M O M S M O N E Y I D
Santai

8 Film Detektif Terpopuler Penuh Misteri Tak Terpecahkan

8 Film Detektif Terpopuler Penuh Misteri Tak Terpecahkan
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Penggemar misteri wajib menonton beberapa film detektif yang populer berikut ini.

Kisah-kisah detektif dalam film selalu menjadi hal yang menarik perhatian banyak penonton untuk mengikuti ceritanya.

Cerita misteri yang penuh teka-teki bisa membuat penonton terlibat untuk menyelesaikan kasus dalam film detektif.

Bagi yang menyukai cerita misteri penuh teka-teki, berikut ada beberapa rekomendasi film detektif populer yang wajib ditonton:

Baca Juga: Pedro Pascal Top Star, Ini Daftar Bintang Top 2023 Versi IMDb

Se7en 

Pada tahun 1995, sebuah film detektif populer juga dirilis dengan cerita yang tak terduga. Film ini menceritakan tentang seorang pembunuh berantai yang melakukan pembunuhan berdasarkan tujuh dosa terbesar.

Kasus tersebut kemudian diselidiki oleh dua orang detektif pemula dan seniornya yang akan pensiun. Fakta mencengangkan juga akhirnya terkuak saat misteri pembunuhan ini terbongkar.

Knives Out

Knives Out mengikuti kisah seorang detektif yang harus menyelidiki penyebab kematian dari seorang penulis novel kriminal ternama.

Sang detektif juga harus mampu mengungkap siapa pelaku pembunuhan yang menyebabkan novelis tersebut meninggal di rumahnya.

Baca Juga: Daftar Top Film Tahun 2023 Versi IMDb, Oppenheimer Teratas

Glass Onion: A Knives Out Mystery

Sekuel dari film Knives Out ini masih dibintangi oleh Daniel Craig. Detektif kelas dunia Benoit Blanc kembali dihadapkan dengan kasus investigasi baru yang berlatar di Yunani.

Kali ini, ia harus mengungkap kebenaran akan sebuah kasus terbarunya yang berkaitan dengan miliarder teknologi dan juga teman-temannya yang unik. Selain Daniel Craig, film ini juga dibintangi oleh Edward Norton dan Janelle Monae.

Sherlock Holmes

Pecinta cerita detektif tentunya sudah tidak asing lagi dengan nama Sherlock Holmes. Karakter detektif legendaris ini memiliki banyak serial dan film yang seru untuk ditonton.

Petualangannya dengan Dr. Watson dalam menyelidiki kasus pembunuhan menjadi salah satu hal yang menarik perhatian penonton. Apalagi, metode penyelidikan yang digunakan Sherlock Holmes untuk mengungkap kasus pembunuhan.

Baca Juga: 4 Judul Film Terbaru Siap Tayang di Netflix Minggu Ini, Cek Jadwalnya di Sini

Enola Holmes 

Merupakan adik dari Sherlock Holmes dan Mycroft Holmes, Enola Holmes adalah seorang gadis muda yang mendapati ibunya menghilang secara tiba-tiba. Ia akhirnya memutuskan untuk mencari ibunya dengan berbagai clue yang ditinggalkan ibunya.

Dengan kepintaran dan kepekaan yang sama dengan kedua saudaranya, ia akhirnya berhasil mengecoh saudaranya dalam usaha pencarian ibunya. Hingga dia berhasil mengungkap konspirasi berbahaya seorang tuan muda kaya yang misterius.

Murder on the Orient Express

Film yang diadaptasi dari novel karya penulis cerita detektif terkenal Agata Christie ini juga masuk dalam rekomendasi film detektif yang wajib ditonton.

Film ini mengikuti kisah detektif legendaris Hercule Poirot yang tanpa sengaja harus menyelidiki kasus kematian salah satu penumpang di kereta Orient Express.

Penonton yang menonton film ini dijamin akan dibuat bingung untuk menemukan siapa pelaku pembunuhan sebenarnya.

Baca Juga: Awas Merinding, Ini Daftar 5 Film Horor Seram Adaptasi Kisah Nyata

Death on the Nile

Film detektif baru yang tayang pada awal tahun 2022 ini merupakan film yang diangkat dari buku detektif populer karya Agatha Christie. Penulis buku detektif ini memiliki karakter detektif yang bernama Hercule Poirot.

Ia merupakan detektif yang populer dan banyak menyelesaikan kasus misteri pembunuhan. Salah satunya adalah pembunuhan yang terjadi di Sungai Nil ketika dia sedang melakukan perjalanan liburannya.

A Haunting in Venice

Penggemar film adaptasi buku Agatha Christie tak boleh sampai kelewatan film yang satu ini. Setelah sukses menyelesaikan kasus pembunuhan di Sungai Nil dan kereta Orient Express, kali ini Hercule Poirot kembali menjadi detektif di Italia.

Hercule Poirot harus berhadapan dengan kasus pembunuhan saat mengunjungi sebuah pesta Halloween di palazzo berhantu di Venice, Italia.

Dengan cerita penuh teka-teki misterius, itulah tadi rekomendasi film detektif populer yang wajib ditonton penggemar misteri.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Infinix Hot 50 Pro+: HP Gaming Tertipis, Kuasai Game Tanpa Lag

Infinix Hot 50 Pro+ diklaim HP gaming tertipis di dunia. Desain rampingnya menyimpan performa buas MediaTek Helio G100.

Pengguna Threads Wajib Tahu: Feed Bakal Penuh Iklan Mulai Sekarang

Pengguna Threads akan melihat iklan hingga video mulai pekan depan. Meta tawarkan verifikasi pihak ketiga. Apa artinya? Cek selengkapnya di sini.

Promo Wingstop Beli 8 Ayam Gratis 8 dengan 9 Rasa Favorit, Hematnya Dobel!

Membeli 8 Crunchy Wings kini bisa dapat 8 lagi. Promo Wingstop Buy 8 Get 8 ini berlaku hingga 1 Februari. Jangan sampai terlewat!

Katalog Promo JSM Alfamart Spesial Gajian Periode 30 Januari-1 Februari 2026

Promo JSM Alfamart Spesial Gajian hadir 30 Januari-1 Februari 2026. Beragam produk rumah tangga dan kebutuhan dapur diskon besar.

Promo JSM Superindo 30 Januari-1 Februari 2026, Kiwi Green-Sirup ABC Diskon 40%

Cek promo JSM Superindo hari ini periode 30 Januari-1 Februari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat akhir pekan ini.

Promo JSM Indomaret 30 Januari-1 Februari 2026, Cadburry-Kecap Sedaap Diskon 25%

Promo JSM Indomaret tawarkan diskon besar untuk kebutuhan harian Anda. Cek cara dapatkan ekstra diskon dari ShopeePay hingga Binadigital.

Jangkauan Instagram Melejit: Algoritma 2026 Ungkap Cara Terbarunya

Algoritma Instagram 2026 kini fokus pada interaksi dan waktu tonton. Unggahan Anda bisa menjangkau lebih banyak orang dengan trik sederhana ini. 

Jadwal Thailand Masters 2026, 12 Wakil Indonesia Tanding untuk Tiket Semifinal

Jadwal Thailand Masters 2026 Babak Perempatfinal Jumat (30/1), 12 wakil Indonesia bertanding untuk melaju ke partai semifinal.

Tiket Mudik Lebaran: Ini 5 Trik Jitu dari KAI agar Anda Tak Kehabisan Kursi

Jadwal KAI Lebaran 2026 sudah dibuka! Geser tanggal atau pecah rute bisa jadi penyelamat mudik Anda. Klik untuk strategi lengkapnya.

iQOO 15 Rilis! Performa Gaming Jangka Panjang Jadi Sorotan

iQOO 15 datang dengan janji pembaruan OS 5 tahun dan keamanan 7 tahun. Cari tahu apakah fitur ini cukup untuk memikat Anda!