M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Sudah Dapat Tiket Pelepasan Lampion? Begini Aturan yang Perlu Anda Ikuti

Sudah Dapat Tiket Pelepasan Lampion? Begini Aturan yang Perlu Anda Ikuti
Reporter: Benedicta Prima  |  Editor: Benedicta Alvinta


MOMSMONEY.ID -  Jika Anda sudah dapat tiket pelepasan Lampion Waisak, ada beberapa aturan yang perlu Anda ikuti lo!

Pada 4 Juni 2023, umat Budha merayakan Waisak. Apa itu Waisak? Melansir Gramedia, Waisak dirayakan sebagai upaya mengenang tiga peristiwa yang disebut Trisuci Waisak. 

Baca Juga: Anda Mengalami Gondongan? Ini Cara Mengobatinya Sampai Sembuh

Pertama, umat Budha memperingati kelahiran Siddharta Gautama, seorang pangeran yang lahir tanpa ada noda dosa satu pun. Siddharta Gautama juga dikenal sebagai seorang pangeran yang bisa jalan setelah lahir. 

Kedua,  Waisak diperingati sebagai hari Siddharta Gautama mendapatkan penerangan agung pada usia 35 tahun. Setelah itu Siddharta Gautama menjadi Buddha di Bodh Gaya ketika bulan Waisak tiba.

Ketiga,  Waisak diperingati sebagai Parinibbana atau kematian Sang Buddha Gautama pada usia 80 tahun. Setelah ketiga peristiwa penting itu, pada tahum 1950 ditetapkan  Waisak dilaksanakan pada bulan Mei atau ketika terjadi bulan purnama. 

Salah satu momen yang dinanti oleh para wisatawan yang juga ikut memeriahkan Waisak adalah pelepasan lampion. Ritual ini memberikan kesan syahdu dan menghiasi langit di malam hari jadi lebih indah.

Sebelum melihat jadwal prosesi Waisak dan Festival Purnama 2023, cari tahu yuk arti dari pelepasan lampion. Ternyata prosesi pelepasan lampion punya banyak arti lo!

Salah satunya simbol pemanjatan doa dan keinginan. Dengan menerbangkan lampion ke langit, diharapkan doa-doa serta keinginan jadi lebih mudah terwujud. 

Baca Juga: Pelepasan Lampion Waisak, Ini Jadwal Prosesi Waisak & Festival Purnama 2023

Bisa juga diartikan sebagai simbol melepaskan diri dari hal-hal negatif. Setiap lampion yang diterbangkan merupakan simbol dari hal-hal negatif yang ada di dalam hati dan diri manusia agar dapat menjadi pribadi yang lebih baik di masa mendatang. 

Nah, begini Aturan Pelepasan Lampion Waisak  di Borobudur. Melansir Borobudur Meditation, dresscode atau aturan berpakaian bagi Anda yang akan datang ke pelepasan Lampion Waisak adalah wajib menggunakan atasan dan bawahan berwarna  putih, sopan dan nyaman. Anda dilarang memakai celana pendek dan baju tak berlengan.

Adapun upacara pelepasan lampion Waisak akan dilaksanakan di Lapangan Marga Utama Candi Borobudur. Acara akan terbagi menjadi dua sesi. Sesi pertama dilaksanakan pukul 17.30 - 19.30 WIB kemudian pelepasan lampion sesi II pada pukul 20.00 - 21.30 WIB. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Sultan Isra Miraj di Emado’s 8 Ayam & 10 Porsi Nasi Mandhi Harga Spesial

Emado's hadirkan promo paket Sultan Isra Miraj 8 ayam dan 10 nasi mandhi. Dapatkan harga spesial mulai 15-18 Januari 2026 sebelum promo ditutup.

Hari Terakhir Promo Hemat HokBen KA99ET Bank Saqu & 15 Tahun Chatime Diskon Spesial

Promo HokBen dan Chatime kompak beri harga spesial hari ini. Mulai dari Hoka Hemat Rp9.900 hingga Milk Tea Rp15.000. 

Promo Whoosh Libur Isra Miraj 2026: Tiket Murah untuk Long Weekend sampai 18 Januari

Whoosh hadirkan promo libur Isra Miraj 2026. Ada tiket murah untuk perjalanan liburan Anda dengan periode pemesanan 14-18 Januari.

Daftar HP Murah Spek Dewa Harga 4 Juta: Ada yang Tawarkan Baterai Jumbo 7300 mAh

Membeli HP 4 jutaan ternyata bisa dapat spek dewa, baterai 7300 mAh dan AnTuTu 1,5 juta. Ada selisih performa yang harus diwaspadai sebelum beli.

Waspadai Profit Taking, Ini Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Kamis (15/1)

IHSG rawan mengalami koreksi pada perdagangan Kamis (15/1/2026).​ Berikut rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Naik, Harga Emas Antam Hari Ini Kamis (15/1) Kembali Ukir Rekor Tertinggi Baru

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.675.000 Kamis (15/1/2026), naik Rp 10.000 dibanding harga Rabu (14/1/2026).

IHSG Berpotensi Terkoreksi, Simak Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Kamis (15/1)

IHSG diproyeksikan terkoreksi pada perdagangan Kamis (15/1/2026).​ Cek daftar rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​ untuk hari ini.

Masih Lanjut Menguat, Simak Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Kamis (15/1)

IHSG masih memiliki peluang melanjutkan penguatan pada perdagangan Kamis (15/1/2026​). Simak rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas​ hari ini.

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Kamis 15 Januari 2026

Simak ramalan zodiak keuangan dan karier hari ini Kamis 15 Januari 2026, lengkap peluang kerja, strategi, dan arah profesional Anda.

16 Januari Libur Apa? Cek Jawabannya di Sini dan Makna Perayaannya

Libur Isra Miraj jatuh pada 16 Januari 2026. Ini adalah libur nasional kedua di Januari. Simak daftar lengkap tanggal libur 3 hari berturut-turut.