M O M S M O N E Y I D
AturUang

Panduan Cara Registrasi Ulang BCA Mobile di HP Baru bagi Nasabah

Panduan Cara Registrasi Ulang BCA Mobile di HP Baru bagi Nasabah
Reporter: Bimo Adi Kresnomurti  |  Editor: Bimo Kresnomurti


MOMSMONEY.ID - JAKARTA. Cara registrasi ulang BCA mobile ke HP baru beserta solusi saat gagal. Tahapan berikut ini cukup penting bagi nasabah BCA yang memiliki perangkat baru.

BCA atau Bank Central Asia merupakan salah satu bank swasta yang memiliki beragam layanan di Indonesia.

Nasabah BCA berhak mendapatkan layanan Mobile banking yang memudahkan transaksi lewat Perangkat HP.

Untuk mendapatkan layanan tersebut, nasabah memerlukan verifikasi mulai rekening, nomor HP, hingga kartu ATM BCA yang aktif.

cBaca Juga: 4 Cara Melapor Penipuan Online melalui Aplikasi sampai Kantor Polisi

Cara registrasi ulang BCA Mobile
Cara registrasi ulang BCA Mobile

Bagi nasabah yang sudah memiliki akun BCA Mobile yang aktif namun berpindah ke perangkat HP baru bisa ikuti langkah berikut.

Langkah utama yang diperlukan dalam mengaktifkan kembali BCA mobile adalah dengan melakukan verifikasi biometrik atau verifikasi ulang BCA Mobile.

Nasabah yang perlu melakukan verifikasi biometrik di BCA mobile ini adalah berikut:

  • Nasabah yang pertama kali unduh dan login m-BCA di BCA mobile.
  • Nasabah yang sebelumnya pernah login BCA mobile.
  • Nsabah yang pernah login BCA mobile dan aplikasi terhapus tidak perlu melakukan verifikasi biometrik ketika login kembali ke BCA mobile.

Nah, ada beberapa cara mengaktifkan kembali BCA mobile saat ganti HP.

Intip beberapa cara registrasi ulang BCA Mobile ke HP baru dengan mudah.

Baca Juga: Cara Buka Rekening BCA Syariah Online via Web dan Syaratnya, Ada Mobile Banking

Cara memindahkan mobile banking BCA ke HP lain

Bagi Anda yang baru saja berganti HP, langkah pertama yang harus dilakukan untuk bisa kembali mengakses BCA Mobile.

  • Unduh install aplikasi tersebut.
  • Buka BCA Mobile
  • Masuk ke menu m-BCA di aplikasi BCA mobile.
  • Masukkan 16 digit nomor Kartu ATM.
  • Kirim SMS konfirmasi.
  • Masukkan/Buat kode akses BCA mobile.
  • Pilih Lanjut untuk memasuki proses verifikasi Foto dan isi nomor KTP.
  • Masukkan kelengkapan data KTP
  • Pilih Lanjut.
  • Klik Mulai Mengambil.
  • Tunggu hingga proses verifikasi biometrik
  • Hadapkan wajah ke kamera dengan benar.
  • Klik "Lanjut" untuk menyelesaikan proses verifikasi.
  • Pilih Lanjut untuk melakukan verifikasi dengan kode OTP.
  • Masukkan kode OTP yang didapat melalui SMS.
  • Proses verifikasi selesai dan BCA mobile sudah bisa digunakan.

Apabila terjadi kegagalan registrasi ulang BCA Mobile karena KTP maupun data lainnya dapat mengikuti langkah berikut.

Cara registrasi ulang BCA Mobile dengan status gagal

Langkah berikut ini bisa dilakukan oleh nasabah dengan menghubungi Customer Service atau Halo BCA.

  • Nasabah menghubungi nomor Halo BCA pada nomor 1500888 lalu klik angka 7.
  • Tunggu hingga nada tunggu panggilan muncul.
  • Ungkap bahwa terdapat gangguan pada registrasi ulang BCA Mobile.
  • Verifikasi identitas seperti nomor KTP, nomor Kartu ATM, nomor HP, email aktif, hingga nama gadis ibu kandung.
  • Petugas akan menyimpan dan melakukan proses pelaporan kegagalan tersebut.
  • Petugas akan mengubungi nasabah kembali untuk mengklik link pada email.
  • Verifikasi BCA Mobile akan berhasil dan nasabah bisa bertransaksi.

Melalui tahapan dan cara registrasi ulang BCA Mobile di HP Baru beserta solusi saat gagal verifikasi bagi nasabah.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

12 Buah yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Apa saja buah yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat, ya? Cek selengkapnya di sini!             

Loteng Jadi Kamar Tidur? Solusi Hemat Ruang Ini Bikin Rumah Anti Sempit

Simak yuk, inspirasi rumah mungil modern yang cerdas, nyaman, dan relevan untuk hunian modern kamu dengan ruang terbatas.

Film Ghost in the Cell Karya Joko Anwar Terpilih di Berlinale 2026

Film terbaru dari Joko Anwar, Ghost in the Cell, resmi terpilih dalam Berlin International Film Festival (Berlinale) 2026​.

Mengejutkan! Denah Terbuka Ditinggalkan, Desain Ruang Tertutup Kembali Primadona

Yuk cek tren desain rumah 2026 yang menghidupkan kembali fitur lama agar rumah Anda terasa hangat, fungsional, dan kekinian.

8 Jenis Sayur yang Bisa Turunkan Kolesterol dengan Cepat

Intip daftar jenis sayur yang bisa turunkan kolesterol dengan cepat berikut, yuk! Tertarik mencobanya?

Strategi Pensiun Dini: Karyawan Swasta Wajib Tahu 4 Kunci Keuangan Ini, Simak Yuk

Simak cara cerdas menyiapkan pensiun dini agar keuangan tetap aman dan stabil, berikut strategi yang relevan untuk kondisi saat ini.

Warna Netral Dominasi Rumah 2026, Intip Palet Hijau Zaitun dan Biru Tua

Simak tren dekorasi rumah 2026 ini yang fokus pada kehangatan, warna natural, dan desain berkarakter agar hunian makin nyaman.

Wajib Tahu! Ini 6 Ikan untuk Ibu Hamil yang Rendah Merkuri Aman Bagi Janin

Kekurangan Omega-3 saat hamil berisiko menghambat perkembangan otak janin. 6 jenis ikan ini terbukti kaya nutrisi penting.  

Jenuh Hidup? Tonton 6 Film Petualangan Ini, Kisah Pelarian Penuh Makna

Bosan dengan rutinitas? Dapatkan inspirasi kebebasan dari beberapa film bertema petualangan berikut ini.

7 Promo HokBen Exclusive Deals dari Bank Saqu hingga BSI Diskon sampai 50%

Selama Januari 2026, sederet promo HokBen dengan beberapa partner hadirkan promo spesial. Mulai dari Bank Saqu sampai BSI beri diskon sampai 50%.