M O M S M O N E Y I D
AturUang

Viral Video Ibu-Ibu Arisan Rp 2,5 Miliar, Uang Arisan Terkena Pajak Penghasilan?

Viral Video Ibu-Ibu Arisan Rp 2,5 Miliar, Uang Arisan Terkena Pajak Penghasilan?
Reporter: Dendi Siswanto  |  Editor: S.S. Kurniawan


MOMSMONEY.ID - Viral video yang menunjukkan sekelompok ibu-ibu di Makassar, Sulawesi Selatan, menggelar arisan dengan tumpukan uang mencapai Rp 2,5 miliar. Uang hasil arisan terkena pajak penghasilan?

Direktur Penyuluhan, Pelayanan, dan Hubungan Masyarakat Direktorat Jenderal Pajak Dwi Astuti mengatakan, uang arisan tidak termasuk sebagai objek pajak penghasilan (PPh). 

Menurut Dwi, mengacu Undang-Undang PPh, setiap tambahan ekonomis yang wajib pajak terima adalah penghasilan yang merupakan objek pajak.  

Nah, dengan begitu, arisan tidak termasuk dalam tambahan ekonomi yang wajib pajak terima lantaran uang yang para peserta arisan setor dan terima tetap sama.

"Ini, kan, sama saja dengan menabung tanpa bunga. Jadi, intinya, kalau dari sisi itu, arisan sebenarnya bukan objek PPh," kata Dwi, Selasa (23/5).

Baca Juga: Angka Korupsi Tinggi dan Pemimpin Korup, Robert Kiyosaki: Beli Aset Investasi Ini

Meski begitu, Dwi mengatakan, Direktorat Jenderal Pajak akan terus memantau kepatuhan ibu-ibu sosialita yang terlibat dalam arisan mewah tersebut terhadap pelaporan pajak. 

Petugas pajak nantinya akan mencocokkan data terkait pelaporan kepatuhan pajak dan laporan dari masyarakat.

Dwi menyebutkan, kemungkinan saja, ibu-ibu sosialita tersebut merupakan seorang pengusaha sehingga memiliki penghasilan yang besar dan bisa menggelar arisan mewah tersebut.

"Kalau memang sudah baik kepatuhannya dan sudah sesuai profil profesinya, misalnya, pengusaha, uang Rp 100 juta mungkin bagi mereka bukan jumlah besar, ya, gak ada masalah," sebutnya.

"Tapi, kalau memang tidak sesuai profilnya, pasti akan kita tindaklanjuti sesuai ketentuan berlaku," tegas dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Konsumsi Rutin 6 Makanan Ini Jika Ingin Punya Kulit Glowing dan Awet Muda

Ada alpukat, ini daftar beberapa makanan yang bisa membantu untuk merawat kesehatan kulit agar tetap awet muda.

Lengkapi Kebutuhan Rumah Tanpa Jauh-Jauh, Azko Buka Gerai di Batulicin

Kehadiran Azko di Batulicin menandai ekspansi jaringan ritel kebutuhan rumah ke wilayah dengan aktivitas ekonomi dan hunian yang terus berkembang.

Makin Banyak Investor Pemula, Ini Cara Kelola Dana Saham Secara Digital

Melalui bluRDN, blu by BCA Digital menawarkan proses pembukaan reksadana yang terintegrasi dan praktis.

Lantaran Harga Melompat Tinggi, BEI Suspensi 5 Saham Ini

Lantaran harga-harganya melompat tinggi, Bursa Efek Indonesia (BEI) menghentikan sementara atau suspensi lima saham untuk hari ini 

IHSG Berpotensi Lanjut Menguat, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Senin (5/1)

IHSG diperkirakan berpeluang melanjutkan penguatan pada perdagangan Senin (5/1/2026).​ Berikut rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas hari ini.​

Perawatan Kulit Bayi di Iklim Tropis Perlu Pendekatan Khusus, Ini Tips dari Dexter

Dexter membagikan tips perawatan bayi di iklim tropis Asia yang memerlukan pendekatan khusus. Simak, yuk.

Bridgerton dan 5 Buku Klasik untuk Mahasiswa Jurusan Bahasa Inggris, Wajib Baca

Beberapa buku bacaan klasik bahasa Inggris berikut ini wajib menjadi bacaan mahasiswa sastra Inggris dan juga peminat sastra.​

Tak Bergerak, Simak Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Senin Hari Ini (5/1)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Senin (5/1) kompak stagnan. Emas Galeri 24 1 gram di Rp 2.522.000, emas UBS Rp 2.559.000.

5 Manfaat Journaling yang Bagus Buat Kesehatan Mental, Biasakan di Tahun 2026 Ini

Semakin banyak diminati, ika mau tahu apa saja manfaat journaling untuk kesehatan mental, intip jawabannya di sini.​

Promo PSM Alfamart Periode 1-7 Januari 2026, Ichitan Beli 2 Gratis 1

Manfaatkan promo PSM Alfamart periode 1-7 Januari 2026 untuk belanja lebih untung. Cek promonya di sini.