M O M S M O N E Y I D
HOME, Keluarga

Kucing Mengeluarkan Air Mata, Benarkah Kucing Menangis?

Kucing Mengeluarkan Air Mata, Benarkah Kucing Menangis?
Reporter: Anggi Miftasha  |  Editor: Anggi Miftasha


MOMSMONEY.ID - Saat Anda memelihara kucing atau secara kebetulan bertemu dengan kucing liar, pernahkah Anda mendapati mata kucing itu berair? Banyak orang kemudian berpendapat bahwa kucing itu sedang menangis. Namun, benarkah kucing bisa menangis?

Sebelumnya, para peneliti telah menemukan bahwa kucing memang memiliki emosi. Kucing bisa merasakan senang, bosan, bahkan sedih. Ada banyak cara kucing menyampaikan emosinya. Salah satunya adalah dengan bahasa tubuh. Akan tetapi, air mata ternyata bukan salah satu bentuk emosinya, loh.

Baca Juga: Atasi Stres Anda dengan Memelihara Salah Satu dari 6 Jenis Hewan Ini

Dilansir dari The Spruce Pets, mata kucing akan berair karena sejumlah alasan, tetapi semuanya bersifat medis, bukan emosional. Mata kucing berair diakibatkan oleh iritasi mata baik dari setitik debu, disinfektan, maupun gas-gas lainnya yang membuat mata pedih. Luka karena goresan dari kucing lain juga bisa jadi penyebabnya. Air mata juga bisa disebabkan oleh penyakit menular seperti infeksi saluran pernapasan atas hingga faktor alergi lainnya.

Jika Anda menemukan riwayat kucing yang menyedihkan dan air matanya mengalir, itu bisa jadi hanya kebetulan semata. Anda justru harus mewaspadainya karena dalam beberapa kasus, air mata kucing bisa menjadi tanda adanya masalah serius. Bila ini terjadi pada kucing Anda, segera periksakan kondisi matanya ke dokter hewan agar segera ditangani.

Baca Juga: Kucing Terus-Terusan Minta Makan? Yuk, Cari Tahu Penyebabnya!

Lalu, bagaimana kucing mengekspresikan kesedihannya?

Dilansir dari Catster, seorang Ahli Perilaku Kucing Bersertifikat dan penulis Mieshelle Nagalschneider mengatakan, mata kucing tidak menangis saat kesakitan atau kesal, tetapi kucing bersuara ketika ada sesuatu yang mengganggu mereka.

Ada dua suara kucing yang terdengar sangat mirip seperti tangisan kucing. Suara yowling (melolong) sangat mirip seperti kucing yang menangis dalam kesusahan. Anak kucing yang mengeong dengan nada meninggi juga dapat diartikan tangisan bayi untuk memanggil induk mereka. Sementara itu, kucing yang mengeong-ngeong keras juga menjadi peringatan bagi kucing lain yang mengganggu wilayahnya atau saat dia tertekan.

Selanjutnya: Benarkah Anjing dan Kucing Bisa Melihat Hantu? Ini Penjelasan Ilmiahnya

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

6 Bahaya Duduk Terlalu Lama Menurut Dokter yang Penting Diketahui

Ini, lho, beberapa bahaya duduk terlalu lama menurut dokter yang penting diketahui. Apa saja?​       

Inilah Manfaat Olahraga bagi Penderita Diabetes yang Tak Boleh Diabaikan

Ternyata ada sejumlah manfaat olahraga bagi penderita diabetes yang tak boleh diabaikan. Apa saja?  

Tips Memilih Sunscreen untuk Tipe Kulit Berjerawat

Ada beberapa tips memilih sunscreen untuk tipe kulit berjerawat, lho. Yuk, intip pembahasannya di sini!  

Jadwal dan Prediksi Skor Burnley vs Manchester United di Liga Inggris 2025/2026

Simak jadwal Burnley vs Manchester United pada Kamis 8 Januari 2026 pukul 03.15 WIB di Stadion Turf Moor dalam lanjutan Liga Inggris 2025/2026.  

9 Cara Mengurangi Selulit pada Kulit yang Dapat Anda Coba

Yuk, intip beberapa cara mengurangi selulit pada kulit yang dapat Anda coba berikut ini!                 

Perubahan Kecil di Dapur Ini Terbukti Ampuh Cegah Bau dan Bikin Hunian Lebih Bersih

Simak perubahan sederhana di dapur yang bisa membantu mengurangi bau, menjaga kebersihan, dan membentuk kebiasaan hidup sehat di rumah.  

Ternyata Ini 15 Penyebab Breakout pada Kulit yang Sering Terabaikan

​Apa saja penyebab breakout pada kulit yang sering terabaikan, ya? Cari tahu selengkapnya di sini, yuk!  

4 Metode Jalan Kaki yang Bagus untuk Kesehatan, Mau Coba?

Tahukah bahwa ada beberapa metode jalan kaki yang bagus untuk kesehatan, lho. Yuk, intip selengkapnya di sini!

5 Cara Konsumsi Jahe untuk Menjaga Kesehatan Pencernaan

Inilah beberapa cara konsumsi jahe untuk menjaga kesehatan pencernaan. Mau coba?                    

Panduan Mengelola Keuangan saat Perceraian agar Tetap Adil dan Transparan

Simak panduan lengkap cara mengelola keuangan saat perceraian agar aset, utang, dan kebutuhan anak tetap terlindungi dengan bijak.