M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Mudah Kotor, Ini 6 Tips Menjaga Kebersihan Dapur Serba Putih

Mudah Kotor, Ini 6 Tips Menjaga Kebersihan Dapur Serba Putih
Reporter: Kania Paramahita  |  Editor: Kania Paramahita


MOMSMONEY.ID - Dapur yang seluruhnya berwarna putih kerap digemari orang-orang karena memiliki estetikanya tersendiri.

Walaupun terlihat cantik dan elegan, dapur berwarna putih memiliki kekurangan, yaitu sangat mudah terlihat kotor. Jika dibiarkan saja, dapur berwarna putih tersebut akan terlihat kusam dan tidak terawat, sehingga mengurangi kecantikannya.

Jadi, para pemilik dapur putih harus bekerja lebih ekstra untuk memastikan warna putih bersih pada dapur tetap terjaga. Jangan khawatir, caranya tidak terlalu sulit, kok. Yuk, simak tipsnya berikut ini!

Baca Juga: Catat, Ini Cara Menggunakan Warna Putih di Rumah ala Feng Shui

Selalu bersihkan setelah selesai memasak

Salah satu kunci untuk menjaga kebersihan dapur berwarna putih adalah dengan selalu membersihkannya setiap kali Anda selesai memasak. Anda juga dapat membersihkan dapur setiap kali ada noda atau cipratan makanan.

Dikutip dari Apartment Therapy, bahan-bahan masakan seperti saus, minyak, dan lemak memiliki sifat yang dapat meninggalkan bekas ketika menempel di suatu permukaan. Jadi, jika ada cipratan makanan, segera bersihkan supaya tidak menempel dan meninggalkan bekas di permukaan dapur yang putih.

Hindari alat kebersihan yang keras

Selanjutnya, hindari menggunakan alat-alat kebersihan yang kasar dan keras, misalnya sikat dengan bulu yang kaku karena dapat menggores permukaan dapur sehingga mengurangi keindahannya. Apalagi, warna putih cenderung dapat menonjolkan goresan. Sebaiknya, gunakan sikat dengan bulu yang lembut atau kain bersih saat membersihkan dapur.

Bersihkan bagian bawah peralatan dapur

Saat membersihkan permukaan dapur yang serbaputih, jangan lupa untuk membersihkan bagian bawah berbagai kitchen appliances atau perlengkapan dapur seperti microwave, toaster, dan lain-lain. Sebab, sisa makanan dan kotoran bisa menumpuk di bagian bawah alat-alat tersebut dan mengotori permukaan dapur.

Baca Juga: Tamu Jadi Nyaman, Ini 3 Tips Menata Rumah untuk Acara Buka Bersama

Nyalakan exhaust fan

Seperti yang sudah disebutkan pada poin pertama, minyak dan lemak dari proses memasak adalah salah satu penyebab utama keberadaan noda di dapur.

Melansir Dwell.com, selain membersihkan permukaan dapur secara rutin, Anda juga dapat menyalakan exhaust fan setiap kali memasak di dapur. Hal ini akan membantu mengurangi penumpukan partikel-partikel minyak yang menempel di dapur, sekaligus mengurangi bau masakan yang menyengat.

Baca Juga: 5 Trik Menata Rak Dapur Berkonsep Open Shelving, Mudah Dilakukan!

Sikat nat keramik

Meja dan backsplash dapur yang dilapisi oleh keramik berwarna putih kadang terlihat kotor karena tumpukan kotoran yang mengumpul di bagian nat atau sambungan keramik. Jadi, supaya dapur putih selalu terlihat kinclong, jangan lupa untuk menyikat bagian nat saat sedang membersihkan dapur.

Lindungi dari sinar matahari langsung

Mengutip Livspace, salah satu penyebab utama dapur putih berubah menjadi kusam dan kekuningan adalah paparan sinar matahari secara langsung. Agar warna putih pada dapur tetap terjaga, coba tambahkan tirai, kisi-kisi, atau penutup pada jendela dapur untuk membantu melindungi dapur Anda dari paparan sinar matahari.

Nah, itulah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk menjaga kebersihan dapur berwarna putih. Semoga tips di atas bermanfaat untuk Anda!

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

SilverQueen Mulai Rp 8.900 Saja, Cek Promo Alfamart Chocolate Fair 16-31 Januari 2026

Alfamart gelar promo Chocolate Fair hingga 31 Januari 2026. Berbagai merek cokelat favorit bisa didapatkan dengan harga jauh lebih murah.

Promo J.CO Hemat Maksimal, Paket Minuman Favorit Berdua hingga Berlima Mulai 55 Ribu

Mau traktir teman di J.CO? Paket promo J.CO bundling minuman hemat ini bikin momen kumpul makin seru. Cek pilihannya di sini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Hari Ini (21/1): Awas Hujan Ekstrem di Jakarta Sekitarnya!

Peringatan dini BMKG cuaca hari ini Rabu (21/1) di Jabodetabek dengan status Awas hujan sangat lebat hingga ekstrem di wilayah berikut ini.

Psikis Terguncang, Kenali 4 Bahaya Ghosting untuk Kesehatan Mental

Menyalahkan diri sendiri setelah di-ghosting? Bukan salah Anda! Pahami efek psikologis ghosting dan langkah untuk pulih.  

Hemat Awal Tahun, Shihlin Tawarkan Promo New Year New Favorite Cuma Rp 30.000/Menu

Awal tahun, Shihlin tawarkan promo New Year New Favorite! Nikmati snack pilihan mulai Rp 30.000/menu. Cek syarat lengkapnya agar tak ketinggalan!

Waspada Tingkat Tinggi! Hujan dan Cuaca Ekstrem di Provinsi Ini Jelang Akhir Januari

BMKG memperkirakan, sebagian wilayah Indonesia mengalami peningkatan intensitas hujan dan cuaca ekstrem menjelang akhir Januari 2026.

Wajib Tonton Deretan Film Horor Asia Netflix Terbaru, Bikin Adrenalin Terpacu

Netflix punya deretan film Asia paling menyeramkan. Temukan yang pas untuk uji nyali Anda di artikel ini.  

6 Drakor Penyamaran Terbaik, Siap Ungkap Misteri dan Teka-Teki?

Pilihan drakor penyamaran ini jamin adegan mendebarkan. Dari murid sekolah hingga suami istri, siapakah yang paling lihai?

Jerawat Cepat Kempis, Ini Rahasia Pakai Obat Totol yang Benar

Ingin jerawat cepat hilang? Memakai obat totol yang salah justru bisa memperparah. Temukan panduan lengkap agar hasilnya maksimal.  

Indonesia Masters 2026 Terapkan Time Clock, Apa Itu dan Bagaimana Pengaruhnya?

Mulai hari pertama, Indonesia Masters 2026 menerapkan time clock. Ini dia detail aturan baru yang membatasi waktu antar reli permainan.