M O M S M O N E Y I D
Santai

Mengapa Surabaya Disebut Kota Pahlawan? Ini Sejarah Singkatnya

Mengapa Surabaya Disebut Kota Pahlawan? Ini Sejarah Singkatnya
Reporter: Christ Penthatesia  |  Editor: Christ Penthatesia


MOMSMONEY.ID - Memperingati Hari Pahlawan selalu identik dengan Kota Surabaya. Mengapa Kota Surabaya dikenal sebagai Kota Pahlawan? Berikut ini Momsmoney merangkum jawabannya.

Hari Pahlawan di Indonesia selalu diperingati setiap tanggal 10 November tiap tahun. Sejarah Hari Pahlawan ternyata dimulai dari Kota Surabaya.

Tanggal 10 November mengacu pada sebuah peristiwa pertempuran besar yang terjadi di Surabaya pada 10 November 1945 silam.

Baca Juga: 5 Film Biografi Pahlawan Indonesia Ini Cocok Ditonton Saat Hari Pahlawan

Peristiwa pertempuran besar tersebut bermula dari Inggris yang mengingkari perjanjian kesepakatan sebelum memasuki Kota Surabaya.

Inggris tidak memperdulikan kesepakatan tersebut dan mulai menduduki beberapa tempat penting di Surabaya, seperti Pelabuhan Tanjung Perak, Kantor Pos, dan gedung lainnya.

Selain mengingkari kesepakatan, Inggris yang semena-mena dan mengambil kekuasaan gubernur Surabaya juga menambah kekesalan warga Surabaya pada masa itu.

Dipenuhi kemarahan, seluruh rakyat Surabaya bersama-sama membuat pertahanan dalam kota untuk mempertahankan Surabaya.

Baca Juga: Download Template Desain Hari Pahlawan 2022 Resmi untuk Spanduk dan Banner

Hingga kemudian Pertempuran Surabaya terjadi pada tanggal 10 November 1945 yang dipimpin oleh Bung Tomo.

Peristiwa tersebut mengakibatkan lebih dari 20.000 tentara dan rakyat Indonesia menjadi korban luka. Serta, ribuan prajurit dan rakyat juga tewas dari pertempuran tersebut.

Karena sengit dan banyaknya korban yang jatuh dalam pertempuran di Surabaya tersebut, maka Kota Surabaya pun akhirnya dikenal sebagai Kota Pahlawan.

Selain itu, Pertempuran Surabaya yang jatuh tanggal 10 November juga hingga kini diperingati sebagai Hari Pahlawan.

Itulah sejarah singkat mengapa Kota Surabaya dikenal sebagai Kota Pahlawan yang identik dengan peringatan Hari Pahlawan.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

6 Bahaya Duduk Terlalu Lama Menurut Dokter yang Penting Diketahui

Ini, lho, beberapa bahaya duduk terlalu lama menurut dokter yang penting diketahui. Apa saja?​       

Inilah Manfaat Olahraga bagi Penderita Diabetes yang Tak Boleh Diabaikan

Ternyata ada sejumlah manfaat olahraga bagi penderita diabetes yang tak boleh diabaikan. Apa saja?  

Tips Memilih Sunscreen untuk Tipe Kulit Berjerawat

Ada beberapa tips memilih sunscreen untuk tipe kulit berjerawat, lho. Yuk, intip pembahasannya di sini!  

Jadwal dan Prediksi Skor Burnley vs Manchester United di Liga Inggris 2025/2026

Simak jadwal Burnley vs Manchester United pada Kamis 8 Januari 2026 pukul 03.15 WIB di Stadion Turf Moor dalam lanjutan Liga Inggris 2025/2026.  

9 Cara Mengurangi Selulit pada Kulit yang Dapat Anda Coba

Yuk, intip beberapa cara mengurangi selulit pada kulit yang dapat Anda coba berikut ini!                 

Perubahan Kecil di Dapur Ini Terbukti Ampuh Cegah Bau dan Bikin Hunian Lebih Bersih

Simak perubahan sederhana di dapur yang bisa membantu mengurangi bau, menjaga kebersihan, dan membentuk kebiasaan hidup sehat di rumah.  

Ternyata Ini 15 Penyebab Breakout pada Kulit yang Sering Terabaikan

​Apa saja penyebab breakout pada kulit yang sering terabaikan, ya? Cari tahu selengkapnya di sini, yuk!  

4 Metode Jalan Kaki yang Bagus untuk Kesehatan, Mau Coba?

Tahukah bahwa ada beberapa metode jalan kaki yang bagus untuk kesehatan, lho. Yuk, intip selengkapnya di sini!

5 Cara Konsumsi Jahe untuk Menjaga Kesehatan Pencernaan

Inilah beberapa cara konsumsi jahe untuk menjaga kesehatan pencernaan. Mau coba?                    

Panduan Mengelola Keuangan saat Perceraian agar Tetap Adil dan Transparan

Simak panduan lengkap cara mengelola keuangan saat perceraian agar aset, utang, dan kebutuhan anak tetap terlindungi dengan bijak.