M O M S M O N E Y I D
Keluarga

Nggak Boleh Sembarangan! Ketahui Cara Menyiram Tanaman Indoor agar Tak Kelebihan Air

Nggak Boleh Sembarangan! Ketahui Cara Menyiram Tanaman Indoor agar Tak Kelebihan Air
Reporter: Nur Afitria Cika  |  Editor: Nur Afitria


MOMSMONEY.ID - Menyiram tanaman dengan cara yang tepat akan mencegah kematian dini pada tanaman hias. Cara menyiram tanaman yang salah berisiko membuat tanaman menjadi kelebihan air. 

Menyiram tanaman dalam ruangan bisa menjadi hal yang rumit dan perlu wawasan bagi pemula. Menyiram tanaman tergantung pada kebutuhan tanaman sehingga tidak boleh sembarangan menyirami. 

Alih-alih membuat tanaman tumbuh dengan baik, justru menjadikan tanaman layu dan berujung mati. 

Sebelum menyirami tanaman hias yang ada di dalam rumah, sebaiknya ketahui kebutuhan air pada masing-masing tanaman. 

Baca Juga: Kenali Manfaat Air Kelapa, Bisa Diolah Jadi Pupuk Organik Loh! Begini Caranya

Sebab tak semua tanaman butuh untuk disirami. Misalnya, kamu tidak dapat menyirami kaktus setiap hari karena akan membuatnya mati. 

Saat terlalu banyak air, daun bisa berubah menjadi kuning dan layu. Hal ini sering terjadi pada tanaman indoor atau dalam ruangan. 

Mengutip Balcony Garden Web, cara terbaik untuk menjaga tanaman hias tetap hidup dalam ruangan yaitu dengan menyiraminya secara baik dan tepat. 

Baca Juga: Cara Mudah Menanam Kacang Tanah dalam Pot, Cocok Ditanam di Balkon Rumah

Sirami tanaman hanya saat lapisan atas tanah kering, terutama jika kamu menanamnya di tempat yang teduh dan tidak di bawah sinar matahari secara langsung. 

Untuk mengeceknya, kamu bisa memasukkan jari telunjuk sedalam 1-2 cm agar bisa merasakan tingkat kelembaban tanah. 

Saat musim hujan atau cuaca lembab, sebaiknya kurangi intensitas menyiram tanaman. 

Baca Juga: Cara Menanam Daun Bawang di Air, Gampang Banget! Yuk Ikuti 3 Langkah Ini

Berbeda saat cuaca panas, kamu perlu menyirami tanaman secara teratur karena tanah pasti akan kering dan butuh kelembaban. 

Selanjutnya, selalu lakukan penyiraman menyeluruh sampai air mulai mengalir keluar dari bawah. 

Selain itu, perhatikan waktu saat melakukan penyiraman tanaman. Waktu terbaik menyirami tanaman yaitu pada pagi hari. 

Menyiram tanaman pada malam hari justru akan meningkatkan kelembaban, daun menjadi lembab dan batang mudah terkena jamur.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Vivo Y21d HP Murah Cuma 2 Jutaan, Ada Baterai BlueVolt 6500 mAh!

Vivo Y21d merupakan ponsel terbaru yang punya harga sekitar Rp 2 jutaan. Gadget ini punya kapasitas daya besar 6500 mAh yang kalahkan Oppo A54.  

iPhone 17 Pro Max Andalkan Lensa Telefotonya yang Canggih, Bisa Optical Zoom 4x!

IPhone 17 Pro Max diluncurkan September 2025. Jajaran ponsel terbaru ini mencakup iPhone 17 reguler, iPhone Air ultra tipis dan dua model Pro. ​

Promo McD Delivery 8-9 November, Nikmati Paket 5 Ayam Goreng Hanya Rp 60.000-an

McD hadirkan promo Delivery selama 2 hari dari 8-9 November 2025. Nikmati PaMer 5 dengan 5 Ayam Goreng spesial hanya Rp 60.000-an.  

Prediksi Pertandingan Tottenham vs Man United (8/11): Siapa Unggul di Derby Panas?

Berikut prediksi pertandingan Tottenham Hotspur vs Manchester United (MU) di Standa Sports Eirasia pada Sabtu 8 November 2025, jam 19.45 WIB.

5 Kunci Kekayaan Modern yang Tak Pernah Diajarkan di Sekolah, Ikuti Prinsip Ini

Simak cara jadi kaya tanpa bergantung pada gaji, lewat 5 prinsip modern yang jarang diajarkan di sekolah. Yuk, mulai ubah mindsetmu sekarang!  

Harga Emas Antam Hari Ini Sabtu 8 November 2025 Naik

Harga dasar emas batangan Antam ukuran 1 gram dibanderol Rp 2.299.000 untuk perdagangan Sabtu (8/11/2025), naik Rp 3.000 dibanding hari sebelumnya

Cara Menyembunyikan Obrolan WhatsApp, Pakai Fitur Kunci Obrolan Berikut!

Cara menyembunyikan obrolan WhatsApp bisa dilakukan dengan memanfaatkan fitur “sembunyikan dan tampilkan”.​  

Harga Emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (8/11/2025) Kompak Naik

Harga emas Galeri 24 dan UBS di Pegadaian Sabtu (8/11/2025) kompak naik Emas Galeri 24 1 gram (gr) jadi Rp 2.378.000, emas UBS 1 gr Rp 2.381.000 

6 Ide Kostum Hari Pahlawan dari Kebaya Klasik hingga Tentara Jadul

Inspirasi kostum Hari Pahlawan 10 November dari dokter, guru, atau tentara perang untuk tampil beda dan berkesan.

Rahasia Tubuh Sehat dan Bertenaga: 7 Manfaat Buah Bit jika Teratur Dikonsumsi

Buah bit memiliki segudang manfaat bagi kesehatan tubuh. Mulai dari menurunkan tekanan darah hingga meningkatkan stamina.