M O M S M O N E Y I D
Bugar

Inilah Sederet Penyebab Skizofrenia yang Perlu Anda Ketahui

Inilah Sederet Penyebab Skizofrenia yang Perlu Anda Ketahui
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Inilah beberaa penyebab skizofrenia yang perlu Anda ketaui agar bisa mengantisipasinya.

Skizofrenia adalah sebuah gangguan mental yang membuat pengidapnya mengalami halusinasi, delusi, kekacauan pikiran, dan perubahan perilaku dalam jangka panjang. 

Gangguan ini merupakan yang paling banyak dialami oleh orang dewasa di Indonesia. Disebutkan bahwa sekitar 400.000 orang mengidap skizofrenia. 

Seseorang yang mengalami skizofrenia mungkin akan mendengar suara-suara yang hanya ada dalam pikirannya. 

Pengidap juga akan melihat sesuatu yang tidak nyata dan memercayai bahwa orang lain mengendalikan pikirannya. 

Kondisi tersebut dapat membuat pengidapnya ketakutan dan mendorongnya untuk melakukan hal-hal yang tidak biasa. 

Apabila seseorang mengidap gangguan skizofrenia yang terbilang cukup berat, tidak jarang ia akan dikucilkan karena dianggap aneh. 

Kondisi ini membutuhkan penanganan seumur hidup dan dapat terjadi pada semua orang. Walau begitu, jika ditangani secepatnya, peluang untuk sembuh akan semakin besar. 

Hingga kini tidak ketahui secara pasti apa yang menyebabkan seseorang mengidap skizofrenia. 

Namun, para peneliti menyatakan ada pengaruh antara genetik, struktur otak, dan lingkungan yang dapat menyebabkan hal ini terjadi.  

Dirangkum dari Healthline, inilah beberapa penyebab skizofrenia yang perlu Anda ketahui, antara lain: 

Baca Juga: Jenis Gangguan Psikologi yang Sering Terjadi pada Anak

1. Faktor kimia otak

Penyebab skizofrenia yang pertama bisa datang dari faktor kimia otak. Faktor lain yang menjadi penyebab skizofrenia adalah kimia otak. 

Sebuah penelitian mengungkapkan apabila ketidakseimbangan kadar dopamin dan serotonin dapat berisiko menimbulkan skizofrenia. 

Dopamin dan serotonin adalah bagian dari neurotransmitter, yaitu zat kimia yang fungsinya untuk mengirim sinyal pada sel-sel otak. 

2. Faktor genetik

Penyebab skizofrenia yang selanjutnya adalah faktor genetik. Faktor genetik disebutkan sebagai salah satu penyebab seseorang mengidap skizofrenia. 

Para dokter mengungkapkan bahwa ada mutasi gen dalam seseorang yang berisiko mengalami skizofrenia. 

Apabila salah satu keluarga inti kamu memiliki riwayat gangguan mental, kamu mempunyai kemungkinan sebesar 10 persen mengidap skizofrenia. 

Lalu, apabila kedua orangtua Anda memiliki riwayat tersebut, kemungkinan mengidap gangguan ini naik menjadi 40 persen. 

Kemungkinan yang lebih besar lagi dapat terjadi apabila Anda memiliki kembar identik yang mengidap skizofrenia. 

Walau begitu, ada banyak orang yang mengidap skizofrenia padahal dalam keluarganya tidak memiliki riwayat penyakit ini. 

Karena hal ini, dokter percaya apabila mutasi gen dapat membuat seseorang mengidap skizofrenia. 

Baca Juga: Moms Wajib Tahu! Kenali Pentingnya Vitamin D untuk Tumbuh Kembang Anak

3. Faktor pengaruh lingkungan

Penyebab skizofrenia yang terakhir adalah faktor pengaruh lingkungan. Pengaruh lingkungan juga dapat menjadi penyebab skizofrenia pada seseorang. 

Para peneliti menyebutkan bahwa faktor lingkungan, mulai dari lingkungan sosial, gizi, bahan kimia, dan hormonal dalam rahim ibu selama kehamilan, dapat berpengaruh. 

Selain itu, faktor lainnya yang dapat memengaruhi kondisi ini adalah dinamika sosial, perasaan stres, konsumsi vitamin, terkena virus, dan penggunaan narkoba. 

Itulah beberaa penyebab skizofrenia yang perlu Anda ketaui agar bisa mengantisipasinya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

10 Pilihan Jus Penurun Kolesterol Alami Paling Cepat yang Layak Dicoba

Mari intip sejumlah pilihan jus penurun kolesterol alami paling cepat yang layak dicoba di sini.          

Rebusan Daun Apa untuk Turunkan Kadar Kolesterol yang Tinggi, ya? Ini Daftarnya

Sebenarnya, rebusan daun apa untuk turunkan kadar kolesterol yang tinggi, ya? Intip daftarnya berikut ini.

4 Alasan Tidur Nyenyak Bagus untuk Kesehatan Jantung

Ada sejumlah alasan tidur nyenyak bagus untuk kesehatan jantung lo. Apa sajakah itu?                       

11 Cara Mencegah Serangan Jantung yang Bisa Anda Terapkan

Adakah cara mencegah serangan jantung sebenarnya? Mari simak ulasan lengkapnya di sini.             

Penting! Ini 4 Alasan Diet Anda Tidak Berhasil Menurunkan Berat Badan

Kali ini MomsMoney akan membagikan informasi tentang 4 penyebab berat badan susah turun meski sudah diet lo. Simak, ya.

Usia Dewasa Paling Banyak Konsultasi ke Psikolog Tentang Kondisi Ini di 2025

Kayross Psikologi mengeluarkan data konsultasi usia dewasa ke psiklog di sepanjang 2025 mengenai kondisi berikut ini.

Ramalan Zodiak Keuangan dan Karier Besok Jumat 9 Januari 2026, Mulai Fokus

Simak ramalan 12 zodiak keuangan dan karier besok Jumat 9 Januari 2026, ini peluang kerja, rezeki, dan strategi suksesmu.

Promo Berhadiah Indomaret Periode 8-21 Januari 2026, Derma Angel Beli 1 Gratis 1

Cek Promo Berhadiah Indomaret periode 8-21 Januari 2026 di sini, ada Beli 1 Gratis 1 dan Beli 2 Gratis 1.

Promo Alfamart Paling Murah Sejagat 8-15 Januari 2026, Sambal Indofood Beli 2 Hemat

Manfaatkan promo Alfamart Paling Murah Sejagat periode 8-15 Januari 2026 untuk belanja lebih untung.

Memilih Hunian Nyaman, Ini Tips Praktis Sebelum Membeli Rumah dari Park Serpong

Park Serpong membagikan tips memilihi hunian yang nyaman. Simak, yuk, sebelum membeli rumah idaman.