M O M S M O N E Y I D
Santai

Jajal Gurihnya Sop Iga Sapi Haji Yati

Jajal Gurihnya Sop Iga Sapi Haji Yati
Reporter: Jane Aprilyani  |  Editor: Jane Aprilyani


MOMSMONEY.ID -Bagi para komuter dari area Serpong, Banten ke Ibukota yang turun di Stasiun Serpong dan kebetulan lapar, ada tawaran menarik dari sebuah kedai sop iga sapi yang letaknya tak jauh dari stasiun commuter line  yang terletak di Tangerang Selatan ini, lo. Wajib jajal, deh, pokoknya. Jarak kedai tersebut hanya sekitar lima menit saja jalan kaki dari Stasiun Serpong. Tentu enggak jauh, dong.

Oh iya, nama kedai tersebut adalah  Sop Iga Sapi Ibu Haji Yati. Sesampai di kedai ini, bentuk bangunannya mirip warung nasi pada umumnya. Hanya saja, aroma sop iga sapi langsung menyeruak ketika masuk ke dalam kedai itu. Dan, ada aneka lauk pauk yang berjejer di etalase, menggoda betul selera pengunjung yang datang.

Langsung saja pesan menu andalan  kedai ini! Apa lagi kalau bukan sop iga sapi. Saat tersaji di atas meja, kuah sopnya hampir memenuhi mangkuk, dengan taburan bawang gorengnya berlimpah ruah. Tentu, sop iga sapi tersaji dalam kondisi panas. Aroma nikmat pun merebak dari kuah kaldu yang berasal dari daging iga sapi ini. Kuah sop yang bening  tampak berminyak, tanda kaldu dari iga sapi membaur.

Sop iga sapi jelas sangat pas untuk disantap di kala cuaca hujan. Saat menyendokkan kuah ke mulut, rasanya langsung nyes. Segar lagi nikmat beradu di lidah. Seporsi sop iga dengan banderol Rp 25.000 ini makin sedap  disantap bareng dengan nasi putih hangat.

Baca Juga: Bintangi The Pale Blue Eyes, Ini 5 Film Terbaik Christian Bale

Balik lagi ke sop iga sapi, dalam semangkuk sop, ada beberapa potongan iga sapi berukuran sedang. Ditambah irisan wortel dengan warna oranye yang menggoda lidah. Wangi  sop semakin menyeruak karena ada potongan daun bawang dan seledri dalam sop.

Tidak lupa, ada irisan kol  menambah kenikmatan sop iga sapi besutan Haji Yati. Puas mencicipi kuah nan sedap, sendok dan garpu pun segera mengarah ke potongan iga sapi yang ada di mangkok. Jangan khawatir, sendok dan garpu kuat untuk melepaskan daging pada tulang iga. Ketika dilumat, dagingnya empuk. Rasa gurih daging begitu dalam, menandakan bumbu meresap sampai ke dalam daging.

Gurihnya semakin sedap ketika daging yang sudah dilumat disapu dengan kuah sop hingga masuk ke dalam tenggorokan. Tapi, Alun bilang, tak ada resep spesial. Bumbu rempah pun sama dengan sop iga sapi kebanyakan. "Hanya saja, beda tangan, berbeda juga rasa yang diciptakan," kata dia.

Selain sop iga sapi, Alun mengatakan, ada masakan lain di kedainya yang juga laris manis. Yakni, ikan bandeng dan tumis oncom. Untuk bandeng, rahasianya, sebelum dimasak, ia melumuri ikan ini dengan kunyit, cuka, dan garam. "Agar tidak bau amis," ujarnya.

Baca Juga: Klaim Asuransi Indra Bekti Ditolak, Penyebabnya & Cara Menghindari Gagal Klaim

Hasilnya, bukan cuma tida ada bau amis menguar, rasa ikan bandengnya gurih. Dalam sepiring ikan bandeng, Anda akan mendapati potongan bawang merah dan putih, irisan cabai merah juga jahe. Ada sensasi hangat dan sedikit pedas saat mencicipi ikan bandeng buatan kedai ini. Tertarik mencoba? Harga seporsi ikan bandeng  Rp 20.000.

Ikan bandeng besutan kedai ini cocok dimakan bareng dengan tumis oncom, yang berisi lenca, irisan cabai merah, dan taburan bawang goreng. Tapi, jika Anda ingin memilih lauk pauk lain, ada tahu isi goreng, tempe goreng, dan aneka sayur dan kerupuk.

Bagaimana, siap berkunjung ke Sop Iga Sapi Ibu Haji Yati? Catat jam bukanya. Jika ingin bertandang ke kedai ini, Alun menyebutkan, jam bukanya setiap hari mulai jam sembilan pagi sampai tujuh malam. 

Baca Juga: 2 Resep Lomie Kuah Kental Khas Warung Lomie Terkenal di Bandung

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Siklon Tropis Iggy di Selatan Jawa, Hujan Lebat Turun di Provinsi Ini

Bibit Siklon Tropis 90S menjelma menjadi Siklon Tropis Iggy berefek hujan lebat disertai angin kencang di provinsi berikut ini.

Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (2/1), Provinsi Ini Diguyur Hujan Amat Lebat

BMKG mengeluarkan peringatan dini cuaca besok Jumat 2 Januari 2026 dan dan Sabtu 3 Januari 2026 dengan status Siaga hujan sangat lebat.

Siaga Hujan Sangat Deras, Ini Peringatan Dini BMKG Cuaca Besok (2/1) Jabodetabek

Peringatan dini BMKG cuaca besok Jumat (2/1) dan Sabtu (3/1) di Jabodetabek dengan status Siaga hujan sangat lebat di wilayah berikut ini.

InJourney Airports Layani 8,23 Juta Penumpang Saat Nataru, Ini Bandara Tersibuk

InJourney Airports melayani 8,23 juta penumpang pesawat dengan total sekitar 62.000 pergerakan pesawat pada masa keberangkatan Nataru.​

Mengawali 2026, Story (IP) Memimpin Kripto Top Gainers 24 Jam

Di pasar yang masih cenderung loyo, Story (IP) mampu naik dan menduduki puncak kripto top gainers 24 jam. 

Sosok Pemimpin Perempuan di Maskapai Penerbangan Vietjet

Dibalik kepemimpinan perusahaan maskapai penerbangan asal Vietnam CEO Vietjet, Dr. Nguyen Thi Phuong Thao

DLH Jakarta Angkut 91,41 Ton Sampah Usai Perayaan Tahun Baru

DLH DKI Jakarta mencatat timbulan sampah sisa perayaan tahun baru mencapai 415 meter kubik atau setara 91,41 ton.​

Bibit Siklon Tropis 90S Berpotensi Jadi Badai, Hujan Lebat di Sebagian Jawa

Bibit Siklon Tropis 90S memiliki peluang Sedang menjadi siklon tropis, hujan lebat disertai angin kencang di sebagian Pulau Jawa.

8 Kebiasaan Buruk yang Bahaya untuk Kesehatan Jantung

Ternyata ini beberapa kebiasaan buruk yang bahaya untuk kesehatan jantung Anda. Apa saja, ya?            

13 Kebiasaan yang Bisa Bikin Cepat Tua, Apa Saja?

Ada beberapa kebiasaan yang bisa bikin cepat tua. Mari intip pembahasan lengkapnya di sini!