Santai

6 Drakor Aktris Hwang Jung Eum, Comeback di Drama Korea 7 Escape

6 Drakor Aktris Hwang Jung Eum, Comeback di Drama Korea 7 Escape

MOMSMONEY.ID - Didapuk menjadi pemeran utama wanita di drakor 7 Escape, ini drama Korea lain aktris Hwang Jung Eum.

Aktris Hwang Jung Eum kembali menyapa penggemarnya melalui drama Korea baru berjudul 7 Escape atau The Escape of the Seven.

Ternyata sudah banyak judul drama Korea lain yang pernah dibintangi oleh Hwang Jung Eum, loh. Apa saja sih? Ini dia daftar judul drama Korea yang dibintangi oleh aktris Hwang Jung Eum.

Baca Juga: Tayang di Disney+, Ini Sinopsis Drakor Han River Police

7 Escape

Dengan cerita misteri, drakor ini berfokus pada kisah tujuh orang yang di mana mereka terlibat dalam sebuah kasus hilangnya seorang anak perempuan. Beberapa dari mereka adalah orang berpengaruh dan memiliki kelas sosial tinggi di Korea.

 Drama yang juga punya judul The Escape of the Seven dengan genre thriller ini digadang-gadang memiliki cerita serupa dengan The Penthouse.

She Was Pretty

Park Seo Jeon, Hwang Jung Eum, dan Choi Si Won membintangi drama komedi romantis yang populer di tahun 2015 ini. Ceritanya tentang sepasang sahabat masa kecil yang memutuskan untuk bertemu kembali setelah 15 tahun berpisah. 

Karena perubahan penampilan, sang perempuan tak ingin bertemu dengan sahabat pria-nya yang kini telah berubah juga. Hingga ia kemudian meminta temannya untuk berpura-pura menjadi perempuan itu sembari bekerja di sebuah majalah fashion.

Baca Juga: Sinopsis Drama Korea 7 Escape dan Jadwal Tayangnya, Versi Kedua Drakor The Penthouse

Kill Me Heal Me

Rekomendasi drama Hwang Jung Eum selanjutnya adalah drakor yang mengangkat tema gangguan mental. Drakor ini menceritakan tentang karakternya yang mengidap gangguan kepribadian ganda.

Gangguan kepribadian ganda yang dimiliki pemeran utamanya ini didapatkan dari stres dan trauma masa kecilnya. Dia memiliki total tujuh kepribadian dan harus berusaha menghadapi dan mencari penyebab dari gangguan yang dimilikinya tersebut.

Mystic Pop Up Bar

Bersama dengan Hwang Jung Eum, Choi Won Young, dan Yook Sung Jae juga membintangi drama bergenre fantasi di tahun 2020 silam. Mystic Pop Up Bar adalah sebuah drakor yang mengisahkan tentang sebuah bar misterius yang hanya ada saat malam tiba.

Bar ini berada di rooftop sebuah gedung dan menyediakan layanan jasa bagi pengunjungnya. Yakni, bisa membantu mengobati luka hati pengunjung melalui mimpinya.

Baca Juga: 5 Drama Korea Bertema Perjodohan dengan Cerita Menarik, Sudah Nonton Semua?

The Undateables

Dalam drama komedi romantis ini, Hwang Jung Eum dipasangkan dengan aktor Nam Goong Min. Hwang Jung Eum berperan sebagai seorang wanita yang tak mempercayai cinta.

Ia kemudian bertemu dengan seorang pakar hubungan yang diperankan oleh Nam Goong Min dan jatuh cinta kepadanya. Bagi penggemar drakor dengan kisah romantis yang real, coba tonton drama Korea ini, ya.

Secret Love

Kisah drakor ini berpusat pada empat orang karakternya. Mereka semua hidup dalam kehidupan yang penuh rahasia. Kenyataan pahit harus mereka hadapi ketika sedang dalam perjalanan untuk menemukan cinta sejati.

Tak ketinggalan juga untuk melakukan balas dendam. Hwang Jung Eum membintangi drakor ini bersama dengan Ji Sung, Bae Soo Bin, dan Lee Da Hee.

Itulah tadi daftar drama Korea yang dibintangi aktris Hwang Jung Eum, pemeran di drakor 7 Escape. Sudah nonton semua?

Selanjutnya: Ahlinya Peran Antagonis, Ini 5 Drama Korea Aktor Um Ki Joon

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News