M O M S M O N E Y I D
HOME, Bugar

Inilah Beberapa Fakta Tentang Penyakit Lupus yang Jarang Diketahui Orang

Inilah Beberapa Fakta Tentang Penyakit Lupus yang Jarang Diketahui Orang
Reporter: Helvana Yulian  |  Editor: Helvana Yulian


MOMSMONEY.ID - Penyakit lupus atau dalam bahasa medisnya disebut dengan Systemic Lupus Erythematosus (SLE) adalah salah satu penyakit yang paling sering menyerang manusia. 

Meskipun cukup banyak diderita orang, pengetahuan tentang penyakit ini masih minim. Kebanyakan penderita lupus sangat sedikit yang menyadari jika menderita penyakit lupus.

Selain karena gejalanya sulit untuk diketahui, gejala penyakit Lupus pun berbeda-beda pada setiap orang, tergantung dari jumlah dan jenis antibodi yang dihasilkan serta organ yang terkena, dikutip dari Healthline.

Baca Juga: 5 Jenis Penyakit Autoimun Pada Anak yang Perlu Anda Ketahui

 Dilansir dari Healthline inilah beberapa fakta tentang penyakit lupus yang jarang diketahui orang lain, antara lain:

1. Tetap dapat menjalani kehidupan dengan normal

Fakta tentang penyakit lupus yang pertama adalah tetap dapat menjalani kehidupan dengan normal. 

Lupus tidak membatasi pengidapnya untuk melakukan aktivitas normal. Yang terpenting adalah menjaga kesehatan sesuai dengan anjuran dokter. 

2. Lebih banyak wanita

Fakta tentang penyakit lupus yang kedua adalah penyakit ini menyerah lebih banyak wanita. Dibandingkan dengan pria, wanita berisiko 10 kali lebih besar untuk terkena lupus.

Umumnya terjadi pada usia 15-45 tahun dan tidak dapat mudah dideteksi. Biasanya gejala lupus yang kerap muncul mirip dengan flu.

3. Penyakit autoimun

Fakta tentang penyakit lupus yang ketiga adalah sebagai salah satu jenis penyakit autoimun. Seseorang terkena lupus, kondisi sistem kekebalan tubuhnya menyerang sel-sel dan jaringannya sendiri.

Hal ini mengakibatkan gangguan sendi, ginjal, paru-paru, jantung, saraf dan organ tubuh lainnya. Inilah alasannya mengapa lupus termasuk dalam penyakit autoimun.

Baca Juga: Kenali Gejala Hipertiroidisme dan Penyebabnya

4. Memiliki banyak jenis

Fakta tentang penyakit lupus yang keempat adalah penyakit lupus memiliki banyak jenis. Masing-masing jenis lupus menunjukkan gejala yang cenderung berbeda-beda satu dengan lainnya.

Jenis-jenis lupus antara lain systemic lupus erythematosus, discoid lupus, sub-acute cutaneous lupus erythematosus, drug-induced lupus dan neonatal lupus.

5. Pengobatan tergantung pada jenis gejala

Fakta tentang penyakit lupus yang terakhir adalah pengobatan berbeda tergantung jenisnya. Sampai saat ini pengobatan lupus tergantung pada tanda dan gejala yang ditimbulkan.

Misalnya, jika didiagnosis penyebabnya adalah gangguan sistem kekebalan tubuh di bagian sendi, maka bagian itulah yang akan diobati oleh dokter. 

 Meskipun penyakit lupus tidak terlihat populer, namun penderita lupus di Indonesia cukup banyak. Inilah beberapa fakta tentang penyakit lupus yang jarang diketahui orang lain.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

TERBARU

Jangan Lewatkan! Promo Alfamart Serba Gratis Berakhir 31 Januari 2026

Mau belanja untung? Promo Alfamart Serba Gratis tawarkan Beli 1 Gratis 1 hingga Beli 3 Gratis 1. Cek produk favorit Anda sebelum kehabisan!

Strategi JBA dan Coraline.id Mendorong Penjualan Mobil Bekas di 2026

 PT Autopedia Sukses Lestari Tbk (ASLC), cukup optimistis memandang bisnis tahun 2026 dan membidik pertumbuhan dua digit

Masuki Usia 35 Tahun, Ini Upaya McDonalds Indonesia Untuk Konsumen

McDonalds Indonesia memasuki perayaan 35 tahun dengan mengedepankan layanan dan aneka menu enak ke konsumen

IHSG Anjlok, Ini Saham-saham Paling Banyak Dijual Asing di Sesi I (28/1)

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) merosot pada perdagangan Rabu, 28 Januari 2026 sampai lebih dari 8%. 

Pecah Rekor Baru, Harga Emas Hari Ini Tembus ke atas US$ 5.200

Harga emas hari ini di pasar global naik 1,7% mencapai rekor tertinggi US$ 5.268,58 per troi ons pukul 14.08 WIB. Simak pemicunya!

Tetap Tenang, Begini Tips Investor Menyikapi Momentum Pasar yang Fluktuatif

BNI Sekuritas membagikan tips investor dalam menyikapi momentum pasar domestik yang fluktuatif. Simak ulasannya di sini! 

AirAsia Move Ajak Traveler Jelajah Hidden Gems di Kawasan ASEAN, Begini Caranya

Lewat kampanye Travel More for Less, AirAsia Move mengajak traveler mengenal sisi lain Asia Tenggara lewat destinasi-destinasi tersembunyi.​

Promo Es Krim Alfamart: Borong Wall's dan Campina, Beli 2 Gratis 1!

Banyak yang belum tahu, promo es krim Alfamart berakhir 31 Januari 2026. Cek daftar merek yang diskon besar sekarang juga!

Diskon 45% Skincare di Alfamart? Cek Promo Alfamart Personal Care Fair Ini!

Diskon Alfamart Personal Care Fair hingga 45% berlaku sampai 31 Januari 2026. Dapatkan produk perawatan wajah dan tubuh dengan harga terbaik.

Katalog Promo Alfamart Gantung (Gajian Untung) Periode 28 Januari-3 Februari 2026

Manfaatkan Promo Alfamart Gantung Periode 28 Januari-3 Februari 2026 untuk belanja hemat selama musim gajian ini.