M O M S M O N E Y I D
HOME, Bugar

Konsumsi 5 Makanan Ini untuk Meredakan Penyakit Reumatik

Konsumsi 5 Makanan Ini untuk Meredakan Penyakit Reumatik
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Rematik atau rheumatoid arthritis adalah peradangan pada sendi yang ditandai dengan rasa nyeri dan kekakuan sendi. Rematik termasuk penyakit autoimun, yaitu penyakit yang terjadi akibat sistem kekebalan tubuh menyerang jaringan sendi tubuh.  

Penyakit ini rentan terjadi pada sendi di area pinggul, lutut atau kaki, sehingga membuat pengidapnya sulit berjalan, membungkuk, dan berdiri. Meskipun bisa terjadi pada kelompok usia mana pun, rematik lebih banyak dialami oleh orang lanjut usia (lansia).  

Rematik biasanya menyerang orang usia tua. Namun tidak menutup kemungkinan rematik dapat menyerang semua usia, bahkan usia muda sekalipun. Rematik juga tidak mengenal jenis kelamin. Pria maupun wanita semua bisa terkena rematik.  

Rematik pada umumnya dapat ditangani dengan obat pereda nyeri yang dijual bebas hingga obat anti-inflamasi non steroid (NSAID) untuk menghilangkan rasa nyeri sendi. Selain itu, tersedia juga beragam makanan yang baik dikonsumsi untuk meringankan gejala rematik.  

Baca Juga: Manfaatkan Buah Pepaya untuk Memutihkan Kulit Secara Alami

Dilansir dari beberapa sumber, berikut beberapa makanan yang baik dikonsumsi untuk penderita rematik.  

1. Wortel

Sayuran berwarna oranye ini kaya akan vitamin A dan beta-karoten yang keduanya diyakini mampu melawan peradangan. Untuk mendapatkan manfaat lebih besar, konsumsi wortel secara rutin dalam ukuran porsi yang disarankan. 

Ukuran yang dimaksud adalah satu porsi wortel, yakni setengah gelas atau satu wortel besar atau wortel kecil dengan jumlah 7-10 buah.  

2. Teh hijau

Teh hijau mengandung polifenol, sejenis antioksidan yang bisa mengurangi peradangan dan memperlambat kerusakan tulang rawan. Sebuah studi menunjukkan antioksidan dalam teh hijau bisa menghambat produksi molekul penyebab kerusakan sendi pada pengidap rematik.  

3. Anggur

Makanan pereda nyeri rematik yang selanjutnya datang dari jenis buah, yaitu anggur. Anggur adalah buah kaya nutrisi, tinggi antioksidan, dan memiliki sifat antiinflamasi.

Selain itu, anggur mengandung beberapa senyawa seperti proanthocyanidin, yang telah terbukti bermanfaat dalam pengobatan radang sendi. Sehingga Anggur dapat meringankan nyeri pada rematik.   

4. Kerang 

Selain ikan, kerang adalah salah satu makanan paling bergizi yang dapat dimakan. Kerang tiram termasuk makanan yang mengandung asam lemak omega 3 tinggi juga.

Kandungan asam lemak omega-3 tersebut dapat pula dimanfaatkan untuk membantu mengurangi protein C-reaktif (CRP) dan interleukin-6, dua protein yang dapat menjadi penyebab peradangan dalam tubuh.  

5. Susu atau produk olahan susu

Kekurangan vitamin D dan kalsium dapat berujung pada beberapa masalah pada tulang, salah satunya rematik atau radang sendi. Oleh sebab itu, mengonsumsi susu maupun produk olahan susu akan membantu tubuh mendapatkan cukup asupan vitamin D dan kalsium.  

Baca Juga: 5 Cara Menjaga Kehamilan Muda Tetap Sehat, Ibu Hamil Wajib Tahu!

Itulah beberapa makanan sehat yang baik dikonsumsi untuk meredakan gejala rematik yang semakin meradang. Tentunya, Anda harus mengonsumsinya dengan takaran yang pas dan diimbangi dengan pola hidup sehat dan rajin olahraga setiap hari. 

Selanjutnya: Jangan Coba-Coba, 5 Makanan Ini Harus Dihindari Ibu Hamil

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jadwal KRL Solo–Jogja untuk 3-4 Januari 2026, Ini Akhir Jam Tambahannya

Berikut jadwal KRL Solo Jogja yang berangkat dari Stasiun Palur menuju Yogyakarta untuk 3-4 Januari 2026. Cek akhir jam tambahannya.

Agak Laen: Menyala Pantiku! di Puncak, Ini 10 Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa

Tembus 10,25 juta penonton, film Agak Laen: Menyala Pantiku! menjadi film Indonesia terlaris sepanjang masa.

Awali Tahun Dengan Membangun Kebiasaan Sehat ala Planet Sports

Planet Sports memberikan kiat untuk membangun kebiasaan sehat di 2026 yang bisa Anda lakukan.       

Hujan Sangat Deras di Provinsi Ini, Cek Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (3/1)

BMKG memberikkan peringatan dini cuaca besok Sabtu 3 Januari 2026 dan dan Minggu 4 Januari 2026 hujan sangat lebat dan lebat di provinsi ini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (3/1) Jabodetabek, Hujan Lebat di Sini

Peringatan dini BMKG cuaca besok Sabtu (3/1) dan Minggu (4/1) di Jabodetabek dengan status Waspada hujan lebat di wilayah berikut ini.

Tiga Gim Roblox yang Wajib Dicoba di POCO Pad M1

Rekomendasi tiga gim di Roblox dengan berbagai genre yang wajib dicoba di POCO Pad M1, ini detilnya   

Melanggar Aturan Dekorasi Rumah Justru Bikin Hunian Lebih Nyaman, Ini Alasannya

Simak cara cerdas mendekorasi rumah dengan melanggar aturan lama agar hunian Anda terasa lebih nyaman, personal, dan relevan ke depan.

Inspirasi Menata Garasi Rumah biar Lebih Rapi, Fungsional dan Mudah Dirawat

Cek yuk, beberapa ide menata garasi agar rapi dan fungsional. Solusi penyimpanan modern ini bikin rumah lebih nyaman dan mudah dirawat.

Tren Ruang Tamu 2026 Terbaru yang Lebih Personal, Nyaman dan Cocok untuk Hunian

Simak tren ruang tamu 2026 yang mengutamakan kenyamanan, warna alami, furnitur lembut, dan dekor bermakna untuk rumah kamu.

Promo Superindo Hari Ini 2-4 Januari 2026, Ada Diskon 45% dan Beli 1 Gratis 1

Cek promo Superindo hari ini periode 2-4 Januari 2026 untuk belanja hemat selama weekend di gerai Superindo terdekat.