M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Resep Wedang Ronde Jahe Hangat yang Cocok Dikonsumsi di Kala Hujan

Resep Wedang Ronde Jahe Hangat yang Cocok Dikonsumsi di Kala Hujan
Reporter: Raissa Yulianti  |  Editor: Raissa Yulianti


MOMSMONEY.ID - Akhir-akhir ini hujan lebat menyerbu sebagian kota besar di Indonesia. Agar tubuhmu tak kedinginan, mari hangatkan dengan hidangan wedang ronde jahe yang berikut ini, yuk!

Wedang ronde jahe merupakan salah satu jenis minuman wedang yang berasal dari daerah Jawa.

Minuman wedang ronde pada awalnya merupakan minuman tradisional ala Tiongkok yang dibawa oleh masyarakat dan para pedagang saat bermigrasi ke Indonesia.

Wedang ronde asal Cina dengan asal Indonesia sama-sama berisi bola tepung ketan berwarna warni yang berisi pasta kacang. Yang membedakan 2 jenis wedang ini hanya terletak pada air jahenya.

Baca Juga: Hangatkan Tubuhmu dengan 7 Jenis Minuman Wedang yang Ada di Nusantara

Di Cina, wedang ronde disebut juga Tangyuan yang artinya kesederhanaan.

Agar tak penasaran lagi dengan rasanya, langsung saja ikuti cara membuat wedang ronde jahe yang disadur dari kanal Youtube Devina Hermawan, selengkapnya.

Baca Juga: Resep Bir Pletok si Minuman Rempah Non-Alkohol yang Lancarkan Peredaran Darah

Bahan:

  • 350 gr tepung ketan
  • 40 gr tepung tapioka
  • ½ sdt garam
  • 320 ml air panas
  • Perisa cocopandan
  • Perisa pandan

Bahan isian:

  • 100 gr kacang mede goreng / kacang tanah goreng
  • 3 sdm gula pasir
  • ¼ sdt garam
  • 1 ½ sdm selai kacang

wedang ronde jahe
wedang ronde jahe

Baca Juga: Resep Viral Mie Sobek BiangMie dan Pangsit Chili Oil Khas Bandung Kreasi Ny Liem

Bahan kuah:

  • 170 gr jahe utuh
  • 6 lembar daun pandan
  • 1 batang serai
  • 2 ½ liter air
  • 300 gr gula pasir

Bahan ekstrak jahe:

  • 60 gr jahe, kupas
  • 250 ml air

Baca Juga: 2 Resep Es Kopyor Pakai Bahan Jelly dan Jeruk yang Praktis Dibuat

Cara bikin Wedang Ronde Jahe

  1. Bakar jahe di api sedang kecil hingga permukaan jahe menjadi hitam kemudian geprek
  2. Di dalam panci masukkan air, jahe, daun pandan, serai, dan gula pasir, masak hingga mendidih lalu kecilkan api, masak selama 12-20 menit
  3. Di dalam food processor, masukkan kacang mede, gula pasir, selai kacang, dan garam, haluskan kemudian bentuk bulat kecil
  4. Untuk ekstrak jahe, blender jahe dengan air hingga halus pindahkan sambil disaring dan didihkan
  5. Di dalam mangkuk, campurkan tepung ketan, tepung tapioka, garam, dan air panas sambil diaduk dengan sumpit lalu uleni dengan tangan
  6. Bagi menjadi 3 bagian. Beri perisa pandan untuk warna hijau dan beri perisa cocopandan untuk warna pink, uleni hingga menyatu
  7. Bentuk memanjang adonan lalu belah dua. Roll setengah adonan lalu potong-potong seukuran 1 ruas jempol. Bentuk seperti mangkuk, letakkan isian kacang kemudian bulatkan. Balurkan ke dalam tepung tapioka
  8. Untuk ronde kecil, roll adonan memanjang lalu potong-potong seukuran 7-8 mm. Balurkan ke dalam tepung tapioka
  9. Ulangi step yang sama hingga adonan habis
  10. Saring kuah jahe lalu masukkan kembali ke dalam panci
  11. Didihkan air, rebus ronde hingga mengapung dan matang, tiriskan
  12. Wedang ronde jahe siap disajikan untuk hangatkan tubuh di musim hujan ini.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Daftar 7 Drakor Adaptasi Webtoon Terbaru dari Romantis hingga Thriller

Cek daftar judul drakor adaptasi webtoon terbaru yang menawarkan genre romantis, aksi, hingga thriller.

Pelembap Wajib Masuk Kulit: Trik Jitu Kunci Hidrasi Setelah Mandi biar Awet

Pakar mengungkap Anda harus fokus pada lapisan pelindung kulit (barrier). Cek 5 cara merawat kulit kering agar tetap terjaga kelembapannya.

Kesehatan Mental Terjaga, Ini 5 Manfaat Olahraga 30 Menit Setiap Hari

Inilah 5 manfaat olahraga 30 menit setiap hari untuk kesehatan tubuh dan mental. Simak informasinya sampai akhir, ya.  

Rekomendasi Cushion Terbaik Usia 50+: Formulanya Serasa Skincare, Bebas Cakey

Membeli cushion terbaik di usia 50 tahun butuh formula khusus. Cushion ini dilengkapi antioksidan dan Hyaluronic Acid yang ampuh samarkan kerutan.

Ramalan 12 Zodiak Keuangan dan Karier Hari Ini Minggu 18 Januari 2026

Simak ramalan keuangan dan karier 12 zodiak Minggu 18 Januari 2026, cek arah pekerjaan, peluang finansial, dan strategi penting pekan ini.

Telur hingga Sayuran: 7 Superfood Sederhana Ini Ampuh Jaga Kesehatan Tubuh

Ingin hidup sehat tanpa mahal? Telur hingga sayur adalah superfood yang baik. Cek daftar lengkap 7 bahan sederhana yang harus Anda konsumsi rutin!

12 Buah yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Apa saja buah yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat, ya? Cek selengkapnya di sini!             

Loteng Jadi Kamar Tidur? Solusi Hemat Ruang Ini Bikin Rumah Anti Sempit

Simak yuk, inspirasi rumah mungil modern yang cerdas, nyaman, dan relevan untuk hunian modern kamu dengan ruang terbatas.

Film Ghost in the Cell Karya Joko Anwar Terpilih di Berlinale 2026

Film terbaru dari Joko Anwar, Ghost in the Cell, resmi terpilih dalam Berlin International Film Festival (Berlinale) 2026​.

Mengejutkan! Denah Terbuka Ditinggalkan, Desain Ruang Tertutup Kembali Primadona

Yuk cek tren desain rumah 2026 yang menghidupkan kembali fitur lama agar rumah Anda terasa hangat, fungsional, dan kekinian.