M O M S M O N E Y I D
Santai

The Sandman dan 3 Serial Baru Netflix Siap Tayang Awal Agustus 2022 Ini!

The Sandman dan 3 Serial Baru Netflix Siap Tayang Awal Agustus 2022 Ini!
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Di awal bulan Agustus ini, Netflix telah menjadwalkan serangkaian serial baru yang akan dirilis dari awal hingga akhir bulan.

Pada minggu pertama bulan Agustus ini, beberapa judul serial Netflix terbaru juga akan dirilis dan bisa mulai dinikmati penonton pada platformnya.

Berikut ini adalah daftar beberapa tontonan serial Netflix yang akan tayang pada minggu ini.

Baca Juga: Seru Semua! Tonton Serial Remaja Populer di HBO Ini Yuk!

Good Morning, Veronica Season 2

Merupakan serial bergenre thriller, misteri, dan kriminal, Good Morning, Veronica akan kembali dengan season keduanya mulai tanggal 3 Agustus 2022 ini. Serial yang diadaptasi dari buku ini juga mendapatkan rating 18+ karena banyak menampilkan adegna kekerasan hingga menyakiti diri sendiri.

Ketika sedang dalam menjalankan tugas untuk memburu predator di situs kencan, seorang polisi yang sedang melakukan penyamaran menemukan sebuah fakta mengerikan tentang sepasang suami istri dan juga konspirasi pada website kencan tersebut.

Lady Tamara

Kehidupan glamor dari sosialita yang bernama Tamara Falco berhasil menarik perhatian luas publik. Tak hanya dalam kisah nyata, dalam serial reality ini juga akan ditampilkan bagaimana Tamara menyeimbangkan pekerjaan, bermain, dan juga tentang keluarganya yang populer.

Serial Lady Tamara ini sendiri akan tayang secara perdana dan dapat mulai ditonton di Netflix mulai tanggal 4 Agustus mendatang.

Baca Juga: Film Blonde Netflix Akhirnya Rilis Trailer! Ini Sinopsis dan Jadwal Tayangnya!

Never Give Up

Drama Korea juga menjadi tontonan yang populer di Netflix hingga hampir setiap minggunya akan dirilis drama Korea yang bisa dinikmati oleh para pengguna Netflix.

Minggu ini, drakor Never Give Up telah dijadwalkan tayang di Netflix pada tanggal 4 Agustus 2022. Ceritanya mengisahkan tentang seorang entrepreneur muda yang menemukan partner dan teman yang tidak biasa juga dalam situasi dan tempat yang tidak biasa.

The Sandman

The Sandman adalah serial fantasi terbaru Netflix yang akan tayang secara perdana pada tanggal 5 Agustus mendatang. Setelah bertahun-tahun terkurung dalam penjara, Morpheus, Raja Mimpi, kembali melakukan perjalanannya melintasi dunia untuk mencari tahu apa yang dicuri darinya dan mengembalikan kekuatannya.

Serial The Sandman sendiri adalah serial yang diadaptasi dari buku komik penulis Neil Gaiman dan diterbitkan oleh DC Comics.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Besok Selasa 6 Januari 2026, Harus Cermat

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier besok Selasa 6 Januari 2026 ini sebagai panduan membaca peluang kerja dan finansial Anda.

Unboxing Redmi 14C dengan Finishing Matte, Ada Daya 5160 mAh & Fast Charging 18W

Redmi 14C masih menawan, meski kini Redmi 15C terbaru sudah rilis. Ponsel terjangkau ini menawarkan layar 120Hz yang mulus dan daya 5160 mAh.

Promo Superindo Hari Ini Periode 5-8 Januari 2026, Es Krim Campina Box Diskon 40%

Cek promo Superindo hari ini periode 5-8 Januari 2026 untuk belanja hemat selama weekday di gerai Superindo terdekat.

5 Obat Jerawat Paling Ampuh, Efektif untuk Semua Jenis Kulit

Sedang jerawatan? Ada 5 obat jerawat paling ampuh yang bisa Anda coba. Simak sampai akhir, berikut informasinya.

Promo HokBen Spesial Musim Hujan, Beli Hoka Ramen Gratis Bubur Hangat Khas Jepang

HokBen hadirkan promo spesial di musim hujan selama Januari 2026. Setiap pembelian Hoka Ramen, dapat gratis semangkuk bubur khas Jepang.

Ini Kiat Membangun Usaha Biro Wisata dari Pendiri Cheria Holiday

Cheriatna, pemilik biro wisata Cheria Holiday, membagikan kiat membangun usaha biro wisata.         

Poco X6 Hadirkan Performa Kelas Menengah yang Andal, Gunakan Layar AMOLED 6.67 Inci

Poco X6, ponsel kelas menengah yang andal dengan layar yang sangat baik. Poco X7 sudah rilis di tahun 2025 tapi Poco X6 masih belum terkalahkan.

Redmi Note 15 Kenalkan Kamera Utama 108 MP, Recomended Buat Rekam Konten Video 4K

Redmi Note 15 bersama model Redmi Note 15 yang mengutamakan performa, daya tahan, dan fitur premium. 

Oppo Reno15 HP RAM Besar Mulai 12 GB hingga 16 GB, Bikin Konten Video 4K Jadi Lancar

Oppo Reno15 dibungkus dalam bingkai paduan aluminium. Gadget ini akan bawa fitur yang melengkapi kekurangan Oppo Reno14.

Cara Membuat Akun Kreator Instagram dengan Cepat dan Tips Menggunakannya

Banyak pengguna yang belum tahu cara membuat akun kreator Instagram. Pengguna dapat memilih antara tiga jenis akun yakni pribadi, kreator & bisnis