M O M S M O N E Y I D
Santai

5 Perawatan Mudah Untuk Rambut Keriting Agar Tidak Kering

5 Perawatan Mudah Untuk Rambut Keriting Agar Tidak Kering
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Berikut ada beberapa tips yang bisa digunakan untuk membantu merawat rambut curly atau keriting dengan mudah.

Rambut curly atau keriting tentunya memerlukan banyak perhatian melalui beberapa perawatan khusus.

Hal tersebut disebabkan karena rambut keriting memiliki tendensi untuk kering dan rentan rusak dibanding dengan jenis rambut lainnya.

Jika Anda salah satu orang yang punya rambut keriting dan susah diatur, coba terapkan tips berikut ini.

Baca Juga: Sarung Bantal Sutra Ternyata Bagus buat Kulit dan Rambut, Simak Manfaat Lainnya

Hindari keramas setiap hari

Rambut keriting akan cenderung memiliki sifat kering, sehingga terlalu sering keramas bisa semakin memperparah kekeringan dari rambut keriting.

Sebaiknya cuci rambut dua kali seminggu dan gunakan sampo yang melembabkan rambut. Pilihlah kandungan sampo dengan bahan yang membantu memberikan nutrisi dan mengembalikan kelembapan rambut.

Rutin lakukan Deep conditioning

Melansir dari laman Who What Wear, perawatan wajib yang harus dilakukan untuk merawat rambut keriting atau curly adalah dengan rutin melakukan deep conditioning.

Cara tersebut bisa membantu untuk melembutkan rambut dan menjadi lebih mudah diatur. Deep conditioning sendiri adalah proses yang dilakukan dengan melapisi rambut dengan produk yang menutrisi dari dalam seperti hair mask dan deep conditioner.

Baca Juga: Ingrown Hair Itu Apa Sih? Ini Loh Penyebab dan Cara Mengatasinya

Gunakan hair oil

Menggunakan tambahan hair oil atau minyak rambut pada step akhir perawatan rambut curly juga bisa dilakukan. Hair oil atau minyak rambut bisa membantu untuk mengunci kelembapan rambut, melindungi ujung rambut, dan melembutkan rambut.

Gunakan hair oil dalam jumlah sedikit agar tidak membuat rambut terlihat lepek dimulai dari ujung rambut hingga menuju ke area tengah rambut saja.

Gunakan hair protector

Jika ingin memberikan tampilan berbeda pada rambut, jangan lupa untuk selalu menggunakan hair protector sebelum menggunakan alat pelurus atau pengeriting rambut.

Alat-alat pelurus yang menggunakan energi pemanas bisa menyebabkan rambut menjadi kering. Sehingga ada baiknya untuk selalu menggunakan hair protector untuk melindungi rambut sebelum dicatok.

Hidrasi dengan benar

Para ahli dari laman Bustle setuju bahwa cara untuk merawat rambut curly atau keriting adalah dengan memberikan kelembapan yang cukup.

Berikan hidrasi pada rambut kering dengan menggunakan produk seperti hair mask atau kondisioner agar rambut menjadi lebih lembut. Pilihlah juga produk deep mask atau deep conditioner yang bisa merawat rambut rusak dari dalam.

Nah, itulah tadi beberapa cara dan tips yang bisa diterapkan untuk mengatur rambut keriting curly.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

11 Jus untuk Menambah Berat Badan yang Bisa Anda Coba

Intip daftar jus untuk menambah berat badan yang bisa Anda coba berikut, yuk!                       

Terungkap! Ini 7 Bumbu Dapur China Penuh Khasiat Kesehatan, Coba yuk

Ingin masakan lebih sehat? Temukan 7 rempah China yang bisa jadi penambah rasa sekaligus peningkat daya tahan tubuh Anda.

Skema Rent to Own Properti Digital: Kunci Harga Rumah Sekarang

BeliRumah.co rilis Rent to Own (RTO), cara baru beli rumah tanpa KPR. Harga properti dikunci dari awal, uang muka dicicil. Cek skema fleksibelnya!

7 Khasiat Konsumsi Seledri untuk Kesehatan Tubuh yang Jarang Diketahui

Apa saja khasiat konsumsi seledri untuk kesehatan tubuh yang jarang diketahui, ya? Cari tahu di sini, yuk!

Kenaikan Harga Emas Antam Rp 25.000, Berapa Cuan yang Anda Dapat?

Harga emas Antam naik Rp25.000 per gram hari ini. Kenaikan harga buyback hanya Rp23.000. Kalkulasi terbaru menunjukkan ada selisih harga.

Harga Emas Galeri 24 Melonjak, Keuntungan Pemilik Emas Bertambah

Emas Galeri 24 naik Rp 8.000 hari ini. Simak rincian harga per gram untuk memastikan margin keuntungan investasi Anda di akhir pekan

10 Rekomendasi Snack untuk Diet yang Kalorinya Rendah

Apa rekomendasi snack untuk diet yang kalorinya rendah, ya? Intip daftarnya di sini, yuk!                

9 Tanda Terlalu Banyak Konsumsi Garam pada Tubuh, Cek yuk!

Ada sejumlah tanda terlalu banyak konsumsi garam pada tubuh yang penting Anda ketahui. Yuk, intip selengkapnya di sini!

Beli Sekarang! HP Murah Spek Dewa Paling Recomended di Januari 2026

Cari HP murah dengan spesifikasi tinggi di awal tahun? Simak rekomendasi HP spek dewa di Januari 2026 dari Tecno, Samsung, Infinix, dan Realme.

Promo Burger Bangor Januari Tawarkan Paket Brand New Year Mulai Rp 46.000

Jangan lewatkan Promo Burger Bangor Brand New Year (10-11 Januari) khusus GoFood di jam-jam tertentu. Ada juga paket Jantastic hingga akhir bulan.