M O M S M O N E Y I D
Bugar

Simak Yuk! Inilah 5 Gejala Penyakit Hipertensi yang Perlu Anda Waspadai

Simak Yuk! Inilah 5 Gejala Penyakit Hipertensi yang Perlu Anda Waspadai
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa penyakit hipertensi yang perlu Anda waspadai agar bisa mengatasinya dengan tepat.

Penyakit hipertensi atau tekanan darah tinggi adalah salah satu penyakit yang perlu Anda waspadai. Pasalnya, hipertensi sering kali tidak menunjukkan gejala serius.

Anda bisa tidak menyadari bahwa tubuh sudah terserang penyakit satu ini sampai kemudian menyebabkan komplikasi. 

Cara untuk mengetahui hipertensi adalah dengan melakukan pengukuran dan tes kepada dokter. 

Ada beragam faktor risiko dan penyebab hipertensi, mulai dari pola makan tidak sehat, faktor keturunan, hingga penyakit tertentu. 

Hal ini perlu Anda perhatikan dan waspadai, karena meningkatnya tekanan darah dapat berbahaya bila tidak segera dideteksi dan dikendalikan. 

Baca Juga: Luar Biasa! Kenali Kandungan Nutrisi dan Vitamin dalam Tomat

Dilansir dari Health Focus, inilah beberapa penyakit hipertensi yang perlu Anda waspadai agar bisa mengatasinya dengan tepat, antara lain: 

1. Pusing 

2. Sakit kepala 

3. Sesak napas 

4. Mimisan 

5. Sakit dada 

6. Perubahan visual seperti penglihatan tampak buram 

7. Adanya darah dalam urine 

Gejala-gejala di atas memang tidak terjadi pada semua orang yang mengidap hipertensi, tetapi mereka harus segera ditangani oleh ahli medis. 

Jangan menunda pemeriksaan jika gejala-gejala di atas sudah Anda rasakan karena bisa berakibat fatal dan jika dibiarkan akan menyebabkan komplikasi. 

Baca Juga: Jangan Malas Olahraga, Ini 5 Penyebab Hipertensi di Usia Muda yang Harus Diketahui

Dirangkum dari Heatlhline, berdasarkan tipenya, penyakit hipertensi bisa dibedakan menjadi dua jenis, yaitu: 

1. Hipertensi primer

Hipertensi primer merupakan jenis hipertensi yang paling banyak terjadi. Hampir 90% kasus penyakit hipertensi pada orang dewasa termasuk dalam jenis ini. 

Hipertensi primer umumnya membutuhkan waktu bertahun-tahun hingga muncul gejala. Meski demikian, penyebabnya belum diketahui secara pasti. 

Namun, ada dugaan kondisi ini berkaitan dengan faktor keturunan, usia, gaya hidup, dan pola makan yang kurang sehat. 

2. Hipertensi sekunder

Hipertensi sekunder atau tekanan darah tinggi sekunder merupakan jenis penyakit hipertensi yang jarang terjadi. Penyebab kondisi ini berkaitan dengan adanya penyakit lain, seperti: 

- Penyakit ginjal

- Diabetes

- Kelainan hormon, misalnya gangguan tiroid

- Sleep apnea atau gangguan pernapasan saat tidur

- Penyakit jantung bawaan

- Obesitas

- Tumor otak

- Tumor kelenjar adrenal

Cara terbaik untuk mengetahui apakah Anda tengah mengidap hipertensi adalah dengan melakukan pemeriksaan tekanan darah secara teratur. 

Apalagi jika Anda memiliki riwayat keluarga yang mengidap penyakit ini. Pemeriksaan harus rutin dilakukan untuk mencegah komplikasi. 

Itulah beberapa penyakit hipertensi yang perlu Anda waspadai agar bisa mengatasinya dengan tepat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

6 Resolusi Keuangan Keluarga di 2026 agar Sang Anak Lebih Siap Mengelola Uang

Yuk simak resolusi keuangan keluarga ini agar anak lebih paham mengatur uang, tidak konsumtif, dan siap menghadapi masa depan.    &l

9 Warna Cat Ini yang Bisa Membuat Kamar Mandi Terasa Lebih Luas dan Nyaman

Simak pilihan warna cat kamar mandi yang terbukti bikin ruangan kecil kamu terasa lebih luas, terang, dan enak dipakai sehari hari.  

Cara Praktis Memilih Leasing Kendaraan agar Cicilan Tetap Aman di Kantong

Simak yuk, cara cerdas memilih leasing kendaraan agar cicilan tetap ringan, aman, dan tidak mengganggu kondisi keuangan bulanan.  

Dekorasi Kitsch Lagi Trendy? Ini Caranya Bikin Rumah yang Hangat dan Penuh Makna

Dekorasi kitsch kembali hits dan penuh warna, yuk cek cara mudah menerapkannya agar rumah Anda terasa hidup dan berkarakter.  

Ini 8 Barang di Kamar Tidur yang Bikin Waktu Istirahat Anda Terganggu, Atur Segera

Cek yuk sebelum terlambat, cara atur kamar tidur yang tepat bisa membuat tidur Anda lebih nyenyak dan bangun lebih segar setiap hari.  

WFH Kelihatan Hemat? Padahal Bisa Bikin Uang Cepat Habis Tanpa Kamu Sadari Lo

WFH sering terlihat lebih irit, padahal ada kebiasaan harian yang bikin dompet bocor. Yuk, simak penjelasan lengkapnya di sini.  

Arsenal vs Liverpool 9 Januari 2026: Big Match Persaingan Juara di Premier League

Simak big match Arsenal vs Liverpool Jumat 9 Januari 2026 pukul 03.00 WIB di Emirates Stadium, duel penentu puncak Premier League.

5 Aturan Makan Malam untuk Menurunkan Berat Badan dengan Cepat, Diet Jadi Maksimal!

Ingin berat badan cepat turun? Jangan lupa untuk menerapkan 5 aturan makan malam untuk menurunkan berat badan dengan cepat ini.

Benarkah Kadar Gula Darah yang Tinggi Sudah Pasti Diabetes atau Bukan? Ini Jawabannya

Banyak ditanyakan, benarkah kadar gula darah yang tinggi sudah pasti diabetes atau bukan? Ini dia jawabannya.  

Anak Suka Ngupil? Ini 5 Cara Menghentikan Kebiasaan Ngupil pada Anak

Tak perlu khawatir kalau anak suka ngupil. Berikut MomsMoney bagikan 5 cara menghentikan kebiasaan ngupil pada anak.