M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Rekomendasi Merek Makanan Kucing yang Berkualitas dan Ramah di Kantong

Rekomendasi Merek Makanan Kucing yang Berkualitas dan Ramah di Kantong
Reporter: Anggi Miftasha  |  Editor: Anggi Miftasha


MOMSMONEY.ID - Sebagai pemilik, Anda tentu akan memberikan hal-hal yang terbaik untuk kucing peliharaan Anda, salah satunya mengenai jenis makanannya. Sayangnya, merek makanan terbaik kucing yang memiliki nutrisi terlengkap biasanya memiliki harga yang mahal.

Tenang, ada banyak merek pakan kucing yang lebih ramah kantong kok, Moms. Asal semua gizi penting terpenuhi, kucing akan hidup dengan sehat. Makanan kucing umumnya memiliki kandungan protein, menyesuaikan umur kucing, kandungan taurine, dan asam amino.

Baca Juga: Ingin Kucing Peliharaan Tampil Bersih? Ini Waktu Terbaik untuk Memandikannya

Nah, berikut beberapa rekomendasi merek  makanan kucing yang bagus dan ramah di kantong. Beberapa di antaranya juga memiliki varian khusus untuk anakan kucing, loh!

Whiskas

Produk Whiskas adalah merek paling familier di antara pemilik kucing. Produk ini memiliki pembagian variasi umur dari anak kucing (2-12 bulan), 1+, dan 7+. Dilansir dari whiskasindonesia.com, produk whiskas mengandung berbagai nutrisi penting untuk kucing seperti protein, omega 3, omega 6, taurin, arginin, vitamin A, vitamin E, Kalsium, Fosfor, dan Zinc.

Harga untuk satu produk Whiskas juga bervariasi sesuai ukuran, umur kucing, dan jenis pakan (kering atau basah). Produk makanan basah mulai harga Rp 10.000, sedangkan produk makanan kering mulai harga Rp 30.000 (480 gr).

Felibite Dry Food

Merek Felibite merupakan produk yang banyak peminatnya dan paling mudah ditemukan di toko-toko hewan peliharaan. Produk ini terbuat dari bahan dasar ikan tuna dan seafood, tetapi produk ini tidak memiliki bau yang terlalu amis. Bentuknya lucu dan menarik. Produk ini memiliki kandungan taurin, omega, multivitamin (AD3, E, C, B1, B2, B6, B12), protein, dan fiber.

Sayangnya, produk ini hanya menjual pakanan kering. Harga untuk satu produk Felibite Dry Food sekitar Rp 11.500 ukuran 500 gr dan Rp 22.000 ukuran 1 kg. Sementara produk Felibite Mother and Kitten di harga Rp 33.500 ukuran 800 gr.

Baca Juga: Ini 5 Penyebab Kucing Kesayangan Anda Muntah-Muntah Setelah Makan

Me-O

Makanan kucing Me-O merupakan salah satu makanan kucing asal Thailand, tetapi merek ini cukup populer di Indonesia. Dilansir dari Radiokucing.com, produk ini mengandung nutrisi yang lengkap seperti taurin, citamin C, kalsium, fosfor, vitamin D, omega-6, dan omega-3. Formula dalam produk Meo dikembangkan untuk membantu mencegah FLUTD (Penyakit Saluran Bawah Kemih). Varian rasa yang tersedia adalah tuna, ikan kembung, seafood, ayam dan sayuran, serta sapi dan sayuran.

Ada banyak jenis produk Me-O, baik yang basah dan kering. Untuk pakan kucing kering kemasan 1,2 kg harganya Rp 66.000. Makanan basah kemasan 80 gr hanya Rp 6.000. Ada juga produk cemilan creamy treats isi 4 kemasan 60 gr seharga Rp 27.000.

Maxi Premium Cat Food

Sama seperti Felibite, produk Maxi Premium Cat Food juga dapat dikonsumsi oleh semua usia kucing. Produk ini mengandung yucca schidigera yang bermanfaat untuk mengurangi bau pesing atau amoniak pada kotoran kucing. Selain itu, produk ini juga mengandung protein, fiber, kalsium, multivitamin (A, D3, E, C), omega 3, dan omega 6.

Sebenarnya produk ini lebih sering dijual dalam kemasan repack karena kemasan sebenarnya hanya tersedia ukuran 20 kg seharga Rp 500.000. Namun, dalam kemasan repack 500 gr – 1 kg hanya Rp 11.000 – Rp 20.000.

Bolt

Produk Bolt hanya dapat dikonsumsi oleh kucing berusia di atas 1 tahun. Bolt hanya menyajikan satu varian rasa saja, tetapi memiliki beragam bentuk seperti ikan dan donat. Kandungan pada produk Bolt adalah protein, fiber, zinc, multivitamin, omega 6, dan taurin.

Produk ini lebih sering dijual dalam kemasan repack karena kemasan sebenarnya hanya tersedia ukuran 20 kg seharga Rp 370.000. Namun, dalam kemasan repack 250 gr – 1 kg hanya Rp 7.000 – Rp 21.000.

Omegga Cat Food

Omegga Cat Food hanya untuk kucing dewasa. Ada dua varian rasa di Indonesia, yakni tuna dan seafood. Kandungan gizi dalam produk ini adalah protein, fiber, omega 6, zinc, vitamin A, vitamin E, dan taurin.

Produk ini sering dijual dalam kemasan repack karena kemasan sebenarnya hanya tersedia ukuran 20 kg seharga Rp 400.000. Namun, dalam kemasan repack 1 kg hanya Rp 23.000.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo PSM Alfamart 23 Januari 2026, Sunlight-SilverQueen Hemat Banyak!

Manfaatkan promo PSM Alfamart periode 16-23 Januari 2026 untuk belanja lebih untung. Cek promonya di sini.

Awas! TikTok Kini Hapus Akun di Bawah Umur Pakai AI

TikTok kini pakai AI untuk deteksi usia, jutaan akun anak di bawah umur bisa langsung lenyap. Simak cara kerja sistem verifikasi berlapisnya.

Promo JSM Hypermart 23-26 Januari 2026, Aneka Ikan Diskon 50% & Beli 1 Gratis 1

Promo Hypermart Hyper Diskon Weekend hadir 23-26 Januari 2026. Cek promo lengkapnya agar tidak ketinggalan! 

Promo JSM Superindo Periode 23-25 Januari 2026, Buah Naga-Kecap ABC Diskon hingga 60%

Cek promo JSM Superindo hari ini periode 23-25 Januari 2026 untuk belanja hemat di Superindo terdekat akhir pekan ini.

Promo JSM Indomaret Periode 23-25 Januari 2026, Cokelat-Susu UHT Diskon hingga 45%

Jangan sampai terlewat promo JSM Indomaret yang berakhir 25 Januari 2026! Potongan harga dan cashback menanti. Temukan produk incaran Anda.

Hasil Indonesia Masters 2026: 9 Wakil Indonesia ke 8 Besar, Kunci 1 Tiket Semifinal

Hasil Daihatsu Indonesia Masters 2026 Babak 16 Besar Kamis (22/1), sembilan wakil Indonesia menembus babak perempat final.

Tren Cat Rumah 2026 Ini yang Akan Jadi Tempat Pemulihan, Bukan Sekadar Pamer Lo

Simak tren warna cat rumah 2026 yang lebih hangat dan menenangkan, ini pilihan desainer untuk hunian yang lebih nyaman dan sesuai selera.  

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 23 Januari 2026, Diskon Downy-Frisian Flag

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 16-23 Januari 2026 untuk belanja lebih untung.  

Bukan Putih Biasa! Desainer Ungkap Warna Cat Rumah Paling Unik 2026

Simak inspirasi warna cat rumah 2026 yang nyaman, hangat, dan relevan untuk model hunian modern Anda di Indonesia.  

Masih Status Awas Hujan Ekstrem, Ini Peringatan Dini Cuaca Besok (23/1) Jabodetabek

Masih status Awas hujan sangat lebat hingga ekstrem di sejumlah daerah, simak peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (23/1).