M O M S M O N E Y I D
Bugar

Moms Wajib Tahu, Inilah Gejala Anemia pada Anak yang Perlu Diwaspadai

Moms Wajib Tahu, Inilah Gejala Anemia pada Anak yang Perlu Diwaspadai
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa gejala anemia pada anak yang perlu Anda ketahui, agar bisa mengatasinya dengan baik. 

Anemia adalah suatu kondisi di mana jumlah sel darah merah menurun di bawah normal untuk usia anak. Ini bisa membuat anak tampak pucat, rewel, lelah, atau lemah.   

Mengutip Duke Health, WHO mendefinisikan anemia pada balita bila jumlah zat besi di tubuh kurang dari 11 gm/dL.  

Berbeda lagi pada anak-anak, karena susah dikenali banyak kasus anemia pada anak yang baru terdeteksi ketika sudah terjadi komplikasi akibat anemia.   

Gejala yang muncul, misalnya, gangguan tumbuh kembang atau gangguan pada organ tertentu, seperti jantung, otak, dan ginjal.  

Baca Juga: Kenali Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasi Biang Keringat pada Anak

Melansir dari Kids Health, inilah beberapa gejala anemia pada anak yang perlu diwaspadai, antara lain:  

1. Sering terlihat lemas atau lelah  

2. Kurang mau bermain atau berinteraksi dengan orang di sekitarnya  

3. Kulit terlihat pucat atau kekuningan  

4. Mata menguning  

5. Sering mengeluh sakit kepala, pusing, atau nyeri di tulang atau bagian tubuh tertentu  

6. Jantung berdebar  

7. Sesak napas  

8. Sering terkena infeksi  

9. Luka yang sulit sembuh  

Baca Juga: Moms Wajib Tahu! Kenali Gejala Scabies pada Bayi

Bersumber dari Web MD, berdasarkan sebuah studi, kekurangan zat besi dapat memengaruhi performa anak di sekolah.  

Para peneliti menemukan, anak-anak dengan jumlah zat besi rendah mempunyai performa belajar yang lebih buruk dibanding teman-teman sebayanya yang tidak kekurangan nutrisi.  

Penanganan anemia pada anak akan disesuaikan dengan penyebabnya. Berikut adalah beberapa penanganan yang akan dilakukan oleh dokter untuk mengatasi anemia pada anak:  

1. Pemberian suplemen zat besi dan vitamin  

2. Pemberian antibiotik atau obat cacing  

3. Penghentian atau penggantian jenis obat penyebab anemia   

4. Transfusi darah  

5. Transplantasi sumsum tulang  

Baca Juga: Simak yuk, Inilah 5 Manfaat Buah Kelengkeng Merah untuk Kesehatan

Anda juga bisa memberikan asupan zat besi tambahan dari suplemen multivitamin untuk anak agar terhindar dari anemia. 

Namun, Anda dianjurkan untuk berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu untuk menentukan jenis suplemen dan dosis yang tepat untuk mencegah anemia pada anak. 

Itulah beberapa gejala anemia pada anak yang perlu Anda ketahui, agar bisa mengatasinya dengan baik. 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo HokBen Spesial Musim Hujan, Beli Hoka Ramen Gratis Bubur Hangat Khas Jepang

HokBen hadirkan promo spesial di musim hujan selama Januari 2026. Setiap pembelian Hoka Ramen, dapat gratis semangkuk bubur khas Jepang.

Ini Kiat Membangun Usaha Biro Wisata dari Pendiri Cheria Holiday

Cheriatna, pemilik biro wisata Cheria Holiday, membagikan kiat membangun usaha biro wisata.         

Poco X6 Hadirkan Performa Kelas Menengah yang Andal, Gunakan Layar AMOLED 6.67 Inci

Poco X6, ponsel kelas menengah yang andal dengan layar yang sangat baik. Poco X7 sudah rilis di tahun 2025 tapi Poco X6 masih belum terkalahkan.

Redmi Note 15 Kenalkan Kamera Utama 108 MP, Recomended Buat Rekam Konten Video 4K

Redmi Note 15 bersama model Redmi Note 15 yang mengutamakan performa, daya tahan, dan fitur premium. 

Oppo Reno15 HP RAM Besar Mulai 12 GB hingga 16 GB, Bikin Konten Video 4K Jadi Lancar

Oppo Reno15 dibungkus dalam bingkai paduan aluminium. Gadget ini akan bawa fitur yang melengkapi kekurangan Oppo Reno14.

Cara Membuat Akun Kreator Instagram dengan Cepat dan Tips Menggunakannya

Banyak pengguna yang belum tahu cara membuat akun kreator Instagram. Pengguna dapat memilih antara tiga jenis akun yakni pribadi, kreator & bisnis

Promo Flash Sale Burger Bangor Via GoFood sampai 16 Januari, 2 Burger Harga Hemat

Burger Bangor hadirkan promo Flash Sale Mealtime sampai 16 Januari 2026 melalui GoFood. Nikmati paket 2 burger favorit dengan harga spesial.

Promo Alfamart Home Care 1-15 Januari 2026, Sabun Cuci Piring Mulai Rp 5.900 Saja

Manfaatkan promo Alfamart Home Care periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja hemat kebutuhan rumah tangga.

5 Penyebab Muncul Strawberry Legs pada Kulit, Salah Satunya Karena Mencukur

Pernah dengar istilah strawberry legs yang bikin para perempuan enggak pede? Ini penyebab muncul strawberry legs pada kulit.

Bisa Menurunkan Kolesterol, Simak 6 Manfaat Terong Buat Kesehatan di Sini

Mudah ditemui dan jadi makanan favorit, inilah sederet manfaat terong yang baik bagi kesehatan termasuk menurunkan kolesterol.​