M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Waspada, Inilah 5 Efek Stres yang Muncul pada Wajah Akibat Cemas Tak Terkendali

Waspada, Inilah 5 Efek Stres yang Muncul pada Wajah Akibat Cemas Tak Terkendali
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Siapa bilang stres hanya memengaruhi mental saja? Efek stres juga bisa berakibat pada fisik, salah satunya memunculkan banyak hal pada kulit wajahmu!

Saat sedang stres, tubuh akan mengeluarkan 2 hormon terkenal, yaitu kortisol & adrenalin.

Kortisol adalah hormon untuk mengatasi stres, yang jika muncul berlebihan maka akan membuat kulit menipis, berat badan bertambah, kembung, hingga hormon tidak seimbang, menurut The Skin Gym.

Baca Juga: Coping Stress itu Apa? Cari Tahu Arti dan Cara Melakukannya di Sini

Sementara Adrenalin adalah hormon yang membuat manusia lebih “hidup”, karena ia akan membuat tubuh menyalakan reaksi “bahaya” jika ada sesuatu yang dianggapnya janggal.

Sayangnya bagi orang-orang yang kesulitan mengendalikan stres, maka akan terjadi perubahan fisiologis, salah satunya pada kulit. Seperti apa efeknya? Simak yang berikut ini.

efek stres berlebihan
efek stres berlebihan

Baca Juga: Lakukan 5 Kegiatan Ini Untuk Melepas Stres Menumpuk

Jerawat

Saat kita stres, wajah akan memproduksi sebum yang merupakan suatu zat berminyak yang bercampur dengan sel kulit mati & bakteri yang bisa menyumbat folikel rambut penyebab jerawat.

Bahkan, dikatakan bahwa mencuci muka hingga 10 kali pun tak akan cukup dan malah akan membuat wajah menjadi super kering.

Ogee Luxury Organics menyarankan untuk melakukan yoga, meditasi pagi, hingga mengubah pola makan dengan memasukan lebih banyak makanan nabati & sedikit lemak untuk mencegah timbulnya jerawat efek dari stres yang berlebihan.

Muncul kemerahan

Kulit Kemerahan
Kulit Kemerahan

Baca Juga: Anti Stres, Ini 5 Kegiatan Mudah untuk Melepas Stres Berat

Muncul banyaknya tanda kemerahan pada kulit adalah salah satu dari efek stres yang muncul di wajah.

Stres memicu respons ‘lari atau lawan’ dalam tubuh yang melepaskan hormon ke dalam aliran darah.

Melansir dari Fakaza News, pembuluh darah kapiler akan membesar & sebabkan peningkatan aliran darah ke wajah, terutama saat kita stres & cemas.

Untuk menguranginya, tentu anda wajib menghilangkan rasa stres tersebut. Damping juga dengan produk kecantikan non-iritan & cobalah retinoid.

Munculnya kantung mata

Kantung mata
Kantung mata

Kantung mata adalah salah satu efek stres pada wajah yang muncul tanpa kendali. Ciri ini biasanya berkembang karena melemahnya otot mata & penurunan elistisitas kulit di sekitarnya.

Penelitian yang dikutip melalui Charleston Dermatology mengungkapkan  bahwa stres yang disebabkan kurang tidur adalah pemicu utama munculnya kantung mata.

Baca Juga: Atasi Depresi dan Kecemasan, Konsumsi 6 Makanan untuk Perbaiki Kesehatan Mental

Kulit kering

Siapa sangka, kulit kering & bersisik merupakan salah satu efek stres pada wajah, lho!

Kulit memiliki lapisan terluar bernama stratum korneum sebagai pelindung terluar tubuh dari bakteri. Lapisan ini menampung protein penting yang menjaga kulit tetap terhidrasi & lembap.

Saat kita sedang stres, maka lapisan ini akan retak. Ini melemahkan kemampuan kulit menahan air & berakhir menjadi kulit kering & gatal.

Peradangan kulit

Penyakit eksim
Penyakit eksim

Baca Juga: 6 Tips Menenangkan Diri Sejenak dari Kesibukan, Ada Berendam

Reaksi hormon stres yang berlebihan akan memuat tubuh jadi kebingungan. Tubuh akan percaya bahwa ancaman terus ada & membuatnya mengalami kondisi Allostasis.

Dalam keadaan Allostasis, efek stres ternyata masih berlanjut yang menyebabkan masalah peradangan kulit seperti eksim, dermatitis, rosacea, psoriasis, dsb.

Itulah berbagai efek stres yang muncul pada wajah yang bisa dialami oleh Anda. Daripada mengalami kondisi kulit seperti di atas, ada baiknya mengelola stres dengan rajin meditasi, yoga, hingga journaling.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hasil Thailand Masters 2026, 5 Wakil Indonesia Amankan Tiket 16 Besar

Hasil Thailand Masters 2026 Babak 32 Besar hari kedua Rabu (28/1), 5 wakil Indonesia sudah mengamankan tiket 16 besar.

Promo HUT Kalimantan Barat ke-69, HokBen Traktir Makan Berdua Super Hemat Cuma 3 Hari

Rayakan HUT ke-69 Kalbar, HokBen beri diskon fantastis untuk makan berdua. Paket Hoka Hemat lengkap plus Ocha menanti. Ini cara mendapatkannya!

Promo Pizza Hut Terbaru, Paket 2 Pizza Spesial untuk Momen Payday Makin Seru

Rayakan Payday dengan 2 Pizza Hut sekaligus. QU4RTZA dan Stuffed Crust Pizza siap menemani, cek pilihan pinggirannya sekarang.

Darurat Virus Nipah di India, Waspadai Gejala & Bahaya Kematian yang Mengintai

Situasi darurat Virus Nipah di India memicu kekhawatiran. Ini gejala lengkap dari infeksi ringan hingga koma, serta bahaya yang mengintai.

Rekomendasi HP Oppo Termurah di Januari 2026: Mulai 1 Jutaan dan Performa Ciamik

Ingin HP Oppo murah tapi tangguh di 2026? Beberapa model hadir dengan sertifikasi IP54 dan daya tahan baterai hingga 5 tahun.

MSCI Ancam Saham Indonesia Masuk Frontier Market, Seberapa Buruk Dampaknya?

Penyebab utama penurunan IHSG dipicu pengumuman MSCI mengenai penentuan kriteria saham yang akan masuk indeks mereka. 

Dynamite Kiss dan 6 Drakor Ini Punya Adegan Ciuman Paling Intim, Berani Nonton?

Deretan drakor ini menyajikan adegan ciuman paling panas dan intim. Temukan rekomendasi drama dewasa yang wajib ditonton!

IHSG Diproyeksi Menguat, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Rabu (28/1)

IHSG berpeluang melanjutkan penguatan pada perdagangan Rabu (28/1/2026).​Cek rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Rekor Baru, Harga Emas Antam Hari Ini Rabu 28 Januari 2026 Melonjak Jadi Segini

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.968.000 Rabu (28/1/2026), naik Rp 52.000 dibanding harga Selasa (27/1/2026).

IHSG Ada Peluang Lanjut Menguat, Ini Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Rabu (28/1)

IHSG diproyeksikan melanjutkan penguatan pada perdagangan hari ini, Rabu (28/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​ hari ini.