M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Tanda Anda Sudah Benar-Benar Move On dan Siap Pacaran Lagi

5 Tanda Anda Sudah Benar-Benar Move On dan Siap Pacaran Lagi
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Kapan waktu yang tepat untuk kembali mencari pacar setelah putus dari mantan? Yuk, kenali tanda-tanda Anda sudah benar-benar move on dari hubungan lama.

Untuk bisa sembuh dari patah hati setelah putus tentu memerlukan waktu yang tak sebentar. Apalagi, jika baru saja putus dengan kekasih tersayang.

Tentu saja pikiran untuk segera mencari pengganti yang baru selalu muncul. Tapi, jangan sampai terjebak dalam hubungan pelarian saja, ya.

Supaya tidak terjebak dalam hubungan yang salah, kenali waktu yang tepat untuk kembali pacaran setelah putus dari mantan.

Baca Juga: 5 Tips Menghubungi Teman Lama untuk Lepas Rindu Bareng, Ajak Ketemu Langsung

Mengetahui hubungan yang diinginkan

Melansir dari laman Mind Body Green, seseorang cenderung akan membandingkan orang baru dengan mantan saat belum tahu hubungan apa dan pasangan seperti apa yang diinginkan.

Setelah putus tentu seseorang akan mengalami kesulitan untuk membuka hati dengan calon baru jika mereka masih terpaut dengan sang mantan dan hubungan di masa lalu. Maka dari itu, gunakan waktu untuk mengenali diri dan jenis hubungan yang diinginkan terlebih dahulu.

Tidak ingin balikan

Waktu yang tepat untuk mencari pasangan baru setelah putus dari mantan adalah ketika tidak adanya keinginan untuk balikan dengan mantan.

Kali Rogers, ahli pelatih kencan dari Bustle, mengungkapkan, waktu yang tepat untuk kembali berpacaran adalah ketika seseorang sudah move on sebanyak 75% dari sang mantan.

Termasuk, tidak memiliki keinginan untuk balikan dengan mantan. Untuk mengetahui hal ini, pastikan jujur dengan diri sendiri dan perasaan, ya.

Baca Juga: 4 Tanda Anda Ada Pada Hubungan Cinta Sepihak Bertepuk Sebelah Tangan

Semakin mengenal diri sendiri

Pengalaman putus dari mantan kekasih ternyata bisa membuat seseorang merasa terpuruk, patah hati, dan sedih. Tak ada yang bisa memastikan kapan fase tersebut akan berakhir kecuali diri sendiri.

Pastikan untuk tidak berlarut-larut dalam patah hati dan cobalah untuk lebih fokus terhadap diri sendiri terlebih dulu. Laman Bustle menyatakan, ada baiknya untuk mengenali diri sendiri dan mempelajari hubungan sebelumnya untuk mempersiapkan diri menyambut hubungan baru.

Merasa senang dengan diri sendiri

Tanda lain seseorang yang siap menjalin hubungan baru adalah sudah merasa senang dengan dirinya sendiri.

Merasa mengenal diri, keinginan, dan nyaman dengan diri sendiri maupun kesendirian juga bisa dijadikan tanda seseorang yang siap berhubungan kembali pasca putus. Berikan waktu juga untuk diri sendiri menjadi single dan mengembangkan diri sebelum mulai mencari pasangan baru.

Sudah memperbaiki kebiasaan buruk

Setelah putus tentu akan ada banyak kebiasaan buruk yang mengikuti. Tugas selanjutnya adalah fokus untuk memperbaiki kebiasaan buruk tersebut sebelum memulai hubungan sehat dengan orang baru.

Sebab, apabila kebiasaan buruk dengan pasangan lama masih terbawa, maka hal tersebut akan menjadi pemicu permasalahan yang sama di hubungan baru. Cobalah untuk memastikan bahwa diri sudah siap dan tidak membawa pengaruh buruk di hubungan yang baru.

Demikianlah beberapa tanda dan waktu yang tepat untuk kembali pacaran setelah putus dari mantan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Apakah Timun Bisa Menurunkan Kolesterol Tinggi atau Tidak? Ini Jawabannya

Sebenarnya, apakah timun bisa menurunkan kolesterol tinggi atau tidak, ya? Cari tahu di sini, yuk!  

5 Ide Dapur Biofilik Modern Ini untuk Rumah Lebih Sehat dan Nyaman, Simak yuk

Simak bagaimana konsep dapur biofilik mampu membuat dapur lebih sehat, menenangkan, dan estetis untuk kebutuhan rumah modern masa kini.

Moto G67 Power Bersaing dengan Samsung S25 FE, Andalkan Vegan leather yang khas!

Moto G67 Power cukup bersaing dengan Samsung S25 FE, sama-sama bawa kamera 50 MP di lensa utamanya. 

5 Alasan Kenapa Traveler Wajib Punya Asuransi Perjalanan di Tahun 2025

Simak alasan traveler wajib punya asuransi perjalanan di 2025 agar liburan makin aman dan nyaman, detailnya ada pada uraian berikut.

7 Tren Kamar Mandi yang Kekinian, tapi Bikin Menyesal dalam Beberapa Tahun

Ini tren kamar mandi yang kelihatannya menarik, tapi sebenarnya bisa bikin ribet dan merugikan dalam jangka panjang jika tak direncanakan matang.

4 Manfaat Buah Nanas untuk Kolesterol Tinggi yang Tak Banyak Orang Tahu

Ini, lho, beberapa manfaat buah nanas untuk kolesterol tinggi yang tak banyak orang tahu!           

Kenapa Banyak Orang Sekarang Tidak Mau Bawa Uang Tunai? Ini 5 Alasannya

Alasan kenapa sekarang banyak orang malas bawa uang tunai dan simak bagaimana tren digital sekarang bikin cara bayar berubah total.

7 Sayuran yang Cepat Turunkan Kadar Kolesterol Tinggi, Ada Kubis!

Intip beberapa sayuran yang cepat turunkan kadar kolesterol tinggi di sini, yuk. Ada apa saja, ya?  

Rahasia Resep Keripik Singkong yang Renyah & Gurih, Bikin Susah Berhenti Ngemil

Resep kerip singkong yang renyah dan gurih ternyata gampang banget bikinnya. Bisa juga dijadikan keripik balado pedas-manis yang nagih banget.

10 Tips Pola Makan ala Jepang yang Bikin Umur Panjang

Yuk, intip beberapa tips pola makan ala Jepang yang bikin umur panjang. Tertarik coba?