HOME, Bugar

4 Obat Sakit Gigi Yang Ampuh Atasi Rasa Nyeri Ini Bisa Dibeli Di Apotik

4 Obat Sakit Gigi Yang Ampuh Atasi Rasa Nyeri Ini Bisa Dibeli Di Apotik

MOMSMONEY.ID - Jakarta. Lirik sebuah lagu menyatakan lebih baik sakit gigi dibandingkan sakit hati. Namun, sakit hati rasanya tidak enak, nyeri yang timbul bisa menyiksa dan menganggu aktivitas harian. Lalu, apa obat sakit gigi yang ampuh mengatasi rasa nyeri tersebut?

Obat yang ampuh mengatasi nyeri sakit gigi tersedia banyak di apotik. Obat sakit gigi yang ampuh tersebut antara lain Parasetamol, Asam mefenamat, Sodium diklofenak, dan Dexamethasone. 

Namun, setiap obat obat sakit gigi di atas memiliki fungsi dan efek samping berbeda-beda. Mari kita kenali obat sakit gigi yang ampuh mengatasi rasa nyeri dan efek samping yang bisa timbul:

1. Parasetamol

Obat sakit gigi pereda nyeri yang pertama adalah parasetamol. Selain mudah didapatkan, baik di apotek maupun minimarket terdekat, obat analgesik ini juga ringan dan hampir tidak memiliki efek samping. Saat sakit gigi, minum parasetamol dengan dosis 500 miligram (mg) setiap 6 jam sekali untuk meredakan nyeri ringan hingga sedang akibat gigi berlubang.

Baca jugaInilah obat sakit gigi yang ampuh mengatasi rasa nyeri

2. Asam mefenamat

Obat sakit gigi pereda nyeri selanjutnya adalah asam mefenamat. Konsumsi asam mefenamat dengan dosis 500mg sebanyak tiga kali sehari untuk meredakan nyeri akibat gigi berlubang.

Akan tetapi, asam mefenamat perlu diwaspadai atau bahkan dihindari oleh pasien penyakit lambung, sebab obat ini dapat menyebabkan nyeri atau perih pada lambung. Efek samping tersebut bisa ditekan dengan mengonsumsi makanan padat terlebih dahulu sebelum mengonsumsi asam mefenamat.

3. Sodium diklofenak

Obat sakit gigi ketiga adalah Sodium diklofenak. Sodium diklofenak atau yang dikenal juga dengan sebutan natrium diklofenak adalah obat yang memiliki sifat antiinflamasi yang tinggi, sehingga sering digunakan untuk meredakan nyeri akibat sakit gigi, infeksi gigi, dan membantu pemulihan pasca operasi gigi.

Selain bisa meredakan sakit gigi dengan intensitas sedang hingga berat, obat sodium diklofenak juga lebih efektif dalam menyembuhkan peradangan. Obat sakit gigi ini harus dikonsumsi setelah makan dengan dosis 25-50mg sebanyak dua kali sehari. Akan tetapi, sodium diklofenak juga memiliki efek samping yang bisa menyebabkan sakit dan perih pada lambung.

4. Dexamethasone

Obat sakit gigi keempat adalah dexamethasone. Dexamethasone adalah obat steroid untuk meredakan peradangan. Obat sakit gigi ini biasanya dikonsumsi bersama obat lain seperti parasetamol. Hal ini dilakukan untuk meningkatkan efek antiinflamasi yang dikandung parasetamol.

Akan tetapi, obat sakit gigi ini mengandung steroid sehingga tidak baik dikonsumsi dalam waktu panjang. Konsultasi ke dokter gigi sebelum mengonsumsi obat Dexamethasone.

Kapan harus ke dokter gigi saat sakit gigi?

Saat sakit gigi, segera pergi ke dokter gigi untuk mendapatkan perawatan yang tepat. Obat-obatan yang telah disebutkan hanya meredakan nyeri untuk sementara, namun tidak mengatasi penyebab sakit gigi.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "4 Obat Sakit Gigi Paling Efektif untuk Meredakan Nyeri",


Penulis : Muhamad Syahrial
Editor : Muhamad Syahrial

Selanjutnya: Daun Mint Ampuh Sembuhkan Asma sampai Mengatasi Sakit Kepala

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News