M O M S M O N E Y I D
Bugar

Jangan Langsung Panik Moms! Ini 5 Cara Mengatasi Hidung Tersumbat pada Bayi

Jangan Langsung Panik Moms! Ini 5 Cara Mengatasi Hidung Tersumbat pada Bayi
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah beberapa cara mengatasi hidung tersumbat pada bayi yang perlu Anda ketahui Moms.

Hidung tersumbat pada bayi bisa membuat orang tua merasa panik. Sebab, kondisi ini membuat bayi menjadi lebih rewel dan kesulitan untuk bernapas dengan nyaman. 

Karena belum bisa menyampaikan apa yang dirasakan, bayi hanya bisa menangis tanpa henti serta membuat ayah dan ibu kebingungan, bahkan semakin panik.  

Cara mengatasi hidung tersumbat pada bayi bertujuan untuk mengeluarkan lendir dan melegakan pernapasannya agar bayi tidak rewel.  

Mengutip dari Kids Health, berikut adalah cara mengatasi hidung tersumbat pada bayi yang bisa Anda lakukan, antara lain:  

Baca Juga: Jangan Panik Moms, Ini 5 Cara Ampuh Mengatasi Anak GTM saat Makan

1. Menyemprotkan salin

Salin adalah air larutan garam. Anda bisa membeli produk ini di apotek atau membuatnya sendiri dengan mencampurkan 1 cangkir air suam-suam kuku dan ¼ sendok teh garam. 

Untuk mengatasi hidung tersumbat pada bayi di malam hari, Anda dapat menyemprotkan atau meneteskan salin sebanyak 3–4 tetes pada masing-masing lubang hidung bayi. 

2. Menggendong bayi dalam posisi tegak

Bayi akan sulit bernapas dan menjadi rewel jika tidur dalam posisi telantang ketika mengalami hidung tersumbat.

Untuk membuatnya bernapas lebih lega, gendonglah bayi dalam posisi tegak sambil perlahan menidurkannya kembali. 

Baca Juga: Moms, Cermati Cara Mengenali Depresi pada Anak Akibat Bullying

3. Memandikan bayi dengan air hangat

Sebelum bayi tidur, cobalah mandikan ia dengan air hangat. Uap yang dihasilkan dari air hangat dapat mengencerkan lendir sehingga meredakan hidung tersumbat. 

Selain memandikan bayi, Anda juga dapat menggunakan baskom berisi air hangat sebagai cara meredakan hidung tersumbat pada bayi di malam hari. 

Taruhlah baskom tersebut di dekat kaki Anda, lalu dudukkan bayi di pangkuan Anda agar ia lebih mudah menghirup uap yang keluar dari baskom. 

4. Terapi uap 

Terapi ini dilakukan untuk membantu memudahkan pernapasan bayi. Terapi uap dilakukan dengan menaruh air hangat di dalam baskom. 

Kemudian bantu bayi untuk menghirup uap yang dikeluarkan air di baskom.

Selain itu, Anda juga bisa menggunakan humidifier untuk melembapkan udara sehingga bayi bisa mudah bernapas. 

Baca Juga: Moms, Kenali Gejala Umum Muntaber pada Anak biar Bisa Mengatasinya dengan Tepat

5. Memijat bayi

Memijat area pangkal hidung, dahi, pelipis, dan tulang pipi untuk membantunya bernapas lebih nyaman dan meredakan rewel dan membuatnya tidur nyenyak. 

Hindari mengoleskan balsam pelega hidung tersumbat ke dada bayi. 

Ini merupakan cara mengatasi hidung tersumbat pada bayi yang tidak boleh dilakukan pada anak berusia di bawah 2 tahun. 

Anda juga sebaiknya memeriksakan bayi ke dokter jika ia mengalami hidung tersumbat yang disertai dengan demam, lesu, dan batuk yang tidak kunjung reda. 

Itulah beberapa cara mengatasi hidung tersumbat pada bayi yang perlu Anda ketahui Moms.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Promo Holland Bakery Diskon Spesial 20% untuk Menu Baru

Promo Holland Bakery menawarkan diskon spesial sebesar 20% untuk dua menu baru, Snow White Milk Bund dan Korean Salt Bread.

Daftar 6 Film China Paling Sedih dengan Cerita Mengharukan

Jika suka film-film melodrama dengan cerita sedih dan menyentuh, maka film asal China bisa dipilih sebagai alternatifnya.

8 Promo Minuman dan Makanan Hari Ini 7 Januari 2026, Starbucks sampai McD Lebih Hemat

Sederet promo minuman dan makanan favorit hadir dengan penawaran spesial pada 7 Januari 2026. Dari Starbucks hingga McD berikan harga lebih hemat.

Promo Alfamart Noodle Fair Periode 1-15 Januari 2026, Paldo Bibimmen Beli 1 Gratis 1

Manfaatkan promo Alfamart Noodle Fair periode 1-15 Januari 2026 untuk belanja kebutuhan mi instan lebih untung.

Promo Indomaret Harga Spesial 1-12 Januari 2026, Mama Lemon-Autan Diskon hingga 55%

Promo Indomaret Harga Spesial Periode 30 Desember 2025-12 Januari 2026. Cek dan manfaatkan untuk belanja hemat.

7 Aktor Korea Ini Bintangi Film Dewasa dan Beradegan Panas dengan Lawan Main

Ini dia daftar nama aktor Korea yang dengan berani membintangi film dewasa dan beradegan panas dengan lawan main.

Bikin Pengen Jalan-Jalan, Ini 7 Rekomendasi Film Tentang Travelling Penuh Petualangan

Dijamin jadi auto pengen jalan-jalan, simak beberapa rekomendasi film yang bertema travelling berikut ini.

Sinopsis People We Meet on Vacation, Film Romantis Adaptasi Novel Tayang di Netflix

Simak dulu sinopsis lalu jadwal tayang dan daftar pemain film People We Meet on Vacation sebelum tayang di Netflix. 

Promo CFC Paket Rame Lewat Ojol, Makan Berdua sampai Berempat Mulai Rp 33.000-an

CFC hadirkan promo Paket Rame melalui ojol kesayangan. Tersedia paket makan berdua hingga berempat mulai Rp 33.000-an saja.

Angka Pasien Kanker Serviks Masih Tinggi, Radioterapi Jadi Satu Pilar Utama Terapi

Kasus kanker serviks di Indonesia masih tinggi. Salah satu metode pengobatan utama adalah radioterapi.