M O M S M O N E Y I D
Santai

Twitter API Bakal Berbayar, Ini Dampak yang Membuat Pengguna Resah

Twitter API Bakal Berbayar, Ini Dampak yang Membuat Pengguna Resah
Reporter: Nur Afitria Cika  |  Editor: Nur Afitria


MOMSMONEY.ID - Twitter akan mulai mengenakan biaya untuk akses ke API gratis mereka. Apa itu Twitter API? Twitter API atau Application Programming Interface. 

Twitter API memungkinkan pengembang perangkat lunak untuk terlibat langsung dengan dan menggunakan data Twitter untuk kampanye iklan, membuat kriteria penargetan, dan menarik analitik tren. 

Ada ebijakan baru, pengembang yang menggunakan Twitter API harus membayar untuk mengakses informasi atau menghentikan proyek mereka sama sekali. 

Pemberlakuan Twitter API yang berbayar tentunya akan berdampak pada ratusan ribu pengguna yang menggunakan Twitter API. 

Baca Juga: Begini Cara Hapus Instagram Secara Permanen Tanpa Perlu Menunggu Lama

Mengutip Forbes, pengumuman mengenai Twitter API yang akan berbayar itu mendapatkan sejumlah reaksi dari pengguna. 

Twitter API mulai berbayar pada 9 Februari 2023. Menanggapi pengumuman tersebut, Elon Musk, pemilik Twitter, mengatakan, sistem Twitter API gratis sedang "disalahgunakan" oleh bot dan penipu di platform. 

Oleh sebab itu, Twitter API mulai berbayar sekitar US$ 100 per bulan untuk memberikan akses yang lebih aman dan baik. 

Lalu, apa dampak Twitter API berbayar bagi pengguna?

TWITTER-MUSK/
TWITTER-MUSK/

Twitter API tidak akan berdampak pada pengguna yang ingin mencuitkan sesuatu, menyukai, dan membagikan posting

Namun, ada beberapa dampak bagi pengguna yang memiliki bot yang berguna seperti "menfes" dan "base" di Twitter. 

Mulai 9 Februari, sejumlah akun menfes dan base di Twitter tersebut harus menghentikan operasionalnya dan membayar. 

Sebelumnya, Twitter juga mengalami perubahan dalam tampilan di aplikasinya. Hal ini membuat sejumlah pengguna bingung.

Banyak pengguna yang bingung karena fitur DM atau pesan di Twitter tiba-tiba menghilang. 

Melansir Scotsman, perubahan tersebut dibuat agar tampilan lebih ramah pengguna. Tombol DM Twitter hilang di profil agar membuat UX lebih ramah pengguna. 

Baca Juga: Simak Cara Hapus Semua Tweet Berdasarkan Tanggal, Bisa Manual dan Otomatis

Sebelumnya, opsi DM Twitter terletak di bagian atas bilah navigasi di aplikasi seluler, tetapi sekarang telah dihapus.

Meski demikian, Twitter meyakinkan pengguna bahwa fitur tersebut masih bisa digunakan. Artinya, pengguna masih bisa mengirim pesan menggunakan cara terbaru. 

Lalu, bagaimana cara terbaru kirim pesan di Twitter?

Fitur DM Twitter hilang di profil masih dapat diakses menggunakan cara terbaru. Cara mengirim pesan di Twitter berbeda dari sebelumnya. 

Untuk mencari dan menanggapi DM, kini Anda dapat memilih 'pesan' di profil pengguna atau mengeklik opsi amplop di bagian bawah aplikasi dan mengetuk ikon pesan untuk membuat pesan baru. 

Selain cara tersebut, Anda juga bisa menggunakan cara alternatif. Anda bisa membuka kotak alamat, kemudian masukkan nama atau @ username (tidak dipisah) orang yang ingin Anda kirimi pesan.

Setelah itu, Anda bisa langsung mengetik pesan Anda untuk mengirim pesan tersebut. 

Menurut laman India Today, pengguna Android harus membayar sedikit lebih murah dari pengguna iOS untuk menggunakan Twitter Blue.

Baca Juga: Cara Kirim E-mail ke Nomor Telepon, Simak 3 Metode Paling Mudah Berikut

Pengguna Android diharuskan membayar US$ 8 atau sekitar Rp 125.000. Sementara Pengguna iOS harus membayar US$ 11 atau sekitar Rp 175.000. 

Twitter menagih US$ 3 lebih banyak dari pengguna iOS karena komisi Apple App Store yang lebih tinggi.

Sejak Juli 2022, Apple mengumumkan untuk membebankan tarif komisi standar 30% untuk transaksi App Store dan langganan reguler dan Musk baru-baru ini terlihat memprotesnya.

Selain opsi centang biru dan edit tweet, Twitter Blue akan memperkenalkan mode pembaca, centang resmi emas untuk akun bisnis, dan tanda centang abu-abu untuk akun pemerintah dan multilateral, yang memungkinkan pembedaan antar akun. 

Twitter Blue akan menambahkan lebih banyak fitur di masa mendatang, termasuk lebih sedikit iklan, kemampuan untuk mem-posting video yang lebih panjang, dan banyak lagi.

Nah, itulah penjelasan mengenai Twitter API yang berbayar dan dampak yang membuat pengguna Twitter resah. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Kuasai 3 Cara Mudah Bikin Twibbon Sendiri, Dijamin Auto Viral

Ingin twibbon Anda ramai dipakai? Ikuti panduan 3 cara mudah ini agar desain menarik Anda siap dibagikan. Pelajari langkah-langkahnya di sini.

Harga Emas di Pegadaian Hari Ini Rabu (28/1): Galeri 24 Stagnan, UBS Turun

Gerak harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Rabu (28/1/2026) bervariasi. Emas Galeri 24 stagnan, smentara emas UBS turun.

Hadiah Imlek Istimewa: Promo Bakmi GM Beri Diskon Hampers dan Tas Eksklusif

Rayakan Imlek dengan hidangan Bakmi GM! Hoki Hampers hadir dengan menu Hot Food dan Frozen spesial. Intip promo dan cara pesannya di sini.

Waspada Super Flu, Kenali Cara Mencegah Penyakit Ini Sejak Dini

Berikut ini cara mencegah super flu sejak dini yang perlu Anda lakukan. Virus influenza yang bermutasi menjadi lebih menular.

Nokia N75 Max: RAM 12GB dan Kamera 108MP, Siap Guncang Pasar HP

Kamera 108MP dan RAM 12GB Nokia N75 Max mengejutkan. Simak ulasan lengkapnya untuk tahu apakah ini pilihan tepat bagi Anda.

One UI 8.5 Bawa Revolusi Bixby, Siap Tantang Google Gemini

Integrasi AI di Bixby One UI 8.5 siap tantang dominasi Gemini Google. Pelajari fitur canggih yang mengubah cara Anda berinteraksi dengan Galaxy. 

Promo Krispy Kreme Buy 1 Get 1, Manjakan Lidah Lebih Hemat Cuma Hari Ini

Krispy Kreme tawarkan Beli 1 Gratis 1 untuk 2 lusin donat hanya Rp 100 ribu. Promo cuma 28 Januari 2026. Cek cara klaim sebelum kehabisan!

Blokir Spam WhatsApp di Android, iPhone dan PC: Panduan Cepat!

Membasmi pesan spam di WhatsApp sangat penting untuk kenyamanan. Ketahui cara mudah memblokir pengirim spam dari ponsel hingga desktop. 

Promo Spesial Genki Sushi & Sushikun, Makan Rame-Rame Lebih Hemat

Nikmati kelezatan sushi tanpa khawatir kantong bolong. Promo Genki Sushi dan Sushikun hadirkan penawaran terbaik. Cek semua detailnya!

Jadwal Thailand Masters 2026, 14 Wakil Indonesia Berlaga Perebutkan Tiket 16 Besar

Jadwal Thailand Masters 2026 Babak 32 Besar hari kedua Rabu (28/1), 14 wakil Indonesia berlaga untuk memperebutkan tiket 16 besar.