M O M S M O N E Y I D
Bugar

Ketahui 4 Manfaat Ekstrak Daun Blackcurrant dan Raspberry untuk Wajah

Ketahui 4 Manfaat Ekstrak Daun Blackcurrant dan Raspberry untuk Wajah
Reporter: Rizka Noveliana  |  Editor: Rizka Noveliana


MOMSMONEY.ID - Perlunya mengenal manfaat dari ekstra daun blackcurrant dan raspberry untuk wajah. Karena cukup banyak manfaat baik yang bisa Anda rasakan. 

Apalagi untuk Anda yang memiliki jenis kulit berjerawat, berminyak dan kombinasi, kandungan ekstra daun blackcurrant dan raspberry bisa menjadi alternatif bahan-bahan di dalam produk skincare wajah. 

Jika Anda tertarik dengan bahan ini, simak empat manfaat ekstra daun blackcurrant dan raspberry untuk wajah dilansir dari base.co.id

Baca Juga: Manfaatkan Promo Kredivo dengan Diskon Berbagai Produk PegiPegi hingga Rp 100.000

1. Mengurangi sebum dan mencegah jerawat

Manfaat pertama ekstrak daun blackcurrant dan raspberry adalah mengurangi sebum dan mencegah jerawat. Anda harus tahu bahwa sebum disebut sebagai pelembab alami kulit dan memiliki kandungan yang terdiri dari squalene, asam lemak, wax (lilin), trigliserida dan kolesterol.

Biasanya, penyebab utama munculnya jerawat dan komedo terletak pada produksi sebum berlebih dan menurut studi dari Dermato-endocrinology, oksidasi sebum juga merupakan salah satu faktor penyebab inflamasi yang berujung kepada timbulnya jerawat dan komedo.

Mengatasi masalah tersebut bisa dengan ekstrak daun blackcurrant dan raspberry. Ekstrak ini memiliki kandungan anti oksidatif yang mencegah oksidasi sebum. Oksodasi sebum salah satunya disebabkan oleh radikal bebas.

Radikal bebas dapat mengurangi kandungan oksigen pada kulit, sehingga menciptakan sebuah lingkungan rendah oksigen yang dimana bakteri penyebab jerawat, P. Acnes berkembang dengan subur.

Oleh karena itu, Anda juga perlu bahan aktif untuk mengurangi radikal bebas. Blackcurrant dan raspberry sendiri dipercaya mampu mengurangi radikal bebas. 

Baca Juga: 3 Cara Membuat Toner Alami dari Rumah, Tidak Sulit

2. Mengurangi radikal bebas dan mencegah inflamasi

Manfaat ekstra daun blackcurrant dan raspberry selanjutnya adalah mengurangi radikal bebas dan mencegah inflamasi.

Ekstra daun blackcurrant dan raspberry mengandung polyphenol atau polifenol yang bermanfaat sebagai antioksidan dalam mencegah kerusakan sel dan inflamasi akibat radikal bebas. Sehingga, bahan aktif ini juga efektif meredakan dan mencegah iritasi pada kulit.

Menurut Archives of dermatological research, polifenol tidak hanya sebagai anti inflamasi dan antioksidan yang ampuh, tetapi juga memiliki efek anti kerusakan DNA yang biasa disebabkan oleh paparan matahari, khususnya radiasi ultraviolet.

3. Bahan aktif anti iritasi

Berikutnya, ekstra daun blackcurrant dan raspberry dikenal sebagai bahan aktif anti iritasi. Iritasi adalah hasil dari inflamasi yang disebabkan oleh oksidasi sebum akibat dari radikal bebas yang berlebih.

Saat radikal bebas berlebih membuat sebum teroksidasi, hal ini memicu enzim lipase yang menstimulasi inflamasi pada kulit. Sehingga, ektrak ini dapat mencegah inflamasi seperti iritasi dengan menghambat aktivitas enzim lipase tersebut.

4. Cocok untuk jenis kulit berminyak dan berjerawat

Bagi pemilik kulit berminyak dan berjerawat, kandungan dari ekstra daun blackcurrant dan raspberry ini sangat cocok untuk kebutuhan kulit Anda.

Ekstrak ini dikenal efektif meregulasi sebum wajah, sehingga mencegah pembentukan jerawat dan komedo, juga sebagai bahan aktif anti inflamasi dan anti iritasi. 

Sekarang Anda sudah tahu manfaat ekstrak daun blackcurrant dan raspberry untuk wajah. Anda bisa mendapatkan kandungan tersebut pada produk-produk skincare.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Genki Sushi B1G1 Gratis Chicken Curry Bowl, Berlaku 7 Hari Saja

Promo Genki Sushi B1G1 sampai 18 Januari. Jangan sampai melewatkan kesempatan makan 2 menu spesial dengan sekali bayar. Ini 17 lokasi store-nya.

Waspada! Otot Kaku dan Kram Mengintai Jika Pemanasan Terlewat

Tanpa pemanasan, otot bisa mengecil dan kaku. Kenali risiko cedera, kram, dan kerusakan otot yang muncul saat Anda tiba-tiba berolahraga.

Segera Singkirkan! Ini 4 Benda Pembawa Sial di Tahun 2026 Menurut Feng Shui

Ada 4 benda pembawa sial di tahun 2026 menurut Feng Shui. Sebaiknya disingkirkan, berikut daftarnya.

Frugal Chic: Gaya Stylish Tanpa Menguras Kantong, Ini Tips dari Mia McGrath

Apakah Anda salah satu pengguna TikTok yang kerap melihat konten tentang frugal chic? Apa sebenarnya frugal chic itu? Ini jawabannya.

5 Efek Negatif Makanan Tinggi Gula untuk Kulit, Bikin Cepat Tua dan Jerawatan!

Suka makanan manis? Awas, ini 5 efek negatif makanan tinggi gula untuk kulit yang perlu Anda ketahui sekarang juga.

Perempuan Produktif Berisiko Terkena Autoimun, Benarkah?

Deteksi gejala dan mengatasi penyakit autoimun pada perempuan yang produktif. Berikut lengkapnya    

Cara Orangtua Menghadapi Anak Terluka Tanpa Harus ada Drama

Cara baru bagi orangtua menghadapi anak yang terluka tanpa merasa perih dan tanpa drama yang panjang

Wisatawan Mancanegara yang Gunakan Layanan KA Jarak Jauh Sepanjang 2025 Naik 3,7%

KAI mencatat terdapat 694.123 wisatawan mancanegara tercatat bepergian menggunakan kereta api KAI sepanjang 2025.

5 Ciri-Ciri Akun Instagram Diblokir Seseorang, Ini Cara Mudah Mengetahuinya

Merasa akun seseorang hilang tiba-tiba? 5 ciri ini membuktikan Anda diblokir, bukan dinonaktifkan.  

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (13/1), Hujan Sangat Deras di Provinsi Ini

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Selasa 13 Januari 2026 dan Rabu 14 Januari 2026 dengan status Siaga hujan sangat lebat.