M O M S M O N E Y I D
Santai

Penuh Inspirasi, Simak Rekomendasi Film Biografi Musisi Indonesia Ini

Penuh Inspirasi, Simak Rekomendasi Film Biografi Musisi Indonesia Ini
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Ini rekomendasi film biografi musisi Indonesia yang menyajikan kisah para musisi Indonesia legendaris.

Biasanya, tokoh-tokoh terkenal seperti musisi, dan pemain film memiliki film biografi yang menceritakan kehidupan lain yang tidak diketahui oleh publik.

Salah satunya adalah beberapa film biografi berikut ini yang menceritakan tentang kisah sisi lain dari musisi legendaris Indonesia.

Baca Juga: Ada di Netflix Semua, 5 Film Populer Ini Garapan Sutradara Perempuan lo

Slank Ngga Ada Matinya

Dalam kisah biografi ini, band rock populer Indonesia, Slank, mulai memasuki era genting dalam karier mereka. Dari mulai kesulitan, kesuksesan hingga pergantian personel dan tersandung kasus kriminal juga diceritakan melalui film biografi ini.

Bagi yang ingin tahu aksi Adipati Dolken, Ricky Harun, dan Aaron Shahab memerankan karakter anggota Slank, film ini bisa ditonton di Netflix, ya.

Kemarin

Band Indonesia, Seventeen, adalah band yang memiliki banyak penggemar. Band Seventeen memiliki sebuah film biografi dengan tajuk Kemarin.

Film ini menceritakan tentang kisah perjuangan karier bermusik band Seventeen dari awal hingga mereka berpisah dalam tragedi tsunami yang merenggut nyawa personelnya.

Film ini didedikasikan bagi orang-orang dan juga anggota band Seventeen yang turut menjadi korban dari bencana alam tersebut.

Baca Juga: Seram dan Menegangkan, Tonton 5 Film Horor Thailand Ini di Netflix

Chrisye

Vino G. Bastian berhasil memerankan Chrisye, sang penyanyi legendaris Indonesia dalam film biografi berjudul Chrisye.

Film ini mengikuti kisah kehidupan Chrisye dari mulai ia remaja sampai ia melalui sebuah perjalanan spiritualitas dalam mencari arti hidup. Kisah tersebut kemudian tertuang dalam salah satu lagunya yang berjudul Ketika Tangan dan Kaki Berkata.

Glenn Fredly The Movie

Merupakan film biografi musisi Indonesia terbaru, film ini akan segera rilis di bioskop-bioskop Indonesia. Dijadwalkan tayang mulai 25 April 2024 nanti, film Glenn Fredly The Movie tentu mengikuti perjalanan Glenn Fredly sebagai musisi Indonesia.

Dari awal mulanya yang ingin mengadakan konser perdamaian di Ambon, Glenn akhirnya bisa sukses menjadi musisi terkenal Itulah tadi beberapa judul film biografi tentang para musisi legendaris dunia yang ceritanya wajib ditonton oleh para penggemar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

13 Kebiasaan yang Bisa Bikin Cepat Tua, Apa Saja?

Ada beberapa kebiasaan yang bisa bikin cepat tua. Mari intip pembahasan lengkapnya di sini!          

Turun Lagi, Simak Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Hari Ini Kamis (1/1)

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian hari ini Kamis (1/1) lanjut melemah. Emas Galeri 24 jadi Rp 2.537.000, emas UBS Rp 2.588.000.

Kinerja Wall Street Diramal Positif pada 2026, Tapi Waspada Risiko Gelembung AI

Optimisme pasar saham AS pada 2026 terutama ditopang oleh gelombang investasi masif di sektor AI.   

Rekomendasi HP Terbaik yang Rilis di Tahun 2026, Cari Tahu Detailnya di Sini

Rekomendasi HP terbaik yang akan rilis di 2026 terdiri dari ponsel lipat & ponsel berkamera jernih. Ada seri Samsung S26 hingga Samsung TriFold.

Tak Sekadar Resolusi, Ini 5 Persiapan Penting Menyambut Tahun Baru Lebih Bermakna

Beberapa persiapan penting menyambut tahun baru ini bisa menjadi pedoman Anda dalam menentukan tujuan hidup yang lebih bermakna. 

6 Kebiasaan Buruk yang Wajib Segera Dihentikan biar Tidak Jadi Toxic

Simak beberapa kebiasaan buruk yang sebaiknya dihilangkan sebelum jadi kebiasaan toxic dan mengganggu.

Cara Merekam Layar iPhone dengan Suara, Ada Tips Perekaman di Android & Laptop

Di era kerja jarak jauh seperti saat ini, cara merekam layar iPhone dengan suara sangat dibutuhkan. Fitur ini membantu komunikasi lebih efisien. ​

5 Kebiasaan Ini Bisa Bikin Kulit Awet Muda lo, Mau Coba?

Ada sejumlah kebiasaan yang bisa bikin kulit awet muda lo. Penasaran? Yuk, cek selengkapnya di sini.

Tren Desain Ruang Tamu yang Hangat, Santai, dan Nyaman untuk Hunian di 2026

Simak tren ruang tamu 2026 yang hangat, fungsional, dan stylish agar hunian terasa nyaman serta cocok dengan gaya hidup kamu kedepan.

Kenali Sindrom Erotomania yang Suka Anggap Orang Lain Menyukai Anda Padahal Enggak

Yuk, ketahui apa itu sindrom erotomania yang muncul karena ada anggapan orang lain menyukai Anda dan fakta lainnya di sini.