M O M S M O N E Y I D
Santai

Tumbuh Uban di Usia Muda? Ternyata Ini 5 Faktor Penyebabnya

Tumbuh Uban di Usia Muda? Ternyata Ini 5 Faktor Penyebabnya
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Penasaran, kan, mengapa rambut putih atau uban muncul di usia muda? Cari tahu penjelasannya di sini.

Dengan semakin bertambahnya umur, rambut putih atau uban pun juga akan ikut muncul menggantikan rambut hitam.

Namun, tak jarang banyak ditemui anak-anak muda masa kini yang sudah memiliki uban.

Lalu, apa penyebab munculnya uban di usia dini? Simak jawabannya berikut, ya:

Baca Juga: Bukan Keturunan Korea Asli, 5 Idol Kpop Perempuan Ini Berdarah Campuran

Genetik

Penyebab umum utama yang menyebabkan kemunculan uban di usia dini tentu saja adalah karena genetik.

Sebelum parno dan kebingungan sendiri mengapa muncul uban di usia dini, cobalah untuk menanyakan kepada orang tua, kapan mereka mendapatkan uban pertamanya.

Biasanya, orang tua yang sudah mendapatkan uban di usia muda akan menurunkan sifat genetik tersebut pada keturunannya. Jika merasa tidak nyaman, pilihan mewarnainya pun juga bisa dipilih, lo.

Kurang vitamin B-12

Munculnya uban di usia dini juga bisa disebabkan karena kurangnya asupan vitamin B-12 pada tubuh. Vitamin B-12 memiliki peran penting untuk memberikan energi pada tubuh sekaligus membantu pertumbuhan kesehatan rambut dan juga warnanya.

Kekurangan vitamin ini bisa melemahkan sel-sel rambut dan mempengaruhi produksi melanin karena kurangnya asupan oksigen yang masuk ke dalam tubuh termasuk pada area rambut.

Baca Juga: Ingin Coba Teh yang Berkaitan dengan Herba? Coba 4 Teh Herbal Populer Ini Dulu yuk

Terpapar zat kimia dari produk perawatan rambut

Faktor eksternal lain yang jadi penyebab munculnya uban adalah karena rambut terpapar banyak bahan atau zat kimia dari produk perawatan rambut dan pewarna.

Kebanyakan produk perawatan rambut bahkan sampo menjadi kontributor utama yang menyebabkan rambut beruban.

Kandungan zat-zat kimia yang berbahaya pada produk perawatan rambut dan pewarna rambut seperti bleaching, bisa mengurangi produksi melanin pada rambut penyebab munculnya uban.

Merokok

Gaya hidup seperti merokok menjadi salah satu penyebab munculnya uban di usia dini. Di masa kini, sudah banyak ditemui anak-anak muda yang merokok secara aktif.

Padahal, merokok bukanlah gaya hidup yang baik dan bisa memicu timbulnya uban secara dini. Sebuah penelitian di tahun 2013 dan 2015, mengutip Medical News Today, menunjukkan, perokok memiliki peluang 2,5 kali lipat untuk memiliki uban lebih dini dibanding yang tidak merokok.

Serta, kebiasaan merokok juga terbukti memiliki hubungan dengan munculnya uban secara dini pada pria-pria dengan usia muda.

Stres

Selain gangguan tidur, kecemasan, masalah nafsu makan, dan tekanan darah tinggi, ternyata stres juga jadi penyebab munculnya uban.

Melansir dari sebuah studi tahun 2013 yang ada di laman Health Line, ada hubungan antara stres dan penipisan batang sel di folikel rambut pada tikus uji coba.

Ketika tubuh merespons stres, biasanya hal tersebut akan mengganggu sel-sel sehat lainnya. Tak ketinggalan, sel-sel rambut yang ikut terganggu dan akhirnya mengalami penipisan yang merubah folikelnya.

Ternyata tak hanya karena genetik, ada beberapa faktor lain yang menjadi penyebab munculnya uban di usia dini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Eka Hospital MT Haryono, Pilihan Baru Layanan Kesehatan dengan Teknologi Robot

​Rumah sakit ke-9 Eka Hospital resmi beroperasi di MT Haryono, Jakarta, dengan fokus pada penanganan medis berbasis teknologi robotik.

Promo Superindo Hari Ini 23-25 Januari 2026, Iga Potong-Cumi Fresh Harga Spesial

Cek promo Superindo hari ini periode 23-25 Januari 2026 untuk belanja hemat selama weekend di gerai Superindo terdekat.

Promo Indomaret Ice Cream Fair sampai 4 Februari 2026, Wall’s-Campina Beli 2 Gratis 1

Promo Ice Cream Fair Indomaret cuma sampai 4 Februari 2026. Berbagai merek es krim diskon besar. Jangan lewatkan kesempatan ini!

Promo Guardian 22 Januari-4 Februari 2026, Tambah Rp 1.000 Dapat 2 Shower Oil

Hanya di Guardian! Tambah Rp1.000 dapat 2 produk pilihan. Promo berlaku hingga 4 Februari 2026. Cek daftar produk yang bisa Anda borong sekarang!

Katalog Promo JSM Alfamidi Periode 23-25 Januari 2026, Diskon Sirup ABC-Marjan

Cek dan manfaatkan promo JSM Alfamidi periode 23-25 Januari 2026 untuk belanja hemat selama akhir pekan ini.

Diskon Pepper Lunch 50%: BRI Beri Promo Kilat 3 Hari

Promo Pepper Lunch dengan BRI diskon 50% cuma 3 hari. Cek kartu berlaku dan syarat transaksi minimalnya.

Bukan Cuma Hantu, 7 Film Horor Thailand Ini Punya Plot Twist Tak Terduga

Film-film horor Thailand ini menyajikan kengerian psikologis hingga plot twist mengejutkan. Temukan yang paling cocok untuk Anda.  

Oppo Reno 14 Pro: Bawa Layar OLED Paling Cerah di Kelasnya?

Kamera 50MP Reno 14 Pro punya AI Flash dan lensa telefoto 3.5x. Lihat hasil foto malam dan potret yang menawan seperti DSLR tanpa over processing!  

Urin Gelap Bukan Hal Biasa! Jadi Gejala Asam Urat yang Harus Diwaspadai

Perubahan urin gelap dan kelelahan bisa jadi sinyal asam urat. Jangan anggap remeh, cari tahu penyebab dan cara atasi asam urat tinggi di sini.  

Bukan Retinol! Ini Skincare Remaja yang Justru Disarankan Dokter Kulit

Bingung pilih skincare untuk anak remaja? Ada 3 jenis produk esensial yang wajib dimiliki. Temukan rekomendasi lengkapnya di artikel ini.