CLOSE [X]
M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

4 Ide Desain Dapur Kecil yang Tetap Nyaman dan Fungsional

4 Ide Desain Dapur Kecil yang Tetap Nyaman dan Fungsional
Reporter: Kania Paramahita  |  Editor: Kania Paramahita


MOMSMONEY.ID - Seperti ruangan sempit lainnya di rumah, menata dan mendesain dapur berukuran kecil perlu kecermatan demi menciptakan suasana dapur yang tetap nyaman dan fungsional.

Namun, menata dan mendesain dapur kecil bukan berarti harus polos dan apa adanya. Ada beberapa cara mudah untuk mengakali ruang sempit di dapur kecil Anda tanpa harus terlihat membosankan dan monoton.

Nah, berikut ini ada beberapa contoh dapur kecil yang didesain dengan apik sehingga tetap terlihat nyaman. Tak hanya itu, dapur kecil ini pun sangat fungsional dan minimalis.

Baca Juga: Inspirasi Ruang Makan Monokrom yang Minimalis dan Cozy

Yuk, tengok contoh dapur kecil ini. Siapa tahu, ada ide-ide menarik yang bisa Anda tiru.

Meja bar sebagai area makan 

Dapur kecil dengan meja bar
Dapur kecil dengan meja bar

Menggabungkan ruang makan dan dapur merupakan cara yang umum digunakan untuk mengakali area rumah yang terbatas dan kecil. Penggabungan antara kedua ruangan ini pun dianggap praktis karena Anda dapat langsung menyantap makanan tanpa harus berpindah tempat.

Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menggabungkan dapur dan ruang makan, mulai dari menambahkan meja bar yang panjang hingga meletakkan meja makan kecil di dapur. Contoh dapur kecil di atas menggunakan meja bar yang berfungsi sebagai area makan.

Meja bar ini juga multifungsi karena dapat digunakan sebagai meja dapur saat Anda tidak sedang makan. Jadi, selain menghemat tempat, keberadaan meja juga tetap fungsional. Pilihlah desain dan material meja bar yang minimalis dan senada dengan penampilan dapur.

Nuansa vintage yang manis 

Dapur kecil vintage
Dapur kecil vintage

Area yang terbatas bukan menjadi halangan bagi Anda untuk berkreasi dengan interior rumah, khususnya dapur. Cobalah untuk menambahkan sentuhan personal pada dapur kecil Anda dengan gaya dekorasi yang Anda sukai.

Jika Anda menyukai gaya vintage yang klasik, coba tengok dapur kecil yang satu ini. Walaupun kecil dan sempit, pemiliknya bisa menampilkan suasana vintage yang manis dan ceria dengan menggunakan beberapa elemen tertentu.

Sebagai warna dasar, si pemilik menggunakan warna putih dan abu-abu yang cerah. Kemudian, untuk kesan vintage, ada meja dapur dengan material kayu, pegangan lemari dengan aksen tembaga, dan keramik lantai dengan motif ornamen yang detail. Untuk pemanis, ada tambahan dekorasi bunga-bunga dan tanaman hias.

Baca Juga: Rekomendasi Toko Kerajinan Keramik untuk Home Decor, Bikin Rumah Tampil Beda!

Dapur kecil penuh cahaya 

Dapur kecil dengan pencahayaan
Dapur kecil dengan pencahayaan

Salah satu trik untuk membuat dapur kecil terasa lapang adalah dengan memanfaatkan pencahayaan alami sebanyak-banyaknya.

Contohnya seperti dapur kecil di atas. Meskipun berukuran kecil dan sempit, ada kesan cerah yang menyenangkan dari dapur ini. Penggunaan warna-warna terang dan jendela yang dipasang dengan strategis menjadi kuncinya.

Anda dapat menggunakan warna putih polos sebagai warna dasar pada seluruh permukaan dapur, kemudian pasang jendela di satu atau dua sisi dinding yang menghadap ke luar rumah. Jadi, cahaya yang masuk dari jendela bisa dipantulkan dengan mudah lewat dinding putih.

Ruang makan kecil di dapur 

Dapur kecil dengan meja makan
Dapur kecil dengan meja makan

Jika ada ruang yang cukup di dapur kecil Anda, coba tambahkan meja kecil dan kursi untuk mengubahnya menjadi ruang makan kecil di dapur.

Dapur kecil di atas masih memiliki ruang yang cukup lega di sisi kiri ruangan. Jadi, pemiliknya mengisi ruang tersebut dengan meja persegi dan empat kursi yang berfungsi sebagai ruang makan di dapur. Si pemilik menggunakan meja dan kursi dengan bentuk simpel yang senada dengan penampilan dapur.

Saat tidak digunakan untuk makan, meja kecil tersebut bisa digunakan sebagai meja dapur tambahan. Area kerja Anda di dapur pun menjadi makin luas.

Bagaimana, desain-desain dapur di atas terlihat menarik, kan? Seperti yang sudah disebutkan di atas, area terbatas di dapur tidak menjadi halangan bagi Anda untuk mendesain dapur kecil yang tetap nyaman digunakan. Cobalah untuk bereksperimen dengan beragam gaya desain hingga Anda menemukan desain yang cocok untuk dapur kecil Anda.

Selanjutnya: Banyak Digunakan di Interior Rumah dan Kafe, Apa Itu Gaya Industrial?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

15 Makanan Penurun Kolesterol yang Paling Cepat, Terong Salah Satunya

Intip daftar makanan penurun kolesterol yang paling cepat berikut ini, yuk! Ada apa saja, ya?        

12 Tips Diet Sehat dan Cepat Turun Berat Badan, Mau Coba?

Inilah beberapa tips diet sehat dan cepat turun berat badan yang dapat Anda coba. Apa saja?            

Apakah Makan Buah Melon Bagus untuk Diet atau Tidak? Ini Jawabannya

Sebenarnya, apakah makan buah melon bagus untuk diet atau tidak? Cari tahu jawabannya di sini, yuk! 

3 Manfaat Kopi untuk Diet Turunkan Berat Badan

Mari ketahui beberapa manfaat kopi untuk diet turunkan berat badan di sini. Apa saja, ya?           

Apakah Ceker Ayam Mengandung Kolesterol atau Tidak? Cari Tahu di Sini

Banyak ditanyakan, apakah ceker ayam mengandung kolesterol atau tidak, ya? Ini dia jawabannya!      

5 Manfaat Minum Jus Apel secara Rutin bagi Kesehatan Tubuh

Apa saja manfaat minum jus apel secara rutin bagi kesehatan tubuh, ya? Ulasan lengkapnya ada di sini!  

6 Dampak Konsumsi Makanan Ultra Proses Terlalu Sering bagi Tubuh

Penting untuk diketahui! Ini dia beberapa dampak konsumsi makanan ultra proses terlalu sering bagi tubuh.

Mau Liburan ke Luar Negeri? Yuk, ke Klook Travel Fest 2025

Klook Travel Fest 2025 hadir perdana di Indonesia, ajak wisatawan Unlock Your Dream Holiday.         

The Rain Ciptakan Single Baru Cerita yang Tersimpan Jelang Ulang Tahun ke-24

The Rain merilis single baru berjudul Cerita yang Tersimpan. Grup Band ini masih berformasi lengkap sejak awal berdiri

6 Alasan Minum Air Putih Menurunkan Gula Darah Tinggi secara Alami

Ada beberapa alasan minum air putih menurunkan gula darah tinggi secara alami. Yuk, simak pembahasannya di sini.