M O M S M O N E Y I D
HOME, Bugar

Kulit Cantik dan Awet Muda! Konsumsi 5 Buah Ini yang Mengandung Vitamin E Tinggi

Kulit Cantik dan Awet Muda! Konsumsi 5 Buah Ini yang Mengandung Vitamin E Tinggi
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Mendapatkan sumber vitamin E bisa dari bahan-bahan alami seperti mengonsumsi buah. Memang ada banyak buah yang mengandung vitamin E tinggi, tetapi beberapa buah ini sangat mudah didapatkan dan rasanya enak sehingga bisa memenuhi kebutuhan vitamin E pada tubuh Anda.

Melansir dari natur-e.co.id, berikut buah yang mengandung vitamin E tinggi yang harus Anda tahu. Konsumsi secara rutin, yuk!

1. Alpukat

Alpukat
Alpukat

Buah pertama yang mengandung vitamin E tinggi adalah Alpukat. Buah ini dikenal dengan lemak baiknya yang berfungsi mengoptimalkan kerja jantung dan menjaga struktur pembuluh darah Anda.

Selain itu, Vitamin E yang larut dalam lemak buah alpukat juga dapat mencukupi kebutuhan Vitamin E harian Anda sebanyak 10%. Akan tetapi perlu diingat untuk menghindari konsumsi alpukat yang dicampur dengan gula atau susu yang terlalu banyak.

2. Jambu Batu

Jambu Biji
Jambu Biji

Buah yang mengandung vitamin E tinggi selanjutnya yaitu jambu biji. Buah ini dikenal sebagai pengobatan tambahan untuk penyakit demam berdarah. Jambu batu dapat mampu memenuhi sumber vitamin E untuk tubuh. Faktanya, satu gelas jambu batu segar dapat memenuhi kebutuhan harian Vitamin E sebanyak 8%.

Baca Juga: Ingin Memiliki Bibir Cantik? Ikuti 4 Urutan Lip Care Routine dengan Benar

3. Pepaya

Pepaya
Pepaya

Pepaya juga termasuk buah yang kaya akan vitamin E. Serat yang dimiliki pepaya akan membantu melancarkan pencernaan dan menghindari risiko menderita kanker usus besar. Mulailah memasukkan buah pepaya ke dalam menu harian Anda dan dapatkan berbagai manfaatnya untuk tubuh.

4. Mangga

Mangga
Mangga

Selain pepaya, mangga termasuk buah yang memiliki viamin E tinggi. Ternyata mengonsumsi 1 buah mangga berukuran sedang dapat memenuhi kebutuhan vitamin E untuk Anda sebesar 10%. Selain rasanya yang manis, Buah mangga juga dapat memberikan antioksidan untuk tubuh Anda. 

5. Tomat

Buah tomat
Buah tomat

Buah yang mengandung vitamin E tinggi lainnya adalah tomat. Tomat dengan zat lycopene sering dikategorikan sebagai buah dan sayuran ini menawarkan banyak manfaat bagi tubuh.

Selain mengandung banyak vitamin C, antioksidan yang kuat dan Vitamin A, tomat juga merupakan buah yang mengandung sumber vitamin E alami. Mengonsumsi 2 buah tomat segar akan memenuhi kebutuhan vitamin E harian Anda sebanyak 10%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Hujan Lebat dan Angin Kencang, Cek Peringatan Dini Cuaca Besok (5/11) di Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Rabu (5/11) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat dan angin kencang di wilayah berikut ini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (5/11), Hujan Sangat Lebat Guyur Provinsi Ini

BMKG merilis peringatan dini cuaca besok Rabu 5 November 2025 dan Kamis 6 November 2025 dengan status Siaga hujan sangat lebat.

5 Cara Menghilangkan Bopeng Bekas Jerawat Paling Ampuh, Bikin Wajah Mulus Lagi

Bopeng tak kunjung hilang? Ini 5 cara menghilangkan bopeng bekas jerawat paling ampuh yang bisa Anda coba.

Biar Barang Aman Sampai Tujuan, Lalamove Sediakan Asuransi Pengiriman Mulai Rp 500

Lalamove menyediakan layanan asuransi pengiriman barang dengan menggandeng PT Sompo Insurance Indonesia dan Qoala for Enterprise.

Mengenal 5 Jenis Newsfluencer, Wajah Baru Pemberitaan di Era Media Sosial

Berikut 5 jenis newsfluencer, seseorang yang memproduksi konten berita di platform media sosial​ yang memadukan unsur news dan influencer ​  

Promo Alfamart Kebutuhan Dapur 1-15 November 2025, Sasa Santan Beli 2 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Kebutuhan Dapur periode 1-15 November 2025 untuk belanja kebutuhan dapur dengan lebih untung.  

Pasar Aset Kripto Makin Keok, Masih Tepat Beli Bitcoin?

Harga Bitcoin terus tertekan dengan turun 9,37% dalam tujuh hari terakhir. Simak bagaimana investor sebaiknya menyikapi!

Apakah Oatmeal Bisa untuk Diet? Ini Jawabannya

Sebenarnya, apakah oatmeal bisa untuk diet atau tidak, ya? Yuk, cari tahu jawabannya di sini!               

7 Tips Diet Alami Cepat Turun Berat Badan yang Layak Dicoba

Ada beberapa tips diet alami cepat turun berat badan yang bisa Anda coba. Penasaran? Yuk, intip di sini!

8 Daftar Sayuran yang Paling Cepat Turunkan Kolesterol Tinggi

Mari intip daftar sayuran yang paling cepat turunkan kolesterol tinggi berikut ini. Apa saja, ya?