M O M S M O N E Y I D
AturUang

Syarat hingga Cara Buka Rekening LINE Bank secara Online

Syarat hingga Cara Buka Rekening LINE Bank secara Online
Reporter: Bimo Adi Kresnomurti  |  Editor: Bimo Kresnomurti


MOMSMONEY.ID - Cek tahapan dan cara buka rekening LINE Bank beserta syaratnya.

Ada beberapa petunjuk untuk membuka tabungan bank digital LINE Bank berikut ini.

LINE Bank adalah salah satu platform perbankan digital yang ditawarkan oleh LINE Corporation.

Fitur-fitur yang ditawarkan oleh LINE Bank bisa berbeda tergantung pada negara atau wilayah tempat layanan ini tersedia.

Calon nasabah bisa mendapatkan rekening tabungan dengan akses secara online.

Baca Juga: Cara Ganti Kartu ATM BCA melalui CS Digital dan Offline

LINE Bank - KEB Hana
LINE Bank - KEB Hana

Berikut ini adalah beberapa fitur yang umumnya ditawarkan oleh platform perbankan digital seperti LINE Bank.

Pembukaan akun digital, penyimpanan dan penarikan dana, pembayaran tagihan, sampai transfer uang antar pengguna LINE Bank dan antar bank.

Pemantauan dan manajemen keuangan yang bisa membuat anggaran bulanan hingga pencatatan lain.

Bahkan, pembuka rekening LINE Bank tidak memerlukan kewajiban setoran awal oleh nasabah.

Sebelum membuka rekening LINE Bank, ada beberapa syarat dan dokumen yang perlu calon nasabah persiapkan.

Baca Juga: Minimal Top Up DANA mulai Rp 10.000 via Transfer Bank, M-Banking, hingga Indomaret

Syarat buka rekening Line Bank

Intip beberapa syarat buka rekening LINE Bank sebelum membuka rekening:

  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Minimum 17 tahun
  • Memiliki e-KTP
  • Tanpa setoran awal

Setelah itu, calon nasabah bisa mengikuti petunjuk untuk membuka rekening LINE Bank secara online.

Sebagai informasi tambahan, calon nasabah bisa membuka rekening LINE Bank pada hari libur. 

Sedangkan untuk proses video call dilakukan pada Senin-Minggu pukul 08.00-22.00 WIB.

Periksa beberapa petunjuk dari cara buka rekening LINE Bank dengan praktis.

Baca Juga: Cara Buka Rekening BNI Online via Mobile Banking, Ikuti Petunjuknya

Cara buka rekening LINE Bank

Intip tahapan dan cara buka rekening LINE Bank yang bisa langsung dari laman resmi:

  • Unduh aplikasi LINE Bank di Play Store atau App Store.
  • Sambungkan data LINE dengan LINE Bank.
  • Pilih menu Buka Rekening.
  • Pilih pembuatan nama untuk rekening.
  • Masukkan alamat email.
  • Masukkan 6 digit kode OTP dari SMS.
  • Ambil foto selfie beserta e-KTP.
  • Ambil foto e-KTP.
  • Masukkan data identitas lainnya.
  • Konfirmasi persetujuan syarat dan ketentuan.
  • Masukkan tanda tangan pada layar.
  • Buat dan konfirmasi PIN transaksi.
  • Tunggu video call bersama Customer Service LINE Bank.

Setelah verifikasi video call selesai, muncul pemberitahuan rekening berhasil dibuat.

Baca Juga: Panduan Cara Bayar lewat QRIS BCA di Menu M-Banking

Petunjuk mendapatkan kartu ATM LINE BANK

Setelah berhasil registrasi akun nasabah LINE Bank, kartu debit akan dikirim langsung ke alamat tanpa dipungut biaya sepeserpun untuk wilayah di Pulau Jawa, Sumatra, dan Bali.

Selain itu, ada beberapa informasi lain terkait limit transfer kartu ATM Line Bank

Adapun limit transaksi transaksi online antar Bank dan Transfer ke sesama LINE Bank dan Hana Bank adalah:

  • Transfer Antar Bank mulai Rp 50.000.000 dan Rp 250.000.000 per hari.
  • Transfer Antar LINE Bank/Hana Bank mulai Rp 100.000.000 per transaksi dan Rp 1.000.000.000 per hari.

Dari informasi dari cara buka rekening tabungan LINE BANK beserta syaratnya bisa diterapkan dengan praktis.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

8 Khasiat Minum Jus Wortel secara Rutin untuk Kesehatan Tubuh

Ada beberapa khasiat minum jus wortel secara rutin untuk kesehatan tubuh. Mari intip selengkapnya berikut ini!

Jangan Sampai Ketinggalan! Ini Tren Dekorasi 2026 yang Bisa Ubah Tampilan Rumah Anda

Tren dekorasi rumah 2026 makin hangat dan natural, cek inspirasi desain terbaru yang cocok untuk hunian modern saat ini. Catat ulasannya, yuk.

Kenyamanan Kamar Mandi 2026: Ubah Tampilan Jadi Spa Pribadi, Rasakan Manfaatnya!

Cek tren spa rumahan terbaru yang bikin kamar mandi makin nyaman, relevan untuk gaya hidup modern, dan bantu jaga kesehatan mental.

Kualitas Hidup Meningkat: Ide Desain Perpustakaan Rumah Wajib Anda Coba

Cek ide desain perpustakaan rumah ini yang nyaman, estetik, dan relevan untuk gaya hidup modern, yuk buat sudut baca impianmu.

4 Cara Menurunkan Berat Badan 10 Kg dalam Sebulan, Tidak Mustahil!

Mau berat badan turun 10 kg? Cari tahu 4 cara menurunkan berat badan 10 kg dalam sebulan di sini, Moms.

8 Daftar Rebusan Daun yang Bisa Bantu Turunkan Kolesterol Tinggi

Intip daftar rebusan daun yang bisa bantu turunkan kolesterol tinggi berikut ini, yuk! Apa saja?         

Fatwa MUI Ungkap Keunikan Tabungan Emas Non-Tunai, Kok Bisa Halal? Simak Yuk

Yuk simak, tabungan emas syariah jadi cara aman menabung emas halal secara digital dengan akad jelas dan sesuai fatwa.

Gula Darah Tinggi? Ternyata Air Putih Bisa Jadi Solusi Alami Tak Terduga

Banyak yang tak sadar, kurang minum air putih picu lonjakan gula darah. Pahami risiko dehidrasi dan cara kerjanya sebelum terlambat.

Awas Rugi! Jangan Salah Hitung Bunga Deposito, Ini Panduannya

Kesalahan hitung bunga deposito bisa bikin rugi. Cek panduan  cara menghitung bunga bersih dan pajak agar ekspektasi keuntungan tidak meleset.

Uang Terasa Cepat Habis? Hindari Risiko Ini dengan Pisahkan Rekening Anda Sekarang

Rekening giro dan tabungan punya fungsi berbeda. Yuk cek cara memanfaatkannya agar keuangan lebih rapi dan siap menghadapi kebutuhan hidup.