M O M S M O N E Y I D
HOME, Santai

Tak Hanya One Night Stand, Ini Dia Film Lain yang Dibintangi Putri Marino

Tak Hanya One Night Stand, Ini Dia Film Lain yang Dibintangi Putri Marino
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Nama Putri Marino kembali menarik perhatian publik lantaran baru saja membintangi film dengan judul One Night Stand yang tayang di bioskop online pada tanggal 26 November kemarin.

Film drama romantis yang ia bintangi bersama dengan Jourdy Pranata tersebut bercerita tentang kisah seorang pemuda bernama Ara yang harus menghadapi dua perayaan besar dalam hidupnya. Di mana di sela-sela perayaan tersebut ia bertemu dengan Lea yang diperankan Putri Marino yang akan mengubah hidupnya.

Tak hanya film One Night Stand, Putri Marino juga telah membintangi banyak film lainnya. Berikut ini adalah beberapa daftarnya.

Baca Juga: Perankan Kate Bishop di Hawkeye, Ini Dia Film Lain yang Dibintangi Hailee Steinfeld

Posesif

Posesif adalah judul film yang dibintangi oleh Putri Marino dan juga Adipati Dolken. Film drama psikologis Indonesia ini bahkan mendapatkan 10 nominasi pada Festival Film Indonesia 2017.

Bercerita tentang hubungan sepasang kekasih anak SMA yang bermula di sekolah. Awalnya kehidupan percintaan mereka berjalan baik dan manis. Hingga lama kelamaan keduanya menjadi sangat toxic dan posesif terhadap pasangannya masing-masing.

Jelita Sejuba: Mencintai Kesatria Negara 

Dalam film ini Putri Marino beradu peran dengan Wafda Saifan yang juga merupakan salah satu aktor Indonesia. 

Film ini mengikuti kisah seorang istri tentara Indonesia bernama Sharifah. Ia harus menyesuaikan dan mempelajari kehidupan barunya sebagai seorang istri tentara dengan segala resiko yang harus ia hadapi ketika suaminya, Jaka, pergi bertugas.

Baca Juga: Nagita Slavina Lahiran dengan Metode ERACS, Apa Sih Kelebihannya?

Losmen Bu Broto

Losmen Bu Broto merupakan film sekuel dari serial televisi Losmen di tahun 1987. Selain Putri Marino, film ini dibintangi oleh Maudy Ayunda, Maudy Koesnadi, Mathias Muchus, dan Baskara Mahendra.

Film ini menceritakan tentang segala kejadian yang ada di Losmen Bu Broto. Losmen yang terkenal akan keramahannya ini ternyata menyimpan banyak konflik yang berkaitan satu dengan lainnya. Baik dalam konflik keluarga maupun konflik perasaan masing-masing penghuninya.

Cinta Pertama, Kedua, Ketiga

Film yang dibintangi Putri Marino dan Angga Yunanda ini dijadwalkan tayang pada tanggal 6 Januari 2022. Film yang disutradari Gina S Noer ini menceritakan tentang kisah cinta Raja dan Asia.

Keduanya merupakan dua orang yang tinggal bersama orang tua tunggalnya. Mereka dipertemukan dalam sebuah hobi yang sama yaitu menari. Begitu juga dengan kedua orang tua mereka yang ternyata menyimpan perasaan yang sama dengan mereka. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

5 Olahraga untuk Mengencangkan Payudara Kendur, Bisa Dilakukan di Rumah!

Payudara mulai kendur? Ini 5 olahraga untuk mengencangkan payudara kendur yang bisa Anda coba di rumah.

Hasil Malaysia Open 2026, 3 Ganda Indonesia Melaju ke Babak 16 Besar

Hasil Malaysia Open 2026 Babak 32 Besar hari kedua Rabu (7/1), tiga ganda Indonesia melaju ke ronde 16 besar.

Tayang 5 Februari, Film Check Out Sekarang, Pay Later Rilis Official Poster & Trailer

Scovi Films dan RAPI Films segera merilis film Check Out Sekarang, Pay Later (CAPER) di layar lebar pada 5 Februari 2026.​

Promo Alfamart Body Care Fair 1-15 Januari 2026, Body Lotion-Sampo Diskon hingga 30%

Manfaatkan promo Alfamart Body Care Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja produk perawatan tubuh.

Promo Holland Bakery Diskon Spesial 20% untuk Menu Baru

Promo Holland Bakery menawarkan diskon spesial sebesar 20% untuk dua menu baru, Snow White Milk Bund dan Korean Salt Bread.

Daftar 6 Film China Paling Sedih dengan Cerita Mengharukan

Jika suka film-film melodrama dengan cerita sedih dan menyentuh, maka film asal China bisa dipilih sebagai alternatifnya.

8 Promo Minuman dan Makanan Hari Ini 7 Januari 2026, Starbucks sampai McD Lebih Hemat

Sederet promo minuman dan makanan favorit hadir dengan penawaran spesial pada 7 Januari 2026. Dari Starbucks hingga McD berikan harga lebih hemat.

Promo Alfamart Noodle Fair Periode 1-15 Januari 2026, Paldo Bibimmen Beli 1 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Noodle Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja kebutuhan mi instan lebih untung.

Promo Indomaret Harga Spesial 1-12 Januari 2026, Mama Lemon-Autan Diskon hingga 55%

Promo Indomaret Harga Spesial Periode 30 Desember 2025-12 Januari 2026. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat.

7 Aktor Korea Ini Bintangi Film Dewasa dan Beradegan Panas dengan Lawan Main

Ini dia daftar nama aktor Korea yang dengan berani membintangi film dewasa dan beradegan panas dengan lawan main.