M O M S M O N E Y I D
Santai

Perayaan Imlek Nasional 2023, Bakal Ada Panggung Budaya dan 700 UMKM

Perayaan Imlek Nasional 2023, Bakal Ada Panggung Budaya dan 700 UMKM
Reporter: Andy Dwijayanto  |  Editor: Andy Dwijayanto


MOMSMONEY.ID - Perayaan Imlek 2023, setiap tahunnya selalu menjadi istimewa bagi warga Tionghoa Indonesia. Seperti tahun-tahun sebelumnya, gabungan Ormas Tionghoa seluruh Indonesia, yang diinisiasi oleh Yayasan Buddha Tzu Chi, INTI, PSMTI, Permabudhi dan Perhimpunan Tionghoa Kalbar Indonesia mengadakan Perayaan Imlek Nasional 2023 yang rencananya akan digelar berkolaborasi dengan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta, pada hari Minggu (29/1/2023) di Monumen Pembebasan Irian Barat, Jakarta Pusat. 

Ketua Sekretariat Imlek Nasional 2023, Hong Tjhin, mengatakan bahwa perayaan imlek yang mengambil tema Bersyukur, Bangkit dan Maju Bersama, adalah ungkapan  syukur masyarakat Tionghoa dan bagian dari upaya memberikan sumbangsih bagi Indonesia pasca pandemi.  “Kami sangat bersyukur bisa melalui kesulitan di tahun-tahun lalu, dan Imlek kali ini kami ingin berbagi kebahagiaan, sembari memberikan manfaat lebih banyak untuk masyarakat,” ujar Hong Tjhin. 

Baca Juga: Investasi Cara Lump Sum Berlimpah Hoki dengan Promo Deposito Imlek

Menurutnya, upaya penanganan pandemi yang dilakukan pemerintah, dengan dukungan seluruh bangsa Indonesia berhasil membuat pandemi semakin terkendali dan pertumbuhan ekonomi negara kita tetap terjaga. “Kekuatan cinta kasih, kepedulian, dan gotong royong yang kita gunakan menjalani pandemi kemarin, di tahun yang baru akan kita manfaatkan untuk bangkit, sekaligus menghadapi tantangan resesi ekonomi global optimisme, namun tetap waspada,” tambahnya.

Tak kurang dari 700 unit usaha yang bernaung dalam program pemberdayaan UMKM Kuliner provinsi DKI Jakarta, akan merasakan manfaat dari kegiatan Imlek Nasional kali ini.  “Sesuai dengan simbolisasi kelinci air, yang tenang, namun sekaligus waspada, cerdik, tentunya menjadi harapan besar bangsa Indonesia untuk dapat kembali bangkit setelah pandemi Covid-19 terkendali. Salah satu caranya dengan menggandeng UMKM yang sepanjang pandemi telah menunjukkan ketangguhannya menjaga denyut perekonomian Indonesia, sebagaimana tema utama perayaan yakni, Bersyukur, Bangkit dan Maju Bersama,” ungkap Hong Tjin yang juga merupakan Ketua Umum Eka Tjipta Foundation.

Baca Juga: Promo Imlek Kredivo, Beli iPhone & Langganan Fitness Diskon Hingga Rp 500.000

Acara ini juga akan disemarakkan dengan Panggung Budaya Imlek yang menyajikan pentas berbagai kesenian dan kebudayaan Tionghoa yang telah berakulturasi dengan budaya setempat, dan telah menjadi bagian dari budaya nusantara. Antara lain perkumpulan Barongsai Kong Ha Hong Indonesia yang telah menjadi juara dunia 5 kali, gambang kromong, tarian cokek dan choir dari Sekolah Cinta Kasih, yang merupakan binaan dari misi pendidikan Yayasan Buddha Tzu Chi Indonesia.  

Imlek Nasional 2023 adalah ungkapan rasa syukur warga Tionghoa, bisa keluar dari cobaan dan kesulitan di tahun lalu. Kegiatan ini juga mendukung program pemberdayaan UMKM Kuliner dengan melibatkan lebih dari 700 UMKM kuliner yang berada di DKI Jakarta dan sekitarnya. Hal ini sejalan dengan langkah Presiden Joko Widodo menginisiasi ‘Gerakan Kemitraan Inklusif UMKM Naik Kelas, pada 3 Oktober 2022 di Jakarta. Perayaan disertai dengan Panggung Budaya Imlek yang akan menyajikan berbagai kesenian dan kebudayaan.

Baca Juga: Warna Keberuntungan Berbagai Shio di Tahun Kelinci Air 2023, Apes atau Beruntung?

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

10 Promo Payday Januari, Makan Enak di J.CO hingga HokBen Tanpa Bikin Kantong Bolong

Kantong tetap tebal walau jajan banyak di akhir bulan! Cek promo Payday dari J.CO lalu Starbucks hingga HokBen yang super hemat.

Uniqlo Spring/Summer 2026 Cocok Jadi Rekomendasi Koleksi Fesyen Sehari-hari

Uniqlo meluncurkan koleksi Spring/Summer 2026 bagi Moms yang kesehariannya aktif. Ini rekomendasinya.

Spesifikasi Infinix Smart 20 Bocor: Siap Gempur Pasar HP Murah!

Infinix Smart 20 segera hadir dengan baterai jumbo dan Android versi terbaru. Intip detail spesifikasi lengkapnya di sini sebelum rilis! 

IHSG Berpotensi Rebound, Cek Rekomendasi Saham BRI Danareksa Sekuritas Senin (26/1)

IHSG berpeluang rebound pada perdagangan Senin (26/1/2026).​ Cek rekomendasi saham pilihan BRI Danareksa Sekuritas​ hari ini.

Makin Dekat Rp 3 Juta, Harga Emas Antam Hari Ini Senin 26 Januari 2026 Melonjak

Harga emas Antam hari ini ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.917.000 Senin (26/1/2026), naik Rp 30.000 dibanding harga hari sebelumnya.

Promo Menu Baru Pepper Lunch, Nikmati Sensasi Sizzling Mango Habanero Lebih Hemat

Pepper Lunch rilis menu Sizzling Mango Habanero, padukan manis mangga dan pedas habanero. Tersedia paket hemat plus lemon tea, cek selengkapnya!

IHSG Diproyeksi Rebound, Simak Rekomendasi Saham BNI Sekuritas Senin (26/1)

IHSG diproyeksikan rebound pada perdagangan hari ini, Senin (26/1/2026).​ Berikut rekomendasi saham pilihan BNI Sekuritas​ hari ini.

Stop Ribet! WhatsApp Web Akhirnya Dukung Panggilan Suara dan Video

WhatsApp Web resmi luncurkan panggilan suara dan video. Kini, Anda tak perlu lagi ambil ponsel untuk terhubung.  

IHSG Masih Rawan Koreksi, Berikut Rekomendasi Saham MNC Sekuritas Senin (26/1)

IHSG masih rawan mengalami koreksi pada perdagangan Senin (26/1/2026).​ Simak rekomendasi saham pilihan MNC Sekuritas​ hari ini.

Makan Berdua Jadi Super Hemat, Cek Promo Gokana & Ramen Ya! Sekarang

Ingin makan enak berdua tanpa bikin dompet nangis? Cek promo terbaru Gokana dan Ramen Ya! sekarang juga! Menu lezat, lengkap, dan hemat.