moms tetap bisa konsumsi daging dengan menggunakan cara memasak daging yang lebih sehat.

Untuk tahu apa saja cara memasak daging yang lebih sehat dan cepat, simak artikel yang dilansir dari  Licious dan Very Well Fit, berikut ini!

Baca Juga: Suka Memasak Sayur? Ini 3 Cara Agar Nutrisi dalam Sayuran Tidak Hilang

Pilih resep yang simpel

Sedang terburu-buru masak? Cobalah cara memasak daging yang cepat dengan memilih resep daging yang simpel dan bisa dimasak dalam waktu singkat.

Dengan memilih resep yang mudah ditiru, Anda tak perlu lagi berlama-lama di dapur meluangkan waktu di tengah hari Anda yang sibuk.

Anda tetap bisa mengonsumsi daging yang lezat tanpa perlu memasak terlalu lama.

Baca Juga: Moms, Ikuti 5 Cara Menentukan Tingkat Kematangan Ayam Saat Dimasak

Perhatikan metode memasaknya

Daging

Cara memasak daging yang lebih sehat tentu bergantung dengan metode memasak apa yang akan digunakan.

Agar memasak daging jauh lebih sehat, disarankan untuk memasak daging dengan menggunakan metode merebus ataupun menggoreng dalam air fryer.

Menggoreng daging dalam air fryer lebih baik dibandingkan menggoreng menggunakan minyak pada wajan biasanya, karena air fryer mampu memotong lemak dan kalori sebanyak 80%.

Anda juga bisa merebus daging dalam slow cooker ataupun dalam Dutch oven untuk dapat menyajikan daging yang lebih sehat.

Baca Juga: 4 Tips Memasak Daging yang Matang, Lezat, dan Empuk Ala Restoran Bintang Lima

Perhatikan tingkat kematangannya

Daging Tingkat Kematangan

Salah satu cara memasak daging yang lebih sehat adalah dengan menghindari daging dari tingkat kematangan “Well Done”.

Memang benar, sebagian orang Indonesia menyukai daging pada tingkat kematangan “Well Done”. Namun nyatanya, dilansir dari Very Well Fit, konsumsi daging yang Well Done lebih berisiko tinggi terserang penyakit kanker.

Cara memasak daging yang lebih sehat adalah dengan memasaknya pada tingkat kematangan medium hingga medium rare.

Baca Juga: 5 Tingkat Kematangan Daging Agar Steak Buatanmu Sempurna

Tusuk daging

Agar dapat memasak daging dengan cara yang lebih sehat, pertama-tama, Anda harus tahu berapa jumlah daging yang bisa Anda konsumsi per harinya.

Jumlah daging yang Anda konsumsi bisa Anda batasi dengan menyajikan daging pada tusukan sate agar jumlahnya tak terlalu berlebihan. Anda jadi bisa tahu dan memantau jumlah asupan daging yang dikonsumsi dalam sehari.

Baca Juga: 5 Jenis Potongan Terenak Pada Daging Sapi, Sudah Pernah Coba?

Ganti dengan daging ikan

Ikan Bakar Bumbu Bali

Apabila Anda sedang merasa badan tak terlalu fit, MomsMoney sarankan Anda untuk mengonsumsi daging ikan. Sebab, daging ikan dapat meningkatkan energi dalam tubuh.

Jenis ikan manapun, terutama yang banyak mengandung Omega-3 (ikan laut), mampu menjaga tingkat energi dalam tubuh serta pikiran agar selalu aktif.

Mengonsumsi daging ikan adalah salah satu cara membuat tubuh lebih sehat dan tentu menghemat waktu.

Itu dia beberapa cara memasak daging yang dinilai lebih sehat. Jadi, tak perlu takut kolesterol naik, ya Moms.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News